10 Manfaat Main FF yang Jarang Disadari para Pemainnya

Bermain game ternyata ada manfaatnya, lho!

10 Manfaat Main FF yang Jarang Disadari para Pemainnya

Free Fire (FF) merupakan game battle royale yang banyak digemari banyak orang karena spesifikasinya yang ringan, sehingga sangat nyaman digunakan olehhandphone spek apapun.

Banyak orang beranggapan bahwa bermain game akan menimbulkan kecanduan atau hal negatif lainnya. Namun, bermain game FF dapat menjadi hal yang positif jika kita memanfaatkannya dengan baik.

Untuk mengetahuinya, berikut ini manfaat main FF yang bisa kamu dapatkan, mulai dari menghilangkan stres, hingga menghasilkan uang. Simak selengkapnya.

1. Melatih kerja sama tim

10 Manfaat Main FF yang Jarang Disadari para Pemainnyailustrasi nama FF (dok. Garena/Free Fire)

Dalam Free Fire, terdapat beberapa mode permainan yang dapat kamu mainkan, yakni solo, duo, hingga squad. Permainan squad berjumlah empat orang dalam satu tim.

Game FF dapat melatih kerja sama dalam satu tim selama pertandingan berlangsung. Kamu dan anggota tim lainnya harus pandai berkomunikasi agar tidak terjadi salah paham saat menyerang musuh, mengatur strategi, atau rotasi ke tempat lainnya.

2. Mendapatkan teman baru

10 Manfaat Main FF yang Jarang Disadari para Pemainnyailustrasi Free Fire (dok. Garena)

Game online ternyata dapat membuat kita memiliki teman baru, lho. Setiap orang berhak bermain duo atau squad dengan orang random jika tidak memiliki teman untuk bermain.

Dengan bertemu orang-orang baru tersebut, kamu dapat berkenalan dan juga bermain bersama. Tak jarang, teman-teman baru tersebut bisa jadi teman kamu di real life. Kamu juga bisa mencari teman yang memiliki satu domisili denganmu.

3. Bisa buat kamu mendapatkan jodoh, lho!

10 Manfaat Main FF yang Jarang Disadari para Pemainnyailustrasi Free Fire (dok. Garena)

Tak hanya mendapatkan teman, kamu juga dapat menemukan jodoh di aplikasi game Free Fire. Bagaimana tidak, game ini dimainkan oleh laki-laki dan juga perempuan.

Kamu bisa menemukan jodoh ketika bertemu di kolom chat all atau random saat kamu melakukan rank. Setelah itu, kamu bisa berkenalan dan merebut hatinya hingga jadi pujaan hatimu!

Banyak yang sudah mengawali kisah cintanya melalui game hingga ke bangku pelaminan, lho. Tertarik untuk mencobanya?

Baca Juga: Cara Menggunakan Logo iPhone FF dan Mendapatkannya

4. Melatih bahasa Inggris dengan teman-teman baru!

10 Manfaat Main FF yang Jarang Disadari para Pemainnyailustrasi Free Fire (dok. Garena)

Game Free Fire memiliki setting bahasa Inggris yang bermanfaat untuk kamu yang ingin berlatih bahasa Inggris. Selain itu, kamu juga saja bertemu orang-orang yang hanya bisa menggunakan bahasa Inggris.

Tentunya ini dapat melatih kemampuan reading, listening, sekaligus speaking kamu. Lumayan banget, kan?

5. Mengatur strategi sekaligus rencana!

10 Manfaat Main FF yang Jarang Disadari para Pemainnyadok. Garena/Free Fire

Permainan battle royale seperti Free Fire membutuhkan strategi sekaligus rencana agar dapat mendapatkan "Booyah!". Rencana yang baik akan memudahkan kita memenangkan pertandingan. 

Gunakan juga strategi permainan yang efektif dengan menggunakan karakter FF tertentu, turun di tempat yang aman, dan rotasi dengan strategi yang matang. Hal ini dapat melatih kamu menyusun strategi dan rencana juga di kehidupan sehari-hari.

6. Melatih mental

10 Manfaat Main FF yang Jarang Disadari para Pemainnyailustrasi headshot saat bermain Free Fire (dok. Garena)

Kesiapan mental juga diuji saat bermain Free Fire. Hal ini biasanya terjadi jika kamu main di dalam sebuah turnamen Free Fire.

Saat turnamen, kamu perlu percaya diri dan juga tetap fokus pada permainan. Mental yang baik akan membuatmu percaya diri, sehingga kamu lebih mudah untuk memenangkan pertandingan.

Baca Juga: 50 Nama FF Keren 2022 untuk Laki-Laki, Bikin Lawan Bergidik!

7. Main FF bisa menghasilkan uang!

10 Manfaat Main FF yang Jarang Disadari para Pemainnyailustrasi Free Fire (dok. Garena)

Bermain FF juga memungkinkan kamu untuk menghasilkan pundi-pundi rupiah, lho. Caranya cukup mudah, kamu bisa melakukan live streaming di platform online yang bisa kamu gunakan secara gratis.

Aplikasi yang dapat kamu gunakan yakni, TikTok, Instagram, dan juga YouTube. Kamu juga bisa meng-upload konten untuk mendulang viewers, hingga kamu mendapatkan banyak followers.

8. Menghilangkan stres

10 Manfaat Main FF yang Jarang Disadari para Pemainnyailustrasi Free Fire (dok. Garena/Free Fire)

Kepalamu pusing dan sedang banyak pikiran? Kamu bisa bermain game Free Fire.

Dengan gameplay-nya yang seru dan bisa bertemu orang-orang baru, tentunya kamu dapat melupakan sejenak masalahmu dengan bermain game ini.

9. Jadi sarana hiburan di kala bosan melanda

10 Manfaat Main FF yang Jarang Disadari para Pemainnyadok. Garena

Saat bosan melanda, tentunya kamu bingung untuk melakukan aktivitas apapun. Namun, kamu bisa langsung buka handphone dan buka aplikasi Free Fire.

Game ini tentunya dapat menjadi 'obat' di kala bosan melanda. Permainan yang seru tentunya dapat membuat kamu menjadi terhibur.

10. Mengasah kemampuan otak

10 Manfaat Main FF yang Jarang Disadari para Pemainnyailustrasi FF (dok. Garena)

Terakhir, bermain Free Fire dapat mengasah otakmu menjadi lebih baik. Game ini dapat membuat kamu bisa memutuskan keputusan dengan baik.

Selain itu, kamu juga dapat melakukan strategi dan rencana dalam permainan. Semua hal tersebut bisa menjadi latihan untuk kehidupan sehari-hari.

Itu dia beberapa manfaat main FF yang dapat menghilangkan stress hingga menghasilkan pundi-pundi rupiah. Ternyata main game dapat bermanfaat jika digunakan untuk hal-hal baik.

Baca Juga: Simbol FF Menarik untuk Nickname Biar Makin Kece

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU