Dead or Alive 5 Ultimate Dirilis 3 September, Kedatangan ''Karakter Tamu'' dari Virtua Fighter

Setelah dikonfirmasikan awal Mei lalu, akhirnya Tecmo Koei mengkonfirmasikan jadwal rilis Dead or Alive 5 Ultimate, plus update beberapa karakter barunya.

Dead or Alive 5 Ultimate Dirilis 3 September, Kedatangan ''Karakter Tamu'' dari Virtua Fighter

Dead or Alive 5 Ultimate Dirilis 3 September, Kedatangan ''Karakter Tamu'' dari Virtua Fighter

Kebiasaan Team Ninja (dan juga beberapa developer Jepang lainnya) yang sebenarnya oleh penulis kurang sukai adalah merilis game baru yang sekadar menjadi perbaikan dari game sebelumnya, dengan tambahan mode, karakter, atau adaptasi dari fitur yang sudah dari game dari serupa yang beda patform. Seperti dalam Dead or Alive 5 Ultimate yang dikonfirmasikan awal Mei lalu.

Dead or Alive 5 Ultimate Dirilis 3 September, Kedatangan ''Karakter Tamu'' dari Virtua Fighter

Dead or Alive 5 Ultimate rencananya akan dirilis 3 September 2013 mendatang untuk PlayStation 3 dan Xbox 360 di Amerika, dan pengembangannya masih menjadi hasil kerja bareng antara Team Ninja dengan Sega AM2 (petunjuk untuk masuknya karakter baru dari serial Virtua Fighter). Seperti terlihat dari judulnya, game ini sekadar menjadi perbaikan dari Dead or Alive 5, dengan tambahan beberapa fitur dari Dead or Alive 5 Plus-nya PS Vita, dan agar tidak membuatnya terlalu usang, ada content baru seperti karakter dan stage (yang sudah diketahui adalah  Sky City Tokyo dari Ninja Gaiden). Oh ya, game ini pun menjadi seri kedua Dead or Alive yang menggunakan nama "ultimate" sejak Dead or Alive Ultimate yang dirilis 2004 silam.

Dead or Alive 5 Ultimate Dirilis 3 September, Kedatangan ''Karakter Tamu'' dari Virtua Fighter

Seperti yang sudah kami sebutkan dalam preview sebelumnya, akan ada mode dari versi PS Vita-nya yang dibawa developer ke seri baru ini. Mode tersebut adalah "training mode" yang disebut Tutorial, dimana kamu bisa melatih setiap gerakan dan kombinasi tombol, strategi, dan terdiri dari dua bagian, lesson serta mission. Selain itu juga ada Combo Challenge, sebuah sesi training spesial yang didesain agar kita bisa melatih gerakan combo. Kemudian juga sama seperti game PS Vita-nya, kamu mendapat kesempatan untuk memilih dulu musik yang mengiringi pertarungan. Masih ada fitur lain yang belum terungkap, dan sepertinya kami akan mendapatkan informasi tersebut selama E3 2013 pada 11 Juni nanti.

Dead or Alive 5 Ultimate Dirilis 3 September, Kedatangan ''Karakter Tamu'' dari Virtua Fighter

Untuk karakternya, semua yang eksis dari seri kelima akan kembali dikontrak untuk Ultimate (mereka mendapatkan gerakan combo baru), beserta beberapa tambahan karakter baru. Pertama kita mendapat kepastian jika Momiji, muridnya Ryu Hayabusha yang paling seksi dari serial Ninja Gaiden, akan masuk sebagai salah satu roster baru menggunakan gaya bertarung clan Hayabusha, Aikijutsu. Kemudian minggu lalu kita mendapatkan kabar jika ahli beladiri Sambo Rusia, Leon juga ikut masuk. Dia merupakan salah satu karakter pioner di serial Dead or Alive (tepatnya mulai masuk di seri kedua).

Dead or Alive 5 Ultimate Dirilis 3 September, Kedatangan ''Karakter Tamu'' dari Virtua Fighter

Sedangkan dua karakter terakhir yang dikonfirmasikan adalah Jacky Bryant, karakter tamu dari serial Virtua Fighter-nya Sega (karena memang dikembangkan bareng), dan juga kakak dari Sarah Bryant (yang sudah masuk lebih awal sebagai karakter tamu di Dead or Alive 5). Lalu juga ada Ein, rivalnya Hayate, yang karakter lawas serial 3D fighting ini, dan suaranya diperankan oleh Hikaru Midorikawa dan Yuri Lowenthal.

[nggallery id=583]

Dead or Alive 5 Ultimate - Momiji

Dead or Alive 5 Ultimate - Ein & Jacky

http://youtu.be/gjQIxrI-1FM

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU