Pacific Rim Week: Resmi Sudah, Yuke's Siap Rilis Game Pacific Rim untuk Xbox 360!

Beberapa hari menjelang perilisan filmnya, akhirnya Yuke's meresmikan beberapa detail untuk versi game Pacific Rim yang hanya dirilis dalam bentuk download di Xbox Live Arcade. Seperti apa game-nya? Simak preview dan detailnya di dalam!

Pacific Rim Week: Resmi Sudah, Yuke's Siap Rilis Game Pacific Rim untuk Xbox 360!

Pacific Rim Week: Resmi Sudah, Yuke's Siap Rilis Game Pacific Rim untuk Xbox 360!

Seperti yang sudah pernah saya tuliskan sebelumnya, untuk menemani perilisan film Pacific Rim yang akan mulai ditayangkan pada 12 Juli 2013 mendatang, Yuke's yang selama ini kita kenal sebagai spesialis game-game gulat berencana mengembangkan versi game-nya dengan judul yang sama. Pada saat konfirmasi awal lalu, Yuke's memilih untk "berteka-teki" mengenai bagaimana detail dari game ini, termasuk untuk platform apa game ini nantinya. Namun, dari sekian banyak screenshot yang bermunculan, gamer pun memiliki beberapa spekulasi, mulai dari genre game yang sepertinya akan menjadi fighting dan juga game yang akan dirilis dalam bentuk download di XBLA atau PSN.

Pacific Rim Week: Resmi Sudah, Yuke's Siap Rilis Game Pacific Rim untuk Xbox 360!

Nah, beberapa hari menjelang perilisan filmnya, akhirnya Yuke's mulai membuka sedikit demi sedikit detail dari game ini. Yang pertama dalam hal platform. Seperti dugaan semula game ini memang akan dirilis dalam bentuk download, namun hanya untuk XBLA alias game ini nantinya hanya akan hadir untuk Xbox 360! Sama seperti versi filmnya, dalam game ini kamu akan memerankan Jaeger yang harus bertempur melawan Kaiju yang tiba-tiba muncul dari dalam laut. Simak dulu trailer perdana yang dirilis Yuke's untuk game ini.

Game ini menggunakan model karakter yang sama dengan yang digunakan dalam film. Artinya, kamu akan menemukan Jaeger dan Kaiju yang sama dengan versi film, dimana masing-masing memiliki desain unik yang berbeda satu dengan lain, serta memiliki senjata dan gaya bertarung yang khas. Hal inilah yang membuat game ini memiliki sedikit elemen strategi, dimana tentu kamu harus bijak dalam memilih Jaeger yang kamu gunakan untuk melawan masing-masing Kaiju. Sebagai contoh, jika melawan Kaiju yang terbang, maka tugasmu akan lebih mudah jika menggunakan Jaeger yang memiliki plasma cannon, atau saat melawan Kaiju besar namun lambat, maka itulah saatnya kamu harus menggunakan Jaeger yang memiliki kecepatan tinggi. Pertarungan bisa terjadi di berbagai macam area, mulai dari laut hingga kota yang dipenuhi gedung pencakar langit.

Pacific Rim Week: Resmi Sudah, Yuke's Siap Rilis Game Pacific Rim untuk Xbox 360!

Yang membedakan antara versi game dengan film adalah dalam hal kustomisasi. Game ini menyediakan banyak DLC yang bisa kamu tambahkan, mulai dari Kaiju jenis baru, stage dengan setting berbeda, hingga tambahan misi. Selain itu, Yuke's juga menyiapkan beberapa DLC yang bisa kamu gunakan untuk mengkustomisasi Jaeger, baik dari segi tampilan maupun status yang dimiliki. Fitur online juga tidak lupa ditambahkan, dimana nantinya kamu bisa melawan pemain lain dalam pertarungan satu lawan satu atau berbasis tim. Yang menarik, saat bertarung online inilah mungkin kamu tidak akan menemukan sebuah momen yang tidak kamu dapatkan saat menonton filmnya, yaitu melihat pertarungan sesama jenis antara Jaeger dengan Jaeger dan juga sebaliknya, sesama Kaiju!

Pacific Rim Week: Resmi Sudah, Yuke's Siap Rilis Game Pacific Rim untuk Xbox 360!

Rencananya, game ini akan dibanderol dengan harga sekitar 800 MS Points. Sayangnya, sampai saat ini Yuke's belum membeberkan secara pasti kapan game ini akan dirilis pun dengan kepastian apakah game ini hanya akan hadir di XBLA saja, tidak untuk platform lainnya. Di trailer-nya pun Yuke's hanya menuliskan "This Summer" alias akan dirilis dalam pertengahan tahun ini. Namun dari halaman channel Youtube resminya, Yuke's menuliskan tanggal 12 Juli 2013 sebagai tanggal rilis game ini, sama dengan tanggal rilis versi filmnya. Versi game dari Pacific Rim sendiri bukan hanya yang dikembangkan oleh Yuke's ini saja, karena seperti yang sudah kami beritakan sebelumnya, Reliance Games pun juga siap untuk merilis versi game Pacific Rim untuk konsumsi gamer mobile.

[Sumber: Gamerhub]

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU