Open Beta Battlefield Mobile Wilayah Asia Tenggara Pertama Kini Mulai!

Indonesia juga dapat!

Open Beta Battlefield Mobile Wilayah Asia Tenggara Pertama Kini Mulai!

Open Beta Battlefield Mobile wilayah Asia Tenggara pertama kini resmi dimulai, lho! Seperti apa konten yang bisa kamu temukan dalam game ini? Cek dulu di sini!

1. Buka sekarang!

Open Beta Battlefield Mobile Wilayah Asia Tenggara Pertama Kini Mulai!dok. EA

Hari ini menjadi penanda para pemain dapat masuk ke Open Beta pertama dari mobile game shooter yang dapat diunduh secara gratis ini. Wilayah yang telah terpilih, yaitu Filipina, Malaysia, Singapura, Thailand, dan Indonesia, akan mendapatkan kesempatan untuk merasakan pengalaman seluler pertama dari franchise Battlefield lewat pertempuran masif dan serba cepat!

Tentu saja, sebagai permainan yang berstatus open beta, kamu tidak hanya berkesempatan untuk memberikan feedback sebagai kontribusi dalam pengembangan game ini!

2. Bawa pengalaman khas Battlefield!

Open Beta Battlefield Mobile Wilayah Asia Tenggara Pertama Kini Mulai!dok. EA

Battlefield Mobile menghadirkan Battlefield dan pengalaman All-Out-Warfare khas franchise tersebut ke dalam ponselmu. Game ini juga menekankan kebebasan taktis dimana pemain bisa memilih kelas prajurit beserta persenjataannya untuk masuk ke arena yang diisi oleh kemungkinan strategis tanpa batas untuk memenangkan pertempuran!

Agar dapat memainkan Battlefield Mobile, spesifikasi gadget Android yang digunakan minimal sudah menggunakan OS Android 8.0, chipset Snapdragon 835 / Exynos 9 (8895), 3GB RAM, 2GB storage, dan berjalan dalam sistem 64-bit.

Baca Juga: Event Apex Legends Mobile Champions Tiba Sekarang Juga!

3. Masih bisa belajar!

Open Beta Battlefield Mobile Wilayah Asia Tenggara Pertama Kini Mulai!dok. EA

Battlefield Mobile versi beta ini memiliki fitur-fitur baru, termasuk juga mode utama, seperti Conquest dan Team Deathmatch serta terdiri dari tiga map, termasuk versi map favorit Battlefield Mobile, yaitu Noshahr Canals Battlefield 3 dan Grand Bazaar!

Para pemain yang baru terjun ke dalam game ini juga nantinya dapat mengemudikan kendaraan tempur seperti tank dan memiliki akses ke mode tutorial untuk membantu mereka mempelajari dasar-dasar di medan perang!

Apa kamu sudah mencoba open beta Battlefield Mobile wilayah Asia Tenggara pertama ini? Sampaikan melalui kolom komentar!

Baca Juga: Battlefield Mobile Mulai Tahap Pengujian Khusus di 6 Negara!

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU