FIFA 12, Dampak Revolusi Impact Engine!

Penggunaan impact engine ternyata benar-benar membawa revolusi yang besar di FIFA 12. Bukan hanya menjadikan FIFA 12 menjadi sebuah game bola yang lebih indah, namun juga lebih realistis dan juga memiliki animasi yang benar-benar nyaris nyata.

FIFA 12,  Dampak Revolusi Impact Engine!

FIFA 12,  Dampak Revolusi Impact Engine!

Penggunaan impact engine ternyata benar-benar membawa revolusi yang besar di FIFA 12. Bukan hanya menjadikan FIFA 12 menjadi sebuah game bola yang lebih indah, namun juga lebih realistis dan juga memiliki animasi yang benar-benar nyaris nyata. Bukan hanya impact engine yang memegang peranan dalam seri kali ini, fitur lain yang dijanjikan EA seperti precision dribbling dan tactical defending juga semakin membuat nilai game ini melambung. Untuk tactical defending misalnya, kamu bisa dengan mudah menentukan, kapan saat yang tepat untuk “menyerbu” penyerang lawan, kapan saat yang tepat pula untuk menghentikannya dengan sekali tackling. Dan semuanya diibantu oleh AI musuh yang menurut saya juga mengalami peningkatan.

Untuk precision dribbling, fitur ini membuat kamu kali ini semakin mudah dalam menggirin bola. Maksud lebih mudah disini adalah, kamu sekarang bisa menjadikan pemain kamu (siapapun) untuk menjadi seperti Iniesta, yang men-dribbling bola dengan sangat baik dengan hanya menggunakan sedikit penekanan tombol saja. Namun, bukan berarti pemain yang kurang latihan bisa dengan mudah membuat pemain medioker menjadi seperti Iniesta yang menurut saya memiliki dribbling paling mantap untuk ukuran pemain tengah. Kamu tetap membutuhkan latihan yang keras untuk membuat semua pemain tengah menjadi setangguh Iniesta.

Impact engine secara keseluruhan menjadikan FIFA 12 ini menjadi game yang lebih indah dari pendahulunya, dengan kerealistisan tumbukan antar pemain dan juga animasinya. Sayang, game ini masih saja memiliki sedikit kelemahan salah satunya adalah kontrol pemain yang mungkin sedikit mudah lepas saat dikepung banyak lawan dalam waktu bersamaan, dan juga aspek sound yang kurang mendapat improvisasi yang berarti.

httpv://www.youtube.com/watch?v=Eh5S_E_ysig

Kini Bermain Online Lebih Mudah

Fitur online adalah salah satu andalan seri FIFA, termasuk FIFA 12 ini yang saya anggap sudah mengalami peningkatan bila dibandingkan prekuelnya. Kali ini terdapat dua mode yang cukup adiktif, Head to Head Seasons dan Online Friendlies. Selain itu, kali ini kamu juga akan lebih mudah untuk menemukan lawan yang sepadan saat bermain online karena adanya leaderboard yang cukup informatif. Belum lagi, adanya fitur EA Sports Football Club membuat FIFA 12 lebih dari sekedar game, karena kamu bisa berinteraksi dengan pemain lain, membandingkan statistik kamu dengannya, serta berkompetisi dengan semua pemain yang ada di dunia.

Hanya Kalah Tipis Dengan PES 2012

Mungkin banyak kamu yang bertanya-tanya, mana sih yang lebih unggul antara PES 2012 atau FIFA 12 tahun ini? Kok dua-duanya sama mendapat nilai A? Kalau menurut saya pribadi, saya masih menganggap bahwa PES 2012 unggul tipis dari FIFA 12, karena pada dasarnya sih saya lebih suka dengan gameplay arcade cepat yang ditawarkan, daripada gameplay simulasi FIFA 12. Namun saya juga tetap menikmati untuk memainkan FIFA 12. Jika dengan skala huruf, mungkin kedua game ini sama mendapat nilai A, namun jika saya diperbolehkan memberikan skala angka, maka saya memberikan nilai 9.5 untuk PES 2012, dan 9.0 untuk FIFA 12.

ARTIKEL TERBARU