Kamen Rider Battride Genesis Perkenalkan 10 Heisei Rider Playable-nya

Sudah dipastikan oleh Bandai Namco Entertainment, 10 Heisei Rider ini akan menjadi karakter playable dari game Kamen Rider Battride Genesis!

Kamen Rider Battride Genesis Perkenalkan 10 Heisei Rider Playable-nya

Kamen Rider Battride Genesis Perkenalkan 10 Heisei Rider Playable-nya

Sudah dipastikan 10 Heisei Rider ini menjadi karakter playable dari Kamen Rider Battride Genesis!

Bandai Namco Entertainment memberikan video promosi game terbaru mereka, Kamen Rider Battride Genesis. Dalam video promosi terbarunya itu, mereka memamerkan 10 heisei rider yang bakal muncul menjadi karakter playable di Kamen Rider Battride Genesis. Tentu saja, game seri Kamen Rider ini akan menjadi game musou dengan karakter terlengkap yang pernah dirilis Bandai Namco karena selain menghadirkan Kamen Rider utama, side-kick mereka pun ikut muncul di game ini. Bagi kamu yang penasaran siapa kesepuluh rider yang akan muncul di game ini, kamu bisa melihat video dibawah ini.

Kamen Rider Battride Genesis Perkenalkan 10 Heisei Rider Playable-nyaKamen Rider Kabuto Muncul dalam bentuk Armor mode dan Cast-Off mode-nya. Ketika dalam mode Armor, ia akan lebih kokoh tetapi gerakannya sangat lambat. Sedangkan pada mode Cast-Off, ia bisa mengaktifkan Clock Up dimana membuat Kabuto bisa bergerak sangat cepat. Terlihat dalam kecepatan kombonya, ia juga bisa melancarkan serangan pamungkasnya Rider Kick. Kamen Rider Gattack Side-kick Kabuto juga muncul di Kamen Rider Battride Genesis. Ketika dalam mode Armor, gerakannya lambat tetapi Gattack memiliki dual-cannon yang cukup efektif untuk menghabisi musuh dari jarak jauh. Ketika melakukan Cast-Off, ia dilengkapi senjata dua pedang yang bernama Double Calibur. Ia juga bisa melakukan Clock Up. Kamen Rider Battride Genesis Perkenalkan 10 Heisei Rider Playable-nyaKamen Rider Den-O Sebenarnya dia sudah muncul sejak pertama kali dirilisnya teaser Kamen Rider Battride Genesis pertama. Den-O akan menjadi playable karakter dengan 7 form berbeda: Sword, Ax, Gun, Rod, Wing, Climax, dan Liner. Masing-masing form memiliki senjata dan serangan yang berbeda. Kamen Rider Zeronos Bentuk awal Zeronos sudah dilengkapi dengan pedang ZeroGasher yang juga bisa digunakan sebagai panah. Tetapi ia bisa bergabung dengan Deneb dan menjadi bentuk Zeronos Vega form yang memiliki serangan Zeronos Nova, tembakan meriam dari bahunya. Dan di Kamen Rider Battride Genesis ini ia bisa berubah menjadi Zero form, bersenjatakan Denebick Buster yang mampu menghabisi musuh banyak dengan rentetan tembakan. Kamen Rider Battride Genesis Perkenalkan 10 Heisei Rider Playable-nyaKamen Rider Kiva Kiva di game ini juga hadir dalam lima form saja: normal, Garulu, Donga, Bassha, dan Emperror. Masing-masing form memiliki fokus serangan tersendiri. Garulu lebih kearah serangan gebrakan dari udara, Donga lebih kearah serangan tebasan, dan Bassha lebih kearah serangan jarak jauh. Sedangkan Emperror dilengkapi Zanvat Sword yang lebih dasyat dari form lainnya. Kamen Rider IXA Kamen Rider IXA juga hadir disamping Kiva. Awalnya IXA hadir dalam mode Save, mengandalkan kombo serangan biasa dan juga tembakan dari IXA Calibur. Namun kamu bisa berubah ke mode Burst, yang lebih mengarah kombo serangan tebasan dari IXA Calibur. Ia juga bisa berubah menjadi Rising IXA dengan dipersenjatai IXAriser. Kamen Rider Battride Genesis Perkenalkan 10 Heisei Rider Playable-nyaKamen Rider Decade Hampir sama seri pendahulunya, Decade memiliki kemampuan untuk berubah wujud menjadi kesepuluh Kamen Rider era Heisei. Dilihat dari kombo serangannya, ia bisa berubah wujud kapan saja dan langsung memberikan serangan dasyat yang mematikan. Ia juga dilengkapi dengan Complete Form yang membuatnya mampu men-summon 10 Hesei Rider dalam form terkuat mereka. Kamen Rider Decade Violent Emotion Yap, akan ada dua Decade di Kamen Rider Battride Genesis. Bisa dibilang merupakan Decade versi jahat yang muncul pada filmnya. Decade violent emotion bisa mengkopi jurus-jurus Hesei Rider lain tanpa harus berubah wujud. Selain itu ia juga bisa menggunakan senjata rider lain seperti Gigant, missile launcher milik Kamen Rider G4. Kamen Rider Diend Saingan Decade ini memiliki kemampuan summon Kamen Rider side-kick lainnya untuk bisa bertempur bersama. Berbeda dari Decade yang condong fokus pada pertarungan fisik jarak dekat, Diend memilih bertarung jarak jauh menggunakan Diendriver-nya. Namun ia juga memiliki kemampuan untuk bertarung jarak dekat cukup baik. Kamen Rider Battride Genesis Perkenalkan 10 Heisei Rider Playable-nyaKamen Rider Kuuga (Yusuke) Belum jelas apakah di Kamen Rider Battride Genesis ini akan menghadirkan dua Kuuga atau tidak. Yang jelas Kuuga yang muncul di video promosi Heisei Rider kali ini adalah Kuuga versi Yusuke. Di video itu juga, terlihat Kuuga versi Yusuke dapat berubah menjadi Pegasus form, yang bersenjatakan panah jarak jauh. Selain itu, Kuuga versi Yusuke ini juga dapat mengendalikan form Ultimate dan Rising Ultimate! Kamen Rider Battride Genesis Perkenalkan 10 Heisei Rider Playable-nyaGame ini akan segera dirilis pada 25 Februari 2016 mendatang untuk PS3, PS4, dan juga PS Vita. Untuk versi PS3 dan PS4-nya akan dijual secara digital maupun retail dengan harga 7.200 yen (RP 864.000). Sedangkan untuk PS Vita dijual dengan harga 6.100 yen (RP 732.000).

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU