Jelang Halloween Zombie Ada di Mana-mana, Kenali Dulu Berbagai Jenisnya!

Sebagai bekal kalau-kalau benar ada kiamat zombie nantinya!

Jelang Halloween Zombie Ada di Mana-mana, Kenali Dulu Berbagai Jenisnya!

Jelang Halloween Zombie Ada di Mana-mana, Kenali Dulu Berbagai Jenisnya!

Zombie ada di sekitar kita!

Ya, dewasa ini siapa yang tidak mengenal mayat hidup ini. Mulai dari buku, film, anime hingga game pun sering memunculkan sosok mereka. Tetapi jika kamu sedikit lebih "sadar" dengan lingkungan sekitar, sudah banyak zombie lho di sekitar saja. Contohnya saja, kamu melihat ada orang yang berjalan dengan terus memperhatikan layar smartphone-nya, tanpa melihat jalan sama sekali dan akhirnya menabrakmu. Hehehe.. Atau mungkin zombie-nya seperti ini?

Jelang Halloween Zombie Ada di Mana-mana, Kenali Dulu Berbagai Jenisnya!

Nah, menyambut Halloween yang diperingati setiap tanggal 31 Oktober, kali ini Duniaku mengajakmu untuk melihat beberapa tipe zombie yang sering muncul di sekitar kita, baik di buku, anime, film hingga game. Dengan membaca artikel ini, setidaknya kamu sudah satu langkah lebih maju dalam mempersiapkan diri jika benar nanti bakal ada kiamat zombie...


[page_break no="1" title="Scientific Zombie"]


Jelang Halloween Zombie Ada di Mana-mana, Kenali Dulu Berbagai Jenisnya!

Sesuai dengan namanya, scientific zombie ini merupakan zombie yang tercipta dari berbagai aktifitas percobaan ilmiah. Contohnya adalah zombie-zombie yang terinfeksi oleh T-Virus dan virus-virus lainnya yang dibuat Umbrella Corporation dalam serial Resident Evil. Zombie jenis ini tidak hanya berupa manusia, namun tanaman hingga hewanpun bisa menjadi zombie.

Jelang Halloween Zombie Ada di Mana-mana, Kenali Dulu Berbagai Jenisnya!

Contoh lain adalah zombie dalam Counter Strike Online (bisa kalian unduh gamenya dari tautan berikut ini), yang muncul akibat kesalahan eksperimen yang dilakukan oleh Rex Research Institute. Parahnya lagi, zombie ini lepas dari ruang isolasi, dan akhirnya menebarkan teror. Lalu ada lagi, Nazi Zombie yang dikenal di dalam game Call of Duty, dimana para penduduk dan tentara yang berhubungan dengan Nazi German terserang virus Element 115 yang juga menginfeksi anjing. Terakhir ada Blacklight Zombie, zombie terbentuk dari virus Blacklight yang dibuat oleh Gentek Coorporation dalam game Prototype.


[page_break no="2" title="Parasitic Zombie"]


Jelang Halloween Zombie Ada di Mana-mana, Kenali Dulu Berbagai Jenisnya!

Parasitic Zombie adalah zombie yang terbentuk karena adanya organisme parasit yang menempel ke organisme yang menjadi inangnya. Beberapa organisme parasit yang bisa mengubah inang menjadi zombie antara lain keluarga jamur Cordyceps, yang sebagian besar menggunakan serangga sebagai tubuh inangnya.

Contoh game yang menggunakan konsep zombie parasit ini adalah zombie dalam The Last of Us. Di The Last of Us, Codyceps menambahkan manusia ke dalam daftar salah satu inang mereka. Wabah dimulai saat spora jamur ini masuk ke tubuh manusia seperti virus flu burung yang bisa berpindah-pindah dari satu spesies ke spesies lainnya. Manusia yang terinfeksi jamur ini akan berubah menjadi ganas, dan mencoba untuk menggigit manusia lainnya.


[page_break no="3" title="Cybernetic Zombie"]


Jelang Halloween Zombie Ada di Mana-mana, Kenali Dulu Berbagai Jenisnya!

Cybernetic Zombie atau yang juga dikenal dengan nama Necroborgs adalah sekumpulan zombie yang diciptakan lagi dari pembangkitan yang mati dengan sebuah tekonologi dan cybernetic. Mereka berbeda dengan cyborg karena cyborg dijadikan sebuah robot ketika ia masih sadar bahwa dirinya adalah manusia. Contohnya adalah Husk dari serial Mass Effect.


[page_break no="4" title="H.O.T.D Zombie"]


Jelang Halloween Zombie Ada di Mana-mana, Kenali Dulu Berbagai Jenisnya!

Zombie-zombie ini hadir dari anime High School of the Dead, yang mana berbeda dengan stereotip zombie yang masih memiliki lima panca indera, zombie di sini tidak dapat melihat, jadi mereka hanya bisa menggunakan pendengaran mereka untuk berburu.Warna kulit mereka yang kebiruan juga berbeda dengan zombie-zombie kebanyakan.


[page_break no="5" title="Brooks Zombie"]


Jelang Halloween Zombie Ada di Mana-mana, Kenali Dulu Berbagai Jenisnya!

Max Brooks' Zombies adalah zombie-zombie yang dibuat dengan virus bernama Solanum, dan mereka tampil di buku-buku garapan Brooks. Citizen mungkin tahu istilah ini dari film World War Z. Zombie di sini berbeda dengan zombie-zombie biasanya yang bergerak pelan, mereka justru bergerak dengan sangat cepat, melakukan berbagai macam gerakan parkour yang cukup mengerikan.


[page_break no="6" title="Fast Infected Zombie"]


Jelang Halloween Zombie Ada di Mana-mana, Kenali Dulu Berbagai Jenisnya!

Seperti yang sudah dijelaskan di bagian Brooks Zombies bahwa ada tipe zombie yang bergerak dan menginfeksi sangat cepat. Zombie-zombie yang masuk ke dalam kategori ini memang bergerak sangat cepat, namun jenis zombie yang ini biasanya dilengkapi dengan kelemahan bahwa mereka dapat dengan mudah mati. Contoh zombie jenis ini muncul dalam film 28 Days Later, Left 4 Dead serta beberapa seri game Resident Evil.


[page_break no="7" title="Romero Zombies"]


Jelang Halloween Zombie Ada di Mana-mana, Kenali Dulu Berbagai Jenisnya!

Zombie ini, sama seperti Brooks Zombies adalah zombie yang diasosiasikan dengan garapan dari George A Romero, dan bisa dikatakan merupakan bentuk prototip dari zombie yang kita kenal sekarang. Berjalan pelan, tidak memiliki inteligensi, sangat sensitif terhadap cahaya dan suara. Yang dipikirkannya hanyalah memakan daging hidup-hidup dan hanya mati bila otak mereka tertembak atau hancur.

Jelang Halloween Zombie Ada di Mana-mana, Kenali Dulu Berbagai Jenisnya!

Namun meskipun tidak memiliki inteligensi yang baik, zombie-zombie garapan Romero dapat beradaptasi dan belajar hingga level tertentu. Beberapa zombie juga masih bisa mengingat beberapa hal dari kehidupan mereka dulu, contohnya adalah kebiasaan para zombie yang datang menyerang mall secara berbondong-bondong dalam Dawn of the Dead atau zombie dalam serial The Walking Dead.

Ada jenis zombie lain yang terlewat? Share di kolom komentar ya!

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU