Tiga Aplikasi Baru Dikonfirmasikan untuk PS Vita!

Mencari aplikasi baru untuk PS Vita yang baru saja kamu beli waktu roadshow kemarin? Simak nih tiga aplikasi baru yang bisa kamu install di PS Vita baru kamu!

Tiga Aplikasi Baru Dikonfirmasikan untuk PS Vita!

Tiga Aplikasi Baru Dikonfirmasikan untuk PS Vita!

Setelah Sony mengadakan Roadshow ke beberapa kota pertengahan Mei lalu untuk memamerkan PS Vita, mungkin sudah banyak pembaca yang sudah memilikinya. Nah, untuk semakin melengkapi PS Vita kalian, Sony sudah mengumumkan akan merilis tiga aplikasi baru yang menarik untuk di-install di PS Vita kamu, yaitu Travel Bugs, Ecolibrium, dan Imaginstuments.

Tiga Aplikasi Baru Dikonfirmasikan untuk PS Vita![/caption]

Tiga Aplikasi Baru Dikonfirmasikan untuk PS Vita![/caption]

Aplikasi pertama, Travel Bugs adalah sebuah aplikasi yang mungkin akan mengingatkan kamu akan Tamagotchi, mainan yang top di era 90-an dimana kamu bisa memelihara hewan virtual di dalamnya, yang dikombinasikan dengan aplikasi Foursquare. Dengan menggunakan aplikasi ini, kamu bisa "mengirim" serangga yang lucu untuk menjelajahi tempat-tempat baru, dan kamu bisa berkompetisi dengan kamu untuk menentukan siapa yang lebih dahulu sampai di tempat tujuan. Aplikasi ini menggunakan fitur NEAR yang dimiliki PS Vita secara penuh.

Tiga Aplikasi Baru Dikonfirmasikan untuk PS Vita![/caption]

Aplikasi kedua, Ecolibrium adalah sebuah aplikasi yang disebut Sony sebagai "Eco-system simulator". Juga menggunakan kapabilitas NEAR, aplikasi ini bisa kamu gunakan untuk saling bertukar spesies makhluk hidup yang kamu miliki dengan spesies milik teman-teman kamu.

Tiga Aplikasi Baru Dikonfirmasikan untuk PS Vita![/caption]

Dan terakhir, Imaginstruments adalah sebuah aplikasi yang memungkinkan kamu untuk bermain instrumen secara virtual. Dalam aplikasi ini, kamu bisa memainkan berbagai alat musik mulai dari drum hingga biola, dan kamu bisa merekam permainan kamu untuk dibagi-bagikan kepada teman kamu. Ingin belajar menjadi komposer musik? Install saja aplikasi ini.

Nantinya, ketiga aplikasi ini bisa kamu dapatkan secara gratis lho! Sayang Sony masih belum membeberkan kapan ketiga aplikasi ini akan dirilis. Terus ikuti duniaku.net untuk mendapatkan info terbaru tentang ketiga aplikasi ini ya!

[sumber:Playstation Blog]

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU