Komunitas Indotekken Siap Bertarung Di Tekken Global Championship!

Komunitas Indotekken kembali siap mengguncang dunia persilatan digital. Mereka akan bertanding di Tekken Global Championship dan memperebutkan gelar juara dunia, wow! Simak berita lengkapnya di artikel berikut ini!

Komunitas Indotekken Siap Bertarung Di Tekken Global Championship!

Hai Citizen! Saat ini perkembangan dunia game di Indonesia benar-benar sedang menggeliat. Selain para pelaku industri game nasional terlibat dalam berbagai event, baik yang bertaraf nasional maupun internasional, kini sekarang giliran para gamer yang unjuk gigi. Komunitas penggemar game Tekken atau yang biasa dikenal dengan nama Indotekken, dalam waktu dekat akan mengirim perwakilan ke kejuaraan dunia bertajuk Tekken Global Championship. Event ini diselenggarakan secara resmi oleh Namco Bandai.

Komunitas Indotekken Siap Bertarung Di Tekken Global Championship!

Tekken Global Championship yang akan memperebutkan gelar juara dunia ini akan berlangsung di Seoul, Korea Selatan pada tanggal 26 Oktober 2013 mendatang. Akan ada 20 finalis dari 13 negara yang bertanding dan Indonesia pada kesempatan kali ini mendapatkan slot sebanyak 2 perwakilan. Beberapa negara yang ikut berpartisipasi dalam event ini antara lain adalah Amerika Serikat, Korea Selatan, Jepang, China, Australia serta Selandia Baru. Pemilihan perwakilan Indonesia ini sendiri harus melalui babak preliminary terlebih dahulu yang diadakan di beberapa XXI pada bulan Agustus 2013 kemarin serta Timezone untuk bulan September dan Oktober ini. Babak preliminary pun saat ini sudah usai dan sudah terpilih 2 jagoan yang akan dikirim ke Korea Selatan, mereka adalah Alvin (Lexuz) serta Kelvin (Hero).

Komunitas Indotekken Siap Bertarung Di Tekken Global Championship!

Komunitas Indotekken Siap Bertarung Di Tekken Global Championship!

Komunitas Indotekken adalah wadah komunitas game fighting pertama dan terbesar di Indonesia yang menyajikan semua informasi serta turnamen game fighting, khususnya Tekken baik dalam skala lokal maupun internasional. Indotekken adalah satu-satunya komunitas gamer yang secara konsisten serta aktif berhasil membawa Indonesia juara di beberapa pertandingan internasional seperti WCG, Pan Asia serta ESWC. Puncak prestasi terbaik komunitas Indotekken adalah membawa Indonesia sebagai juara 2 di event WCG Pan Asia Championship di Malaysia pada tahun 2012 kemarin. Masih di tahun yang sama pula, Indotekken berhasil meraih juara 3 di ajang bergengsi ESWC 2012 France International, wow!

Komunitas Indotekken Siap Bertarung Di Tekken Global Championship!

Visi dari komunitas Indotekken adalah mempersatukan para pecinta game fighting di Indonesia dan menjadikan gamer Indonesia sebagai gamer profesional yang memiliki skill tinggi dan konsisten berprestasi di tingkat internasional. Ayo kita dukung terus para atlit digital Indonesia! Untuk kalian yang ingin menjadi anggota komunitas ini, langsung saja daftar di forum Indotekken yang dapat diakses disini.

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU