Zigma Video Game Release Date Guide Juni 2012

Kontras, setelah Mei lalu disuguhi beberapa game berkelas seperti Max Payne 3 hingga Ghost Recon: Future Soldier, sepanjang Juni nanti sepertinya daftar tidak terlalu menggoda. Barikut ini daftar release date video game selama bulan Juni 2012...

Zigma Video Game Release Date Guide Juni 2012

Zigma Video Game Release Date Guide Juni 2012

Kontras, setelah bulan Mei 2012 lalu kita disuguhi beberapa game berkelas yang sayang dilewatkan, seperti Max Payne 3, Dragon's Dogma, hingga Ghost Recon: Future Soldier. Sepanjang Juni nanti, sepertinya daftar tidak terlalu menggoda. Bisa jadi kebanyakan publisher meng-hold game mereka sampai berlangsungnya event Electronics Entertainment Expo 2012 awal Juni nanti. Setidaknya mungkin game yang eksis selama Juni, digit penjualannya tidak sebanyak Max Payne 3 yang mampu terjual 500 ribu kopi dalam seminggu perilisannya. Namun bukan berarti tidak ada yang menarik. Inversion yang memadukan konsep shooter fokus cover dengan elemen gravitasi bisa menjadi opsi mereka yang mencari gameplay hardcore.

Kemudian yang doyan cita rasa hard-stylish Jepang, namun dengan kulit yang lebih soft, ada Lollipop Chainsaw yang melemparkan seorang cheerleader di tengah setting penuh zombie. The Amazing Spider-Man yang hadir akhir Juni nanti juga diharapkan mampu menjadi pendamping terbaik versi film-nya yang ditayangkan awal Juli 2012 mendatang. Semoga saja sesuai ekspetasi, karena The Avengers yang begitu heboh malah tidak dibarengi versi game selama masa tayangnya.

Oh ya, Gravity Rush yang muncul 12 Juni nanti juga diharapkan menjadi game PS Vita yang mampu menunjukkan pada dunia, seperti apa kemampuan kontrol yang fleksibel dari handheld terbaru Sony tersebut dimaksimalkan. Dan semoga juga menjadi inspirasi developer game lainnya dalam mengembangkan game dengan kendali terbaik memanfaatkan semua teknologi sensor, touchscreen dan kamera yang ditanamkan di dalam Vita. Hint: Baca Zigma #115 edisi Juni 2012 untuk ulasan terbaru mengenai PS Vita, ya... !!

Dan berikut ini daftar release date game selama bulan Juni 2012, yang kami compile langsung dari majalah Zigma.

05 Juni 2012

  • Inversion – X360 PS3 PC
  • Madagascar3: The Video Game – X360 PS3 Wii Vita 3DS DS
  • The Sims 3 Katy Perry's Sweet Treats – PC
  • Rayman Origins – 3DS

06 Juni 2012

  • Virtua Fighter 5 Final Showdown – X360 PS3
  • TokyoJungle – PS3
  • Kidou Senshi Gundam Seed:BattleDestiny – Vita

Zigma Video Game Release Date Guide Juni 2012[/caption]

12 Juni 2012

  • Dirt Showdown – X360 PS3
  • Lollipop Chainsaw – X360 PS3
  • Phantom Breaker – X360
  • Crimson Dragon – Xbox Live Arcade / Kinect
  • Gravity Rush – Vita
  • Metal Gear Solid HD Collection – Vita
  • Gungnir – PSP
  • Sins of a Solar Empire: Rebellion – PC
  • Tom Clancy's Ghost Recon: Future Soldier – PC

14 Juni 2012

  • Persona 4: Golden – Vita
  • Super Monkey Ball: Banana Splitz – Vita
  • Akiba's Trip Plus – PSP
  • Gon: BakuBakuBakuBaku Adventure – 3DS

19 Juni 2012

  • Brave: The Video Game – X360 PS3 Wii PC DS
  • Clan of Champions – X360
  • LEGO Batman 2: DC Super Heroes – X360 PS3 Wii Vita DS
  • Steel Battalion: Heavy Armor – X360
  • Kenka Banchou Bros. TokyoBattleRoyale – PSP
  • Sid Meier's Civilization V: Gods & Kings – PC
  • The Secret World – PC
  • Pokémon Conquest – DS

Zigma Video Game Release Date Guide Juni 2012[/caption]

23 Juni 2012

  • Pokémon Black and White 2 – DS

26 Juni 2012

  • London 2012 - The Official Video Game of the Olympic Games – X360 PS3 PC
  • Sledge Hammer – X360
  • Record of Agarest War 2 – PS3
  • Spec Ops: The Line – X360 PS3 PC
  • The Amazing Spider-Man – X360 PS3 Wii PC 3DS DS
  • Heroes of Ruin – 3DS
  • Dungeons & Dragons Online: Menace of the Underdark – PC

28 Juni 2012

  • Ayesha no Atelier: Tasogare no Daichi no Renkinjutsushi – PS3
  • BioHazard Chronicles HD Selection – PS3
  • Project Zero 2: Wii Edition – Wii
  • Generation of Chaos 6 – PSP
  • Strike Witches: Hakugin no Tsubasa – PSP
  • Culdcept – 3DS

30 Juni 2012

  • No Man's Land (PlayStation Store)

03 Juli 2012

  • Anarchy Reigns – X360 PS3
  • Test Drive: Ferrari Racing Legends – X360 PS3
  • Theatrhythm Final Fantasy – 3DS

httpv://youtu.be/M70_ZRYVY-o

10 Juli 2012

  • Ice Age: Continental Drift - Arctic Games – X360 PS3 Wii
  • The Last Story (versi US) – Wii

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU