Ternyata, Ini Alasan Sebenarnya di Balik Keputusan Remake Final Fantasy VII!

Bukan hanya karena desakan fans, atau meningkatkan penjualan PS4. Melainkan juga karena...

Ternyata, Ini Alasan Sebenarnya di Balik Keputusan Remake Final Fantasy VII!

Ternyata, Ini Alasan Sebenarnya di Balik Keputusan Remake Final Fantasy VII!

Remake Final Fantasy VII akhirnya benar-benar dikerjakan. Namun, apa alasan sebetulnya di balik keputusan yang cukup menggembirakan fans Final Fantasy Ini?

[read_more link="http://www.duniaku.net/2015/06/18/remake-ff-vii-saham-square-enix/" title="Konfirmasi Remake FF VII Sukses Dongkrak Nilai Saham Square Enix!"]

Keputusan Square Enix untuk me-remake Final Fantasy VII masih menjadi headline di kalangan gamer seluruh dunia. Bagaimana tidak, remake ini bisa dianggap seperti "mimpi yang menjadi nyata", karena memang Final Fantasy VII adalah salah satu game yang banyak diinginkan remake-nya. Namun, tahukah kamu apa sebenarnya alasan di balik pembuatan remake Final Fantasy VII ini? Apakah murni karena banyaknya desakan fans saja? Ternyata tidak!

Alasan di balik keputusan remake Final Fantasy VII ini diungkapkan oleh Tetsuya Nomura dalam sebuah wawancara di sela-sela E3 2015 kemarin. Awalnya, Nomura mengungkapkan bahwa memang sekarang adalah saat yang tepat untuk melakukan remake ini. "Sebenarnya, kami sudah memiliki rencana ini (melakukan remake Final Fantasy VII) dalam berbagai kesempatan. Sayangnya, rencana tersebut hanya datang dan pergi, akan tetapi saat ini akhirnya kami memutuskan 'ayo kerjakan hal ini'," ungkap Nomura dalam wawancara tersebut seperti dikutip dari [outbound_link text="Siliconera" link="http://www.siliconera.com/2015/06/19/why-square-enix-decided-to-finally-make-the-final-fantasy-vii-remake/"].

Ternyata, Ini Alasan Sebenarnya di Balik Keputusan Remake Final Fantasy VII!

[read_more link="http://www.duniaku.net/2015/06/21/wishlist-remake-final-fantasy-vii/" title="10 Harapan untuk Versi Remake Final Fantasy VII"]

Ketika ditanya mengenai alasan sebenarnya di balik keputusan remake ini, Nomura membeberkan dua hal. Pertama, dirinya melihat dan percaya bahwa remake Final Fantasy VII ini nantinya bisa meningkatkan popularitas PS4 di Jepang. Dan kedua, dengan setengah bercanda Nomura mengungkapkan karena tim pengembang sudah berada di usia "yang tepat" untuk membuat remake tersebut.

Dari semua staff yang menggarap Final Fantasy VII, dan mereka yang mengerjakan remake-nya saat ini, saya adalah staff yang termuda. Saat ini, saya berusia 45 tahun. Jika kami melanjutkan hidup tanpa melakukan remake ini, Yoshinori Kitase dan Kazushige Nojima yang lebih tua dari saya tentu akan bertambah tua... Jadi, oke kita kerjakan," ungkapnya sambil tertawa. "Dengan timing ini dan juga kesempatan yang sudah di depan mata, maka kami akhirnya memutuskan untuk mengerjakannya," lanjutnya.

Ternyata, Ini Alasan Sebenarnya di Balik Keputusan Remake Final Fantasy VII!

Nomura juga kembali menegaskan bahwa nantinya akan ada banyak perubahan dalam remake Final Fantasy VII ini, di luar segi grafis yang tentu lebih baik. "Kita akan memiliki Final Fantasy VII yang lebih baik dan lebih indah dipandang," ungkap Nomura. "Satu hal yang yang bisa saya katakan, game ini tidak akan membosankan. Jadi tunggu saja bagaimana hasilnya nanti," pungkasnya.

[youtube_embed id="Kznek1uNVsg"]

Remake Final Fantasy VII ini tengah dalam tahap pengembangan, dan rencananya akan dirilis pertama kali untuk PS4. Mendengar kata "First on PlayStation", tentu kita juga berharap bahwa nantinya remake ini juga bisa hadir di platform lain, seperti Xbox One atau mungkin juga untuk PC.

Sumber: [outbound_link text="Siliconera" link="http://www.siliconera.com/2015/06/19/why-square-enix-decided-to-finally-make-the-final-fantasy-vii-remake/"]

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU