Yuk, Update Android Market Kamu Sekarang!

Bosan dengan Android Market yang lama? Atau merasa Android Market versi 3.15 terlalu berat? Coba deh kamu update Android Market kamu ke versi 3.3.11 ini. Oiya, link download-nya tersedia juga didalam lho!

Yuk, Update Android Market Kamu Sekarang!

Yuk, Update Android Market Kamu Sekarang!

Awal November ini, Google kembali memberikan update untuk Android Market dengan merilis versi 3.3.11. Sekilas, dari tampilan memang tidak jauh berbeda dengan Android Market versi sebelumnya. Masih didominasi dengan warna gelap, dan dengan ikon-ikon yang besar. Namun, ada beberapa update menarik yang mungkin akan membuat kamu gatal meng-update Market di gadget Android kamu.

Salah satu tambahan terbesar yang ada dalam Market paling baru ini terletak di bagian setting. Kali ini, kamu bisa langsung mengeset semua aplikasi kamu untuk melakukan Auto Update! Jadi, kamu tidak perlu masuk ke halaman masing-masing aplikasi dan mengesetnya satu persatu. Cukup sekali klik, maka masalah Auto Update untuk semua aplikasi kamu akan beres..

Yuk, Update Android Market Kamu Sekarang!

Selain itu, masih banyak update lain yang diberikan Google dalam Market kali ini, antara lain:

  • Update over Wi-Fi only: Kali ini kamu tidak perlu dipusingkan dengan tagihan internet yang membengkak, karena dengan memberi centang pada option ini, aplikasi akan melakukan update hanya jika terkoneksi dengan jaringan Wi-Fi.
  • Auto-add shortcut: aplikasi yang kamu download, otomatis akan memiliki shortcut di homescreen kamu, persis seperti yang dimiliki oleh Honeycomb.
  • Font huruf yang lebih kecil.
  • Ikon App Drawer yang baru.
  • Search menggunakan suara (voice command)
  • Grafik star rating di tiap halaman aplikasi.
  • Dan beberapa tweak kecil di tampilan.

Tertarik dengan Market baru ini? Kamu bisa men-download file apk-nya disini. Setelah download, install apk seperti meng-install aplikasi yang lainnya. Selamat menikmati Android Market yang baru!

source: Androidpolice.com 

ARTIKEL TERBARU