Main Skyrim Pake Tablet Android??

Main Skyrim pakai tablet Android? Kedengarannya masih menjadi mimpi ya.. Namun dalam CES 2012 lalu, Nvidia dan ASUS menunjukkan, bahwa mimpi setinggi apapun bisa diwujudkan, dan mereka membuktikannya dengan benar-benar main Skyrim pakai tablet!! Bagaimana caranya? Simak didalam!

Main Skyrim Pake Tablet Android??

Main Skyrim Pake Tablet Android??

Main Skyrim pake tablet Android??? Bukan tablet khusus lho, melainkan benar-benar tablet asli, ASUS Transformers Prime! Yap, pada CES lalu ASUS dan Nvidia mendemokan sebuah game yang mungkin bisa membuat para gamer geleng-geleng kepala, memainkan Skyrim menggunakan tablet!

Bagaimana mereka melakukan hal  tersebut? Adalah Splashtop THD, sebuah aplikasi yang dikembangkan oleh Splashtop yang bisa melakukan hal tersebut. Cara kerja Splashtop ini sendiri adalah menyalurkan streaming data dari PC menuju tablet, sehingga apapun game yang sedang kamu mainkan di monitor PC kamu, kamu bisa mengontrolnya melalui tablet. Bagi yang belum tahu, Splashtop sendiri sebelumnya sudah dikenal sebagai salah satu developer papan atas yang khusus menyediakan software-software remote desktop untuk iOS, Android, dan Windows Mobile. Splashtop THD ini sendiri adalah salah satu produk mereka yang sampai saat ini masih dalam masa pengembangan dan belum dipasarkan secara massal.

Untuk menyalurkan streaming data dari PC ke tablet, bisa menggunakan kabel ethernet atau juga bisa menggunakan koneksi Wireless. Setelah aplikasi ter-install dan sudah mengenali jaringan internet kamu, PC akan secara otomatis mengompres data-data yang dibutuhkan, dan mengirimkannya ke tablet kamu. Sebaliknya, setiap input yang kamu berikan lewat tablet, maka Splashtop THD akan mengompresnya kemudian menyalurkannya ke PC.

http://www.youtube.com/watch?feature=player_embedded&v=6nyg2kZfF5A

Ketika didemokan, hampir tidak ada delay pada saat terjadinya pertukaran data antara tablet dengan PC ini. Pihak ASUS dan Nvidia mengatakan, bahwa sebenarnya ada delay singkat pada saat pertukaran data ini, namun karena delay-nya hanya dibawah 15 milidetik, gamer tidak akan merasakan delay secara signifikan, sehingga tampak streaming ini berjalan secara real time. Lantas, apa saja yang dibutuhkan gamer agar bisa memainkan Skyrim, atau game PC lainnya di tablet mereka? Pihak Nvidia dan ASUS memberikan sedikit bocoran:

  1. PC dengan spesifikasi cukup tinggi. Ya, karena memang dalam demo ini pihak ASUS dan Nvidia mendemokan Skyrim, tentu spesifikasi PC harus tinggi bukan?
  2. Tablet High End yang menggunakan prosesor Nvidia Tegra 3, contohnya adalah ASUS Transformers Prime. Tentu dengan multicore GPU dan prosesornya, streaming game HD pun tidak akan menjadi masalah.
  3. Koneksi yang super cepat untuk menghubungkan PC dengan tablet Android kamu.

Jika semua kondisi diatas sudah bisa dipenuhi maka selamat! Kamu bisa memainkan Skyrim lewat tablet kamu. Tapi, kamu tetap tidak boleh jauh-jauh dari PC untuk memainkannya, atau kamu bisa jauh dari PC tetapi tetap memiliki koneksi wireless super cepat yang menghubungkan keduanya.

Yang masih kita tunggu adalah aplikasi Splashtop THD yang digunakan untuk menyambungkan keduanya. Sampai saat ini, aplikasi ini masih dalam tahap pengembangan dan belum dipasarkan secara massal. Tetap pantau saja di website resminya disini dan Duniaku.net ya..

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU