Sony Ambil Alih Proyek Film BioShock dari Universal?

Sony Pictures mendaftarkan beberapa domain website terkait film Bioshock. Mungkinkah Sony mengambil alih proyek tersebut setelah Universal Pictures batal untuk mengerjakannya?

Sony Ambil Alih Proyek Film BioShock dari Universal?

Sony Ambil Alih Proyek Film BioShock dari Universal?

Kabar terbaru muncul seputar film adaptasi game, BioShock, yang bulan Maret yang tahun lalu dikabarkan batal untuk dikerjakan. Dikutip dari Kotaku, Sony Pictures telah mendaftarkan beberapa domain website seperti Bioshock-Movie.com, Bioshock-Movie.net dan Bio-Shock.net, mungkinkah ini pertanda kalau proyek film BioShock masih terus dikembangkan?

Awalnya, Universal Studios hendak mengusung game Bioshock menuju ke layar lebar dengan memasang Gore Verbinski (The Lone Ranger) sebagai sutradara dan John Logan (The Last Samurai) sebagai penulis naskahnya. Namun Gore Verbinski kemudian duduk dikursi produser dan digantikan oleh Juan Carlos Fresnadillo (28 Weeks Late), setelah dirinya tidak bisa menyanggupi permintaan studio untuk mengubah dana pembuatan film ini dari $200 juta menjadi $80 juta. Keputusan tersebut diambil oleh pihak studio akibat gagalnya film Watchmen di tangga box office. Karena banyaknya permasalahan yang muncul, rencana Universal untuk mengangkat game ini ke layar lebar pun akhirnya berhenti, dan Ken Levine sebagai kreator dari game Bioshock mengatakan kalau proyek film tersebut dibatalkan.

Meski sekarang ada angin segar untuk proyek film ini dengan Sony Pictures yang baru saja membeli beberapa domain yang terkait dengan film Bioshock, namun sampai saat ini masih belum ada informasi lebih lanjut tentang apa yang akan dilakukan pihak studio setelah ini. Apakah Sony Pictures benar-benar akan mengusung game ini ke layar lebar? Kita tunggu saja informasi selanjutnya.

Sumber: Kotaku

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU