10 Karakter Villain Terkuat di Avatar: The Legend of Korra!

Siapa musuh Korra terkuat di serinya?

10 Karakter Villain Terkuat di Avatar: The Legend of Korra!

Dalam serial Avatar: The Legend of Korra, karakter musuhnya cukup banyak karena tiap season punya konflik yang berbeda-beda.

Namun dari setiap musuh utama di serial Avatar: The Legend of Korra, mana sih musuh yang terkuat dibandingkan yang lainnya?

Ini beberapa urutan di antaranya!

10. Ming-Hua

10 Karakter Villain Terkuat di Avatar: The Legend of Korra!Nickelodeon/Avatar: The Legend of Korra

Ming-Hua adalah anggota Red Lotus yang merupakan pengendali air yang kuat, karena dia bisa mengendalikan air tanpa lengan.

Dia menjadikan air sebagai perpanjangan lengannya dan bisa dibentuk sesuai kebutuhannya.

Yang menarik, Ming-Hua bisa memfokuskan air yang jadi lengan prostetiknya, namun tetap bisa menggunakan kemampuan air lainnya.

9. Tarrlok

10 Karakter Villain Terkuat di Avatar: The Legend of Korra!

Dalam pengendalian air, Tarrlok adalah master, namun yang jadi unggulan adalah kemampuan pengendali darah.

Kemampuan pengendali darah Tarrlok masih di bawah Yakone dan Amon, tapi sama-sama bisa mengendalikan darah di luar bulan purnama seperti keluarganya yang lain.

8. P'Li

10 Karakter Villain Terkuat di Avatar: The Legend of Korra!Nickelodeon/Avatar: The Legend of Korra

P'Li adalah pengendali api dan combustbending yang bisa menembakan laser api ledakan dari dahinya. Laser yang ia keluarkan cukup cepat dan juga bisa dibelokan di titik tertentu.

Karena sub bending yang unik ini, P'Li sangat sulit dikalahkan, bahkan dia mati karena ledakannya sendiri.

7. Unalaq

10 Karakter Villain Terkuat di Avatar: The Legend of Korra!Nickelodeon/Avatar: The Legend of Korra

Dengan Vaatu sebagai dark Avatar, mungkin Unalaq akan jauh lebih tinggi posisinya, tapi kalau sendiri, dia tetap pengendali air yang kuat sih.

Keunggulan utama dari Unalaq adalah pengendali roh yang bisa berguna jika memang ada roh di sekitarnya.

6. Ghazan

10 Karakter Villain Terkuat di Avatar: The Legend of Korra!Nickelodeon/Avatar: The Legend of Korra

Ghazan adalah anggota Red Lotus yang merupakan salah satu pengendali bumi yang sangat kuat.

Yang kuat dari Ghazan, dia bisa menggunakan sub bending lava dan dia bisa menciptakan lava hanya dari batu biasa.

5. Kuvira

10 Karakter Villain Terkuat di Avatar: The Legend of Korra!

Kuvira adalah musuh terakhir di serial The Legend of Korra, di mana dia menjadi diktator menggunakan robot raksasa berkekuatan dunia roh yang bisa menembakan laser mematikan.

Tapi yang bikin dia muncul di daftar ini karena Kuvira salah satu pengendali metal terbaik, ditambah kemampuan fisiknya sangat kuat, dia petarung yang sadis dan berbahaya.

4. Yakone

10 Karakter Villain Terkuat di Avatar: The Legend of Korra!

Yakone mungkin bukan musuh Avatar Korra, dia musuh Avatar Aang, tapi pengaruh Yakone masih terasa sampai era Korra dengan kedua anaknya, terutama Amon.

Yakone adalah orang pertama yang diketahui bisa mengendalikan darah, di luar bulan purnama dan bisa menarget banyak orang sekaligus.

Bahkan Avatar Aang terjebak dengan pengendalian darah ini dan baru bisa lepas karena Avatar State.

3. Zaheer

10 Karakter Villain Terkuat di Avatar: The Legend of Korra!Nickelodeon/Avatar: The Legend of Korra

Zaheer adalah pengendali udara yang cukup radikal, di mana dengan Red Lotus dia ingin menghapuskan sistem keempat negara besar, menghapuskan Avatar, dan tentu grup White Lotus.

Dia salah satu pengendali udara yang sangat kuat karena dia sangat fokus dengan tujuannya, bahkan karena ini dia membuang ikatan duniawi yang ia miliki dan membuat kemampuan terbang dan melayang.

Meskipun sudah kalah, Zaheer masih menghantui Korra dan sempat membuatnya jadi tumpul dalam pertarungan.

2. Amon

10 Karakter Villain Terkuat di Avatar: The Legend of Korra!Avatar: The Legends of Korra

Amon adalah musuh di season pertama dan pemimpin dari Equalist, grup yang ingin menghabisi semua pengendali elemen agar semua orang jadi sama.

Apa yang membuat Amon spesial? Dia punya kekuatan fisik yang sangat kuat dan cepat, dia pun bisa menutup aliran chi seseorang sehingga mereka tak bisa mengendalikan elemen.

Bukan hanya itu, Amon juga bisa mengendalikan darah di luar bulan purnama, bahkan siang hari! Mungkin dia karakter pengendali elemen non Avatar dan non roh yang paling kuat.

1. Vaatu

10 Karakter Villain Terkuat di Avatar: The Legend of Korra!Nickelodeon/Avatar: The Legend of Korra

Mungkin Unalaq baru bisa jadi ancaman berbahaya jika bergabung dengan Vaatu, tapi bagaimana dengan Vaatu sendiri?

Vaatu adalah roh kegelapan dan kekacauan, di mana dia abadi karena ada Vaatu di dalam Raava, begitu pula Raava di dalam Vaatu, mereka akan reinkarnasi jika salah satunya mati.

Dia punya kemampuan memanipulasi energi negatif dari roh lain, bisa menembakan energi, bisa menyerang secara fisik, dan di titik tertentu tidak bisa diserang! Karena situasinya ini, Vaatu adalah musuh di Avatar: The Legend of Korra yang kuat.

Itu dia daftar musuh terkuat di serial Avatar: The Legend of Korra, bagaimana menurutmu?

Baca Juga: 7 Anggota Red Lotus, Musuh Avatar Korra yang Diketahui

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU