Liputan Lantis Festival Singapura 2015!

Tidak bisa datang ke Lantis Festival Singapura? Jangan khawatir, kami berikan liputan di sini!

Liputan Lantis Festival Singapura 2015!

Liputan Lantis Festival Singapura 2015!

Lantis Festival 2015 di Singapura akhirnya selesai diselenggarakan pada tanggal 28 Maret 2015 yang lalu. Acara yang dinanti-nanti oleh para penggemar anisong terutama di Asia Tenggara dan diadakan di Star Theater, berakhir dengan meriah. Artis-artis yang turut meramaikan acara ini adalah artis di bawah naungan label rekaman Lantis, seperti Choucho, JAM Project, Minori Chihara, Azusa Tadokoro, Suzumura Kenichi, OLDCODEX, Megumi Ogata, dan Kensho Ono. Masing-masing artis memang memiliki jumlah penggemar yang tidak sedikit.

Liputan Lantis Festival Singapura 2015!

Artis yang tampil di urutan pertama adalah Choucho, dimulai dengan lagu DreamRiser, dan ditutup dengan lagu starlog. Yang cukup menghebohkan adalah ketika Choucho menyanyikan lagu Snow halation. Untuk artis yang tampil di urutan kedua adalah Azusa Tadokoro, yang terakhir tampil di Singapura pada perhelatan AFASG 14 yang lalu. Azusa Tadokoro tampil dengan membawakan tiga lagu. Penampil selanjutnya adalah cowok-cowok seiyuu, seperti Kensho Ono dan Suzumura Kenichi. Kensho Ono yang populer dengan perannya sebagai Tetsuya Kuroko dalam anime Kuroko no Basket, juga tentunya tampil membawakan soundtrack anime tersebut, di mana dia menyanyikan lagu endingnya yang berjudul FANTASTIC TUNE. Sedangkan Suzumura Kenichi atau yang akrab disapa dengan SuzuKen, tampil membawakan lima lagu. Artis yang juga merupakan suami dari sesama seiyuu, Maaya Sakamoto ini terkenal dalam perannya di anime Uta no☆Prince-sama♪ Maji Love 1000%, dan juga merupakan seiyuu dari Murasakibara Atsushi di anime Kuroko no Basket.

Lantis Festival 2015 Singapura diramaikan artis-artis di bawah naungan label rekaman Lantis, seperti Choucho, JAM Project, Minori Chihara, Azusa Tadokoro, Suzumura Kenichi, OLDCODEX, Megumi Ogata, dan Kensho Ono.

Liputan Lantis Festival Singapura 2015!

Liputan Lantis Festival Singapura 2015!

Selanjutnya, Megumi Ogata tampil membawakan empat lagu, dan sempat berduet dengan Azusa Tadokoro dalam salah satu lagunya yang populer, yaitu Moonlight Densestsu, lagu dari anime Sailor Moon. Disusul dengan penampilan Minori Chihara, penyanyi dan juga seiyuu yang populer dengan perannya di Haruhi Suzumiya no Yuustu sebagai Nagato Yuki. Penyanyi yang akrab disapa Minorin ini tampil membawakan enam lagu, yang salah satu diantaranya sempat berduet dengan Masami Okui, personel cewek dari band JAM Project. Setelah itu, OLDCODEX juga tampil membawakan enam lagu, beberapa diantaranya dari anime FREE!.

megumi ogata

Untuk penampilan terakhir, siapa lagi jika bukan band yang paling ditunggu sepanjang konser ini, dan sangat cocok sebagai penutup acara, yaitu JAM Project. Band beraliran rock telah banyak menyanyikan lagu anime, terutama anime-anime jaman dahulu yang populer, seperti lagu Super Robot Wars, Dragon Ball, Cardfight!! Vanguard dan sebagainya. Jumlah lagu yang mereka bawakan paling banyak dibandingkan dengan artis lainnya, yaitu 10 lagu. Beberapa lagunya dibawakan solo oleh masing-masing personelnya.

Liputan Lantis Festival Singapura 2015!

Setelah semua artis tampil masing-masing, semua penampil di Lantis Festival Singapura 2015 ini keluar dan bernyanyi bersama, dalam lagu Starting STYLE!. Berikut ini adalah setlist lengkap dari lagu yang dinyanyikan dalam konser ini:

1. Choucho

DreamRiser

優しさの理由

Snow halation

starlog

2. Azusa Tadokoro

Hello My Revolution

Lost my music

DREAM LINE

3. Kensho Ono

TOUCH

NEEDLESS TO SAY

フューチャーライン

FANTASTIC TUNE

4. Kenichi Suzumura

INTENTION

あすなろ

シロイカラス

SHIPS

あいうえおんがく

5. Megumi Ogata

残酷な天使のテーゼ

ムーンライト伝説(feat. Azusa Tadokoro)

再生-Rebuild-

出航-departure-

6. OLDCODEX

WALK

Dried Up Youthful Fame

Seek Your Turn

Landscape

Rage On

fool K

7. Minori Chihara

純白サンクチュアリィ

TERMINATED

輪舞-Revolution-(feat. Masami Okui)

境界の彼方

雪、無音、窓辺にて

Paradise Lost

8. JAM Project

GONG

Vanguard

牙狼〜SAVIOR IN THE DARK〜

勇者王誕生!(Masaaki Endo solo)

PREDESTINATION(Masami Okui solo)

PLANET DANCE(Yoshiki Fukuyama solo)

ウィーアー!(Hiroshi Kitadani solo)

CHA-LA HEAD CHA-LA(Hironobu Kageyama solo)

VICTORY

レスキューファイアー

SKILL

9. ALL Artists(feat. Singapore!!)

Starting STYLE!

Liputan Lantis Festival Singapura 2015!

Dengan ini, berakhirlah Lantis Festival di Singapura, dan akan segera menuju ke Lantis Festival berikutnya yang diselenggarakan di Korea, pada tanggal 4-5 April 2015 kemarin. Secara keseluruhan, ini adalah konser yang harus didatangi oleh para penggemar anisong.

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU