Assassin's Creed III Preview: American Assassin Redemption!

Setelah puas memandang cover art dari Assassin's Creed 3 kini megaton info eksklusif AC3 dari gameinformer telah muncul ke permukaan,penasaran apa saja improvement yang dibawa AC3? Ayo simak disini!

Assassin's Creed III Preview: American Assassin Redemption!

Assassin's Creed III Preview: American Assassin Redemption!

Here we go, setelah 3 hari terakhir ini dihebohkan oleh cover art dan konfirmasi Assassin's Creed (AC) III yang akan hadir pada tanggal 30 oktober 2012 ini bersetting di perang revolusi Amerika, kini banjir info yang didapat dari GameInformer telah hadir ditengah kita dan jika ada dari kalian yang masih ragu akibat ACB dan ACR merupakan devolusi dari ACR, I know what you're feeling bro namun kini AC III membawa segudang amunisi inovasi dan improvisasi yang berpeluang besar menjadi AC terbaik dan inilah detailnya:

Protagonis baru bernama Connor/Ratohnhake:ton. Ayahnya seorang kolonis asal Inggris dan ibunya adalah Native American.

Kalian akan merasakan masa kecil Connor di alam bebas Amerika sebab Connor diasuh oleh suku Mohawk. Suku Mohawk memiliki konflik dengan kolonis kulit putih yang membakar desanya, hal ini membuat Connor mendedikasikan hidupnya untuk melawan tirani dan pelanggaran hukum.

Assassin's Creed III Preview: American Assassin Redemption!

Memiliki sistem traversal baru yang mampu membuat kalian bisa mendaki lembah dan memanjat pohon.

Menggunakan iterasi baru Anvil Engine yang mampu menampilkan "ribuan pasukan yang terlibat di pertempuran berdarah". Selain itu, engine yang di dub Anvil 2.0 ini mampu menampilkan ekspresi wajah close-up yang sangatlah detail dan juga animasi impresif.

Combat memfokuskan kalian untuk selalu berada di posisi ofensif dan membutuhkan kecepatan/momentum.

Karakter utama memiliki ribuan animasi baru dan unik (bukan recycle asset seperti ACB maupun ACR atau game Ubisoft lainnya) untuk mendukung sistem combat.

Assassin's Creed III Preview: American Assassin Redemption!

Detail karakter:

  • George Washington: Berinteraksi dengan presiden pertama AS ini merupakan salah satu hubungan inti dalam AC3.
  • Benjamin Franklin: Dia bukanlah inventor seperti Da Vinci.
  • Charles Lee: Perannya saat ini masih misterius.

Game ini bersetting antara tahun 1753 (sebelum kemerdekaan AS) - 1783 (sesudah kemerdekaan) dan berpusat di kota Boston dan New York.

"Ini tidak hanya menampilkan bangunan bersejarah; namun juga event bersejarah."

Contoh Event: "kalian akan melihat kebakaran besar New York. Kalian akan mengunjungi Valley Forge yang ditempati pasukan Washington. Kalian akan mengunjungi tempat tersebut di momen yang sangatlah penting, merasakan alasan mengapa kami tahu dimana mereka sekarang. Itulah tujuannya."

Assassin's Creed III Preview: American Assassin Redemption!

Cerita masih seputar kisah Assassins versus Templars dan perjalanan hidup Connor namun tidak semua kolonis adalah orang baik dan tak semua British juga tokoh utama yang terlalu jelas. AC III lebih berfokus pada sudut pandang templar dimana mereka menganggap mereka menyelamatkan dunia. Plot twist dan konspirasi sepertinya akan menghiasi AC3

Pasukan Prancis dan Native Americans juga muncul di game ini.

Kemungkinan besar kota Turin yang berada di upstate New York juga akan muncul dalam AC III, jika melihat domain yang ada di Da Vinci disappearance maupun ending Revelations.

Mengikuti jejak Red Dead Redemption maupun Skyrim, AC III juga menghadirkan eksplorasi di alam liar yang disebut Frontier. Frontier berukuran 1,5x lebih besar dari seluruh map AC Brotherhood dan 1/3 setting dari AC III akan berada di Frontier.  Selain itu kalian pun dapat memburu binatang untung sumber penghasilan kalian dan menariknya, cara membunuh binatang tersebut berpengaruh besar ke hasil yang kalian terima seperti jika kalian membunuh beruang dengan 1 kali serangan maka harganya lebih mahal daripada jika kalian menusuknya 10 kali.

Assassin's Creed III Preview: American Assassin Redemption!

Connor juga memiliki hidden blade seperti halnya Altair dan Ezio.

Salah satu fitur paling menarik adalah kini terdapat sistem cuaca dan juga musim, seperti terlihat pada screenshot kini dapat hujan, cerah dan salju. Menariknya lagi, dunia pun dapat berubah seiring progress cerita seperti jika pada suatu map terdapat pertarungan pada tahun 1776 maka pada tahun berikutnya map tersebut akan menjadi camp kosong. Kini cuaca pun dapat menjadi advantage untuk kalian seperti musuh akan kedinginan dan bergerak lebih lambat. Begitupun dengan danau dan sungai yang membeku pada musim dingin.

Seperti Skyrim, nantinya terdapat beberapa faction yang mengijinkan kalian bergabung berdasarkan aksi kalian, jadi jika kalian terus berburu maka grup pemburu akan mengundang kalian.

Assassin's Creed III Preview: American Assassin Redemption!

Akan terdapat sistem ekonomi baru, sistem properti baru dan lebih banyak segmen Desmond (well, ini tentunya sangat obvious).

Akan terdapat puzzle seperti first person Tetris.

Kini animus telah diupgrade menjadi  Animus 3.0.

Multiplayer tidak disebut sama sekali dalam preview GameInformer ini (finger crossed semoga multiplayer ditiadakan).

Assassin's Creed III Preview: American Assassin Redemption!

Full synchronization kembali dengan major tweaks. Kini setiap misi memiliki mempunyai checkpoint dan kalian akan mendapatkan reward yang cukup wah apabila mendapatkan 100% sync.

Sepertinya sistem memanggil Brotherhood Assassin akan kembali dan akan ada sistem notoriety baru yang lebih terselubung dan tidak menghukum anda jika anda menjelajahi daerah beresiko

AC3 memiliki fast travel sebab ukuran mapnya yang begitu kolosal dan seringnya kamu berkeliling.

Assassin's Creed III Preview: American Assassin Redemption!

Tower defense kini ditiadakan.

Sistem upgrade armor kini kembali seiring progress cerita

Untuk battle system, kini AC III menggunakan kontrol yang sama seperti saat free roam dan Connor memasuki pertarungan dengan 2 senjata seperti tomahawk dan pisau yang mengijinkan kalian untuk double counter, multiple takedown dan chain kills. Kini juga terdapat banyak senjata sekunder seperti pistol one hit dengan menekan tombol Y. Meskipun kalian dapat menggunakan human shield namun pihak Ubisoft Montreal menganjurkan anda untuk selalu bergerak baik pada saat combat maupun eksplorasi. Juga terdapat kamera dinamis untuk membuat setiap aksi terlihat sesinematik mungkin dan kalian dapat membunuh musuh sambil bergerak.

Assassin's Creed III Preview: American Assassin Redemption!

Terdapat 2.5 jam scene karakter yang sepenuhnya direkap maupun diperankan seperti halnya usaha Naughty Dog dimana aktor direkam mocap pada saat memainkan adegan seperti di gamenya. Untuk otentikitas, Ubisoft Montreal telah berkonsultasi dengan aktor asli native american untuk membuat AC III seasli mungkin dan AC III memiliki jangka development terlama semenjak AC dan memiliki kapasitas produksi serta budget yang 2x lebih besar dari revelations.

Massive thanks GameInformer & CVG

Assassin's Creed III Preview: American Assassin Redemption!

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU