Nokia Lumia 610, Windows Phone 7.5 Mango yang "Paling Terbatas!"

Bagimu yang kepiriran mau ganti gadget, dan meminang salah satu Lumia, Windows Phone dari Nokia, bisa perhatikan spesifikasinya. Karena tidak semua Lumia bisa menjalankan aplikasi yang ditawarkan di Marketplace.

Nokia Lumia 610, Windows Phone 7.5 Mango yang "Paling Terbatas!"

Nokia Lumia 610, Windows Phone 7.5 Mango yang Paling Terbatas!

Bagimu yang kepiriran mau ganti gadget, dan meminang salah satu Lumia (atau salju dalam bahasa Finlandia), Windows Phone dari Nokia, bisa lebih memperhatikan detail spesifikasinya. Memang seperti iOS Windows Phone unggul berkat optimalisasi software yang baik, sehingga tidak perlu spesifikasi tinggi untuk menjalankan OS-nya dengan impresif. Namun rupanya Nokia punya kebijakan pembatasan spesifikasi untuk memberi identitas kelasnya. Jika pengen yang kelas atas, kamu bisa memilin Lumia 800 (sekitar 4,8 jutaan) atau Lumia 900, yang belum dirilis di Indonesia. Jika kelas menengah, ada Lumia 710 dengan harga 2,7 jutaan. Kemudian yang low-end ada Lumia 610 dengan harga 2,3 jutaan.

Nokia Lumia 610, Windows Phone 7.5 Mango yang Paling Terbatas!

Sepertinya Lumia 610 paling worth-to-buy ya jika pengen merasakan seperti apa kinerja OS Windows Phone 7.5 Mango. Tapi ternyata istilah ada harga ada rupa berlaku di sini, Lumia 610 spesifikasinya paling bawah, apakagi RAM-nya hanya 256MB -- dan prosesornya juga 800MHz, atau di bawah standar 1GHz yang ditentukan Microsoft. Dan karena keterbatasan memory tersebut, dipastikan ada banyak aplikasi (perkiraan 5% dari keseluruhan aplikasi di Windows Phone Marketplace) yang tidak berjalan sebagaimana mestinya, atau bahkan tidak bisa dieksekusi sama sekali. Terbatasnya RAM tersebut juga membuat aplikasi yang seharusnya membutuhkan background service dengan total kebutuhan RAM sekitar 90MB untuk Windows Phone 7.5 Mango, bakal sering dimatikan. Oh ya, untuk internal storage-nya, Lumia 610 juga hanya menyediakan 8GB, atau di bawah standar 16GB pada Lumia lainnya.

Nokia Lumia 610, Windows Phone 7.5 Mango yang Paling Terbatas!

Sedangkan yang sudah diketahui tidak bisa dijalankan adalah Skype, aplikasi video call Tango, Angry Birds, dan PES 2012 -- meskipun saat ini Rovio tengah mengusahaan Angry Birds khusus untuk Lumia 610. Karena itulah aplikasi tersebut tidak bisa kamu akses melalui Merketplace menggunakan Lumia 610 ini. Meskipun dengan keterbatasannya, Lumia 610 patut bangga karena menjadi Windows Phone pertama yang menggunakan chip Near Field Communication alias NFC.

Introducing the Nokia Lumia 610 - Turn up the fun

httpv://youtu.be/FlS4e7N-cjY

Introducing Nokia Lumia 610 with NFC

httpv://youtu.be/Skpt9I-BxYg

Sumber: Wikipedia

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU