10 Penghuni Gunung Myōboku di Serial Naruto yang Mungkin Belum Kamu Ketahui!

Bukan hanya Gamabunta saja, banyak penghuni lain yang tinggal di Gunung Myōboku. Berikut adalah 10 Penghuni Gunung Myōboku yang mungkin belum kamu ketahui!

10 Penghuni Gunung Myōboku di Serial Naruto yang Mungkin Belum Kamu Ketahui!

10 Penghuni Gunung Myōboku di Serial Naruto yang Mungkin Belum Kamu Ketahui!

Bukan hanya Gamabunta saja, banyak penghuni lain yang tinggal di gunung Myoboku. Berikut adalah 10 penghuni gunung Myoboku yang mungkin belum kamu ketahui!

Gunung Myoboku adalah salah satu dari tiga tempat misterius yang belum dijelajahi, tempat legendaris yang sama-sama terkenal dengan dua tempat yag lainnya, hutan Shikkotsu dan gua Ryūchi. Tempat ini adalah adalah tanah para katak, tempat di mana semua katak yang Naruto, Minato dan Jiraiya panggil hidup. Gunung Myoboku adalah tanah yang kaya dan indah, dipimpin oleh seekor katak yang sangat bijaksana, yaitu Gamamaru. Berikut penghuni gunung Myoboku yang mungkin belum kamu ketahui:

[page_break no="1" title="Gamamaru"]

10 Penghuni Gunung Myōboku di Serial Naruto yang Mungkin Belum Kamu Ketahui!

[read_more id="308784"]

Gamamaru, lebih dikenal sebagai Great Toad Sage, adalah katak tertua dan paling dihormati dari semua penghuni gunung Myoboku. Karena usianya, katak lainnya memanggilnya Great Lord Elder. Dia terkenal karena ramalannya yang sangat akurat.

[page_break no="2" title="Fukasaku"]

10 Penghuni Gunung Myōboku di Serial Naruto yang Mungkin Belum Kamu Ketahui!

Fukasaku adalah katak tua berusia di atas 800 tahun yang tinggal di gunung Myoboku. Dia dan istrinya, Shima, dianggap sangat bijak dan sangat dihormati oleh semua orang yang mengenal mereka. Kenyataannya, dia selalu bertengkar dengan Shima mengenai hal-hal kecil saat mereka harus fokus pada sesuatu yang lebih besar, contohnya mereka sibuk berdebat mengenai makan malam ketika mereka menghadapi musuh. Hubungan Fukasaku dan Shima sangatlah baik dan harmonis. Panggilan papa dan mama membuat kedua pasangan kakek nenek ini terlihat dekat.

Shima dan Fukasaku mampu menggunakan genjutsu yang sangat kuat yaitu Demonic Illusion: Toad Confrontation Chant. Genjutsu ini membutuhkan waktu untuk persiapan. Selain itu, untuk menggunakan teknik ini, Shima maupun Fukasaku harus menyesuaikan suara mereka dan menyelaraskan satu sama lain. Saat persiapan telah selesai, serangan tersebut dapat menyerang indra pendengaran lawan dan akan melumpuhkan tubuh dari sang target. Jurus ini memberikan efek samping bagi Fukasaku dan Shima, yaitu sakit tenggorokan.

[page_break no="3" title="Shima"]

10 Penghuni Gunung Myōboku di Serial Naruto yang Mungkin Belum Kamu Ketahui!

[read_more id="308114"]

Shima dikagumi sebagai ibu dari para katak dari gunung Myoboku. Sebagai ahli waris Gamamaru, dia dan suaminya Fukasaku dikenal sebagai Two Great Sage Toads. Shima dikenal karena analisisnya yang tajam tentang situasi dan pertempuran yang dia ikuti. Dia dapat dengan cepat mengetahui rencana terbaik yang dapat diterapkan dan akan berubah menjadi otak yang akan memastikan rencana tersebut berjalan dengan baik.

Dia juga memiliki kemampuan penginderaan yang sangat baik karena lidahnya, yang memungkinkannya untuk mendeteksi dan menangkap musuhnya dengan mudah. Kutil di lidahnya juga bisa melepaskan lendir yang sangat korosif.

[page_break no="4" title="Gamabunta"]

10 Penghuni Gunung Myōboku di Serial Naruto yang Mungkin Belum Kamu Ketahui!

Gamabunta adalah katak utama penghuni gunung Myoboku. Dia adalah katak pemarah dan sangat apatis. Dia tidak suka menerima perintah dari siapapun, kecuali orang yang memanggilnya sangat berbakat. Jiraiya, Minato, dan Naruto adalah tiga dari sedikit orang yang diperbolehkan naik di atas kepalanya. Sementara dia cukup yakin akan kemampuannya sebagai pejuang, dia sangat menyadari keterbatasannya dan tanggap terhadap kekuatan musuh-musuhnya, yang ditunjukkan dalam ketakutannya saat menghadapi kepala Shukaku.

Dalam semua pertempurannya Gamabunta telah terbukti menjadi petarung yang kuat. Gamabunta bisa memuntahkan minyak dari mulutnya dan menggunakannya untuk membuat serangan api. Kombinasi jurus ini pernah ditunjukkan ketika bekerja sama dengan teknik api Jiraiya.

[duniaku_adsense]

[page_break no="5" title="Gamahiro"]

10 Penghuni Gunung Myōboku di Serial Naruto yang Mungkin Belum Kamu Ketahui!

Gamahiro adalah katak raksasa penghuni gunung Myoboku. Dia mempunyai besar badan yang lebih tinggi dari bangunan dan pepohonan seperti Gamabunta. Dia memiliki warna kulit aquamarine dan mata kuning dengan tanda abu-abu di sekeliling mata. Selain itu, dia juga memiliki dua tanda melingkar yang berbeda di bahunya.

Gamahiro membawa dua katana besar di punggungnya yang merupakan senjata utamanya dengan selendang oranye di sekitar perutnya. Gamahiro sangat hebat dan terampil dalam menggunakan dua pedang besarnya tersebut. Dia bisa menggunakannya untuk mengusir musuh dengan mudah. Dia juga menunjukkan keterampilannya dalam pertarungan jarak dekat dan menggunakan taijutsu.

Penasaran dengan penghuni gunung Myoboku yang lainnya? Coba lihat di halaman 2!

[page_break no="6" title="Gamaken"]

10 Penghuni Gunung Myōboku di Serial Naruto yang Mungkin Belum Kamu Ketahui!

Gamaken mempunyai kepribadian yang sangat sederhana. Dia adalah katak yang kikuk dan seringkali tampak gugup. Meskipun demikian, dia akan selalu melakukan yang terbaik. Dia dijuluki si Ken, karena Gamaken selalu ada dan berada di sana untuk melakukan penyelamatan tepat waktu saat seseorang berada dalam kesulitan. Kendati dia kurang yakin dengan kemampuannya, Gamaken sebenarnya adalah seorang pejuang yang sangat tangguh. Gaya bertarungnya berfokus pada pertempuran jarak dekat. Dia dapat bertarung dengan senjata Sasumata dan perisai Sakazuki dengan kemampuan yang sangat mengagumkan.

[page_break no="7" title="Gamakichi"]

10 Penghuni Gunung Myōboku di Serial Naruto yang Mungkin Belum Kamu Ketahui!

[read_more id="307866"]

Gamakichi adalah katak muda dari gunung Myōboku. Dia adalah anak sulung Gamabunta dan kakak laki-laki dari Gamatatsu. Pemanggilnya adalah Naruto Uzumaki. Dia mempunyai kepribadian yang kocak dan humoris, namun juga cerdas dalam berpikir. Dia juga rendah hati dan mempunyai hati yang lembut.

Gamakichi menunjukkan kemampuannya dalam menggabungkan penggunaan senjutsu dengan genjutsu. Dia mengubah jurus genjutsu alami Water Release menjadi teknik Starch Syrup Gun, yang menciptakan serangan air yang kental untuk menyerang lawan-lawannya. Gamakichi juga mampu menggunakan teknik Fire Release dan Wind Release: Toad Oil Flame Bullet bersama dengan saudaranya, Gamatatsu.

[page_break no="8" title="Gamatatsu"]

10 Penghuni Gunung Myōboku di Serial Naruto yang Mungkin Belum Kamu Ketahui!

Gamatatsu adalah salah satu katak muda yang menghuni gunung Myōboku. Dia merupakan anak bungsu Gamabunta dan adik laki-laki Gamakichi. Gamatatsu didominasi warna kuning dengan tanda oranye di sekitar mata dan mulutnya. Dia juga memiliki dua tanda melengkung ke dalam pada perutnya. Masih berusia muda, Gamatatsu dapat menggunakan teknik jutsu air, yaitu Release Air: Gun Air.

[duniaku_adsense]

[page_break no="9" title="Gerotora"]

10 Penghuni Gunung Myōboku di Serial Naruto yang Mungkin Belum Kamu Ketahui!

Gerotora adalah katak penjaga gulungan dari Gunung Myōboku. Dia adalah spesies langka yang menjaga rahasia yang ada pada gulungannya sampai pemiliknya mati. Dia tinggal di dalam perut sang pemilik gulungan dan dikenal dengan daya tahannya yang luar biasa. Gerotora menjaga gulungan yang kunci Delapan Trigram yang terletak di perut Naruto Uzumaki. Dia dipanggil saat serangan Kyuubi di Konoha oleh Minato, yang menuliskan kunci itu ke perutnya untuk diamankan.

Gerotora adalah katak yang sangat skeptis dan menolak untuk percaya pada seseorang dengan mudah. Dia bahkan tidak percaya pada Jiraiya dan Naruto ketika akan berlatih mengendalikan cakra Kyuubi. Dia beranggapan bahwa tidak ada yang akan bisa mengendalikan Kyuubi. Gerotora bertindak demikian demi keselamatannya dan keselamatan Naruto.

[page_break no="10" title="Gamatama"]

10 Penghuni Gunung Myōboku di Serial Naruto yang Mungkin Belum Kamu Ketahui!

Gamatama adalah kecebong dari gunung Myōboku. Gamatama memiliki tubuh yang sangat kecil. Dia memiliki mata hitam dengan corak kuning. Dia juga memiliki kulit merah muda yang menutupi bagian atas tubuhnya sementara bagian bawahnya berwarna putih. Sebagai kecebong, ia masih memiliki ekor. Karena tidak memiliki kemampuan untuk bertempur dan membuat perjanjiian dengan shinobi, Gamatama dipercayakan sebagai petugas administrasi dan registrasi nama di gunung Myoboku.

[duniaku_baca_juga]

Nah, itulah 10 penghuni gunung Myoboku. Apakah kalian sudah pernah melihat mereka di anime atau manga Naruto? Mana menurut kalian yang paling menarik?

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU