Pertama Kalinya Juga! Global Game Jam 2015 Bakal Diselenggarakan di Bogor!

Berada di Bogor dan sekitarnya? Daftarkan dirimu segera!

Pertama Kalinya Juga! Global Game Jam 2015 Bakal Diselenggarakan di Bogor!

Pertama Kalinya Juga! Global Game Jam 2015 Bakal Diselenggarakan di Bogor!

Selain Malang [baca: Pertama Kalinya! Global Game Jam 2015 Juga Diselenggarakan di Malang!], satu kota tambahan yang akan menjadi jam site (lokasi penyelenggaraan) dari Global Game Jam 2015 (GGJ 2015) adalah Bogor. Kehadiran Bogor sebagai salah satu jam site ini membuat jam site di Indonesia total ada sembilan kota, lebih banyak dibandingkan tahun lalu yang hanya ada tujuh kota saja. Untuk GGJ 2015 Bogor sendiri akan diselenggarakan di Digital Innovation Lounge (DILo) Bogor, Gedung OPMC Telkom, Jl. Raya Pajajaran No. 39 Bogor.

GGj 2015 Bogor ini terselenggara atas kerja sama antara DILo dengan komunitas developer game Bogor. Developer game di Bogor sendiri sangat antusias dalam menyambut GGJ 2015 perdana di kota mereka ini. Hal ini ditunjukkan dengan jumlah peserta terdaftar yang sudah melebihi target awal, 24 orang. "Target awal padahal 20 orang, karena tempatnya juga untuk kapasitas 30 orang," ungkap Rissa Anggrainy Rentua, koordinator GGJ 2015 Bogor sekaligus pengurus dari DILo saat dihubungi oleh Duniaku.net.

Pertama Kalinya Juga! Global Game Jam 2015 Bakal Diselenggarakan di Bogor!

Selain acara game jam inti, GGJ 2015 Bogor sendiri juga akan diramaikan dengan sesi sharing. "Rencananya mau ada event pembekalan, sharing bareng mas Arief (Arief Widhiyasa, CEO dari Agate Studio) ke calon peserta," lanjut Rissa. Rissa berharap dengan adanya GGJ 2015 ini potensi dari developer game di Bogor akan semakin terlihat. "Karena ini adalah event perdana di kota Bogor, harapannya yang penting Bogor keliatan dulu aja. Ternyata banyak potensi di kota Bogor, khususnya developer game. Kebanyakan kan anak-anak Bogor pada lari ke Depok, Jakarta, atau Bandung. Dari pada jauh-jauh, sekarang udah ada fasilitas di DILo Bogor sebagai tempat berkumpul teman-teman kreatif digital," jelas Rissa.

Untuk mengikuti GGJ 2015 Bogor, kamu cukup mengikuti langkah-langkah yang ada di bawah ini.

  • Mendaftar di panitia regional Bogor dengan mengunjungi [outbound_link text="halaman Eventbrite ini" link="http://www.eventbrite.com/e/bogor-game-jam-2015-tickets-15267036116"].
  • Mendaftarkan diri ke website resmi GGJ.
  • [outbound_link text="Join ke site Bogor" link="http://globalgamejam.org/2015/jam-sites/bogor-game-jam"] yang sudah tersedia di website resmi GGJ.

Kamu berada di Bogor dan sekitarnya? Tidak perlu jauh-jauh mengikuti GGJ 2015 di Jakarta, Depok atau Bandung, daftarkan dirimu di Bogor segera!

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU