Mengenal Tekken 7 Miguel, Anak Jalanan yang Berambisi Hancurkan Keluarga Mishima

Miguel mendapatkan kesempatan kedua (dan mungkin ini yang terakhir) membalaskan kematian adiknya kepada Mishima Zaibatsu di turnamen Tekken 7... apakah dia akan berhasil?

Mengenal Tekken 7 Miguel, Anak Jalanan yang Berambisi Hancurkan Keluarga Mishima

Mengenal Tekken 7 Miguel, Anak Jalanan yang Berambisi Hancurkan Keluarga Mishima

[read_more id="268103"]

Bandai Namco mengkonfirmasikan satu lagi karakter baru untuk Tekken 7, melaui Miguel Caballero Rojo, petarung asal Spanyol yang pertama kali diperkenalkan dalam Tekken 6 ini bakal kembali berlaga untuk Tekken 7 yang bakal dirilis awal tahun 2017 mendatang di PlayStation 4, Xbox One, dan PC. Miguel Caballero Rojo merupakan tipikal karakter berwatak keras, haus darah serta memiliki jiwa pemberontak. Tidak heran dia kerap menghajar tanpa ampun musuh-musuhnya.

Tekken 7 Miguel Reveal Trailer | XB1, PS4, PC

Miguel terbiasa hidup di jalanan dan membenci hubungan sosial. Hal tersebut masih diperparah dengan keluarganya yang kolot dan sifatnya yang keras kepala. Saat perselisihan Miguel dengan orang tuanya memuncak, Miguel akhirnya diusir dari rumah pada usia 15 tahun, dan dia memilih tinggal di dalam sebuah bar yang dimiliki temannya. Di sana, dia bisa bebas terus bertarung.

Mengenal Tekken 7 Miguel, Anak Jalanan yang Berambisi Hancurkan Keluarga Mishima

Walaupun diusir dari keluarganya, namun Miguel tetao berhubungan dengan adik perempuannya yang sering mengunjunginya diam-diam tanpa seijin orang tuanya. Karena itulah, Miguel sangat sanyang kepada adiknya, dan terkesan overprotektif pada adiknya tersebut. Bahkan saat mendengar adiknya akan menikah, Miguel berencana membunuh tunangannya tersebut, namun dia urungkan niatnya karena tidak ingin melukai perasaan adiknya.

Mengenal Tekken 7 Miguel, Anak Jalanan yang Berambisi Hancurkan Keluarga Mishima

[read_more id="259763"]

Di hari pernikahan adiknya, Miguel tidak ingin berdiri bersama dengan orang tuanya sehingga ia memutuskan untuk melihat adiknya menikah dari luar gereja. Tidak terduga, beberapa jet muncul dan menembakkan rudal, menghancurkan gereja dimana pernikahan berlangsung, sekaligus membunuh adiknya. Miguel yang marah menemukan jika ternyata dalang serangan tersebut berasal dari Mishima Zaibatsu. Dengan tujuan membalas dendam, Miguel ikut King of Iron Fist Tournament 6.

Mengenal Tekken 7 Miguel, Anak Jalanan yang Berambisi Hancurkan Keluarga Mishima

Untuk Tekken 7 ini, belum diketahui apa latar belakang keikutsertannya. Namun beberapa waktu lalu Brand Manager dari Bandai Namco Games America, Mark Religioso mengatakan bahwa Tekken 7 versi konsol dan PC ini lebih menitik beratkan gameplay story mode single player, sehingga diharapkan gamer konsol dan PC dapat lebih merasakan alur cerita setiap karakter dalam Tekken 7, termasuk alasan kenapa Miguel kembali bertarung kali ini.

Mengenal Tekken 7 Miguel, Anak Jalanan yang Berambisi Hancurkan Keluarga Mishima

[read_more id="256212"]

Menurut Katsuhiro Harada, Miguel bertarung dengan gaya bebas, dan dia tidak memiliki aliran beladiri khusus. Namun dia memiliki banyak serangan yang cepat dan mengejutkan. Jika kalian bisa memaksimalkan kombo-kombo dasar yang memanfaatkan kecepatan pukulannya, maka karakter ini bisa menjadi tak terkalahkan di tengah pertarungan.

Mengenal Tekken 7 Miguel, Anak Jalanan yang Berambisi Hancurkan Keluarga Mishima

Tekken 7 bakal dirilis awal tahun depan untuk Xbox One, PlayStation 4 dan PC Windows, namun, belum dipastikan kapan tanggalnya. Untuk konsol dan PC ini diambil dari versi Tekken 7: Fated Retribution, update yang yang saat ini sudah dirilis untuk Arcade di Jepang, dengan memasukkan karakter baru, serta membenahan signifikan di sisi grafis, yang sepertinya makin membuat jalan ceritanya yang gelap (dan mengakhiri keseluruhan kisah keluarga Mishima) menjadi lebih realistis.

Mengenal Tekken 7 Miguel, Anak Jalanan yang Berambisi Hancurkan Keluarga Mishima

Selama The King of Iron Fist Tournament 2015 yang berlangsung Desember 2015 lalu, Bandai Namco resmi mengkonfirmasikan Tekken 7: Fated Retribution, seri baru yang menjadi “upgrade” Tekken 7. Seperti seri sebelumnya, Tekken 7: Fated Retribution akan masuk Arcade dulu, dan sudah dirilis di Jepang saat ini. Kita yang berada di luar Jepang, memang masih harus bersabar lebih lama, karena selama E3 2016 dipastikan versi konsol dan PC Windows-nya nanti melalui Steam baru akan dirilis awal tahun 2017 mendatang. Namun yang melegakan, versi konsol ini langsung mengajukan semua update yang diberikan Bandai Namco melalui Tekken 7: Fated Retribution.

Mengenal Tekken 7 Miguel, Anak Jalanan yang Berambisi Hancurkan Keluarga Mishima

[read_more id="235355"]

Tekken 7 sendiri sudah eksis di Arcade Jepang sejak Maret 2015 lalu. Sebelumnya direncanakan gamer Amerika Utara dan Eropa bakal mendapatkan versi Xbox One, PlayStation 4 dan PC (melalui Steam) dari Tekken 7, sedangkan khusus untuk PS4, Bandai Namco dan Sony Interactive Entertainment memberikan beberapa fitur khusus, seperti dukungan virtual reality menggunakan headset Mengenal Tekken 7 Miguel, Anak Jalanan yang Berambisi Hancurkan Keluarga Mishima

Sayangnya, sampai saat ini belum ada konfirmasi dari pihak Bandai Namco apakah Tekken 7 versi konsol nantinya akan mendukung konsol terbaru PlayStation 4 Pro dan Project Scorpio, yang tampilan grafisnya sudah mencapai resolusi 4K Ultra HD.

Mengenal Tekken 7 Miguel, Anak Jalanan yang Berambisi Hancurkan Keluarga Mishima

Sumber: Bandai Namco

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU