Ayo, Kita Kembali Ke Midgard!!

RO 2 the Legend of the Second versi translasi sebentar lagi akan memasuki masa Open Beta pada 27 Desember 2012 mendatang. Apa saja perbedaannya dengan Ragnarok pertama? Yuk kita kembali ke Midgard untuk menyelidikinya..

Ayo, Kita Kembali Ke Midgard!!

Ayo, Kita Kembali Ke Midgard!!

Kegagalan Ragnarok II: The Gate of the World  yang dirilis 2007 – 2008 lalu membuat perusaan Gravity tidak menyerah begitu saja. Pada 2010 lalu mereka mengumumkan bahwa seluruh isi Ragnarok II akan benar-benar di permak. Dan akhirnya pertengahan 2012 lalu Ragnarok II yang diberi sub judul Legend of the Second ini sudah dalam masa Open Beta di Korea.

Kabar baiknya adalah RO2: LotS ini sudah selesai di translasi dalam bahasa Inggris dan sudah melewati masa Close Beta-nya pada 12 Desember 2012 lalu. Dan Open Beta-nya sendiri akan menyusul pada 27 Desember mendatang. Wow.. Menarik bukan? Lalu konsep apa yang ada pada RO2 versi ini? Tentunya akan berbeda dengan RO2 yang terdahulu, sebab kali ini kamu akan diajak kembali mengelilingi Midgard bersama dengan klas-klas dari RO pertama.. Namun, ada perbedaan juga sih antara RO pertama dan kedua ini, yuk kita simak:

1. Untuk Klas kini beberapa nama mengalami perubahan seperti Defender menjadi Knight, Knight menjadi Warrior, Sage menjadi Sorcerer. Dan beberapa klas sudah digantikan, misalnya saja Bard yang kurang populer, kini digantikan menjadi Beast Master, seorang yang mampu berubah wujud menjadi bentuk binatang.

2. Status yang di hadirkan juga berbeda. Yaitu:

Ayo, Kita Kembali Ke Midgard!!

STR: meningkatkan Damage dan Block bagi semua Job (termasuk Archer)

AGI: meningkatkan tingkat serangan Critical dan Evasion

INT: meningkatkan Magic Damage dan juga Block

WIS: meningkatkan Mana

VIT: meningkatkan HP dan keefektifan Potion

Dan status Dex dan Luk kini dihilangkan..

3. Untuk Blacksmith dan Alchemist, kini menjadi Job sampingan yang dapat kamu pilih bersama dengan dua Job tambahan lainnya yaitu Chef dan Artisan.

Ayo, Kita Kembali Ke Midgard!!

Keempat Job sampingan ini mampu bekerja, meskipun kamu sedang Offline. Berbeda dengan RO pertama yang mengharuskanmu Online, meskipun hanya sedang melakukan Vending.

4. Kini RO2 terdapat sistem Summon unik bernama Guardian. Dan setiap Job sampingan yang kamu pilih, akan menampilkan summon yang berbeda kemampuannya.

Ayo, Kita Kembali Ke Midgard!!

Sedangkan Hommonculus dari RO pertama kini sudah tiada.

5. RO tidak sepenuhnya menjadi game MMO Open World seperti seri pertamanya. Kini game ini memiliki sistem Raid Dungeon yang tidak dapat kamu selesaikan sendirian. Konsep ini mirip dengan Dragonica, penggabungan Open World dan Raid Dungeon dimana kamu dapat melawan boss di akhir Dungeon.

6. Nama tempat dan NPC kini sedikit berbeda. Misal saja: Prontera menjadi Frontera, lalu Izlude Dungeon menjadi Izrud Dungeon. Untuk NPC, Kafra yang sudah kita kenal sejak dulu kini disebut sebagai Khara.

7. Jika dulu hanya Knight dan Defender/Crusader yang dapat menaiki Peco-Peco, kini semua klas yang ada dalam RO2 dapat menyewa Mount. Tidak hanya Peco-Peco saja, namun juga Harimau Putih, Naga, dan sebagainya.

Macam-macam Mount dalam RO2[/caption]

8. Bosan harus memasuki PVP room? Dalam RO2 kamu mampu melakukan Duel secara bebas kok dengan pemain lain di manapun. Hehe..

9. Sistem kartu yang dipakai, kini berbeda dengan RO pertama yang dapat dimasukan ke dalam senjata atau pakaian.

Ayo, Kita Kembali Ke Midgard!!

Kini Kartu-kartu yang kamu kumpulkan, dapat kamu pakai di karaktermu untuk menikmati kemampuannya. Hanya saja, maximal 5 kartu yang dapat dipakai dalam satu karakter.

10. Untuk Vending, kini semua Job dapat melakukannya.

Ayo, Kita Kembali Ke Midgard!!

Tambahannya adalah terdapat sebuah auction (pasar) dimana kamu dapat menjual daganganmu walaupun kamu dalam keadaan Offline. Sayang dengan menggunakan auction ini, kamu akan terkena pajak.

11. Sistem Teleportasi dalam RO saat ini digantikan dengan sistem Flying. Baik Flying jarak dekat atau jauh.

12. Tentu dari segi tampilan, render karakter, dan render monster berbeda, berubah dari tampilan 2D menjadi 3D dengan sudut pandang orang ketiga.

Ayo, Kita Kembali Ke Midgard!!

Untuk keterangan klas, job sampingan, sistem kartu, dan hal lain yang  lebih lengkap dari RO2: the Legend of the Second ini dapat kamu baca di Omega edisi terbaru yah.. Masih akan berlanjut kok.. Jadi jangan ketinggalan untuk membeli majalah Omega yah!!

Ayo, Kita Kembali Ke Midgard!!

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU