Enam Pokemon, Profesor Pokemon, dan Organisasi Musuh yang Baru di Pokemon X & Y!

Nintendo memberikan banyak update baru untuk Pokémon X & Y melalui edisi terbaru majalah CoroCoro Comic. Terlihat adanya enam Pokémon baru, tipe untuk kedua Pokémon legendaris di game ini yakni Xerneas dan Yveltal, dua gym leader, sang profesor Pokémon, dan organisasi musuh baru.

Enam Pokemon, Profesor Pokemon, dan Organisasi Musuh yang Baru di Pokemon X & Y!

Enam Pokemon, Profesor Pokemon, dan Organisasi Musuh yang Baru di Pokemon X & Y!

Nintendo memberikan banyak update baru untuk Pokémon X & Y melalui edisi terbaru majalah CoroCoro Comic. Terlihat adanya enam Pokémon baru, tipe untuk kedua Pokémon legendaris di game ini yakni Xerneas dan Yveltal, dua gym leader, sang profesor Pokémon, dan organisasi musuh baru.

Langsung saja yuk kita simak bersama semua infonya di bawah ini.

Pokémon Legendaris

Enam Pokemon, Profesor Pokemon, dan Organisasi Musuh yang Baru di Pokemon X & Y!

Xerneas - “Declaration Pokémon”

Tipe : Fairy

Tinggi : 3.0m

Berat : 215.kg

Kualitas Spesial : Fairy Aura (meningkatkan teknik bertipe Fairy)

Kemampuan Spesial : Geo Control

Yveltal - “Destruction Pokemon”

Tipe : Dark, Flying

Tinggi : 5.8m

Berat : 203.0kg

Kualitas Spesial : Dark Aura (meningkatkan teknik bertipe Dark)

Kemampuan Spesial: Death Wing

Pokémon Baru

Enam Pokemon, Profesor Pokemon, dan Organisasi Musuh yang Baru di Pokemon X & Y! Kiri atas adalah Pancham, sedangkan yang tengah adalah Goronda[/caption]

Goronda - “Aggressive Pokemon”

Tipe : Fighting, Dark

Tinggi : 2.1m

Berat : 136.0kg

Kualitas Spesial : Iron Fist atau Mold Breaker

Pokémon ini adalah bentuk evolusi dari Pancham, dan sepertinya menggunakan metode evolusi baru.

Enam Pokemon, Profesor Pokemon, dan Organisasi Musuh yang Baru di Pokemon X & Y! Kanan atas adalah Maika, tengah adalah Karamanero, dan kiri bawah adalah Honedge[/caption]

Maika - “Rotation Pokemon”

Tipe : Dark, Psychic

Tinggi : 0.4m

Berat : 3.5kg

Kualitas Spesial : Contrarian atau Suction Pad

Pokémon ini bisa berevolusi menjadi Karamanero, memiliki gerakan baru bernama Turn Over, dan juga bisa menggunakan Hypnosis.

Karamanero - “Reversal Pokemon”

Tipe : Dark, Psychic

Tinggi : 1.5m

Berat : 47.0kg

Kualitas Spesial : Contrarian atau Suction Pad

Bentuk evolusi dari Maika, dan sepertinya metode evolusi Pokémon ini masih dirahasiakan.

Honedge - “Sword Pokemon”

Tipe : Steel, Ghost

Tinggi : 0.8m

Berat : 2.0kg

Kualitas Spesial : No Guard

Enam Pokemon, Profesor Pokemon, dan Organisasi Musuh yang Baru di Pokemon X & Y! Kiri atas adalah Shushupu, kiri bawah adalah tampilan Team Flare, dan kanan bawah adalah Professor Platanu[/caption]

Shushupu - “Perfume Pokemon”

Tipe : Fairy

Tinggi : 0.2m

Berat : 0.5kg

Kualitas Spesial : Healing Heart

Pokémon ini eksklusif untuk Pokémon Y, dapat menggunakan teknik Aromatherapy.

Enam Pokemon, Profesor Pokemon, dan Organisasi Musuh yang Baru di Pokemon X & Y! Kanan atas adalah Peropuff, kiri bawah adalah Gym Leader Citron, dan kanan bawah adalah Gym Leader Zakuro[/caption]

Peropuff - “Cotton Candy Pokemon”

Tipe : Fairy

Tinggi : 0.4m

Berat : 3.5kg

Kualitas Spesial : Sweet Veil (mencegah Pokémon kawan tertidur)

Pokémon ini eksklusif untuk Pokémon X, memiliki teknik baru bernama Drain Kiss.

Pokémon eksklusif lainnya antara lain Skrelp (eksklusif untuk Pokémon Y) dan Clauncher (eksklusif untuk Pokémon X).

Gym Leader

Citron - “Gym leader yang memiliki semangat tinggi untuk menemukan sesuatu.”

Cowok satu ini memiliki kulit putih, rambut pirang, dan mengenakan terusan berwarna biru dengan kerah kuning dan strip kuning di atas siku dan lututnya. Tas ranselnya memiliki sepasang tangan robot dengan peralatan berbentuk mirip bulan dan matahari di ujungnya. Dia juga mengenakan kacamata bundar yang menutupi matanya sehingga kadang tak terlihat ekspresi wajahnya. Masih belum jelas Pokémon apa yang akan dia gunakan, tapi jika dilihat dari penjelasan dirinya yang merupakan seorang penemu, bisa jadi dia menggunakan Pokémon  bertipe Lightning dan/atau Steel.

Zakuro - “Gym leader yang sangat unggul dalam olahraga.”

Cowok penyuka olahraga dan unggul di bidang tersebut, dengan kulit coklat dan rambut hitam legam, mengenakan kaos hitam ketat dan celana pendek abu-abu. Sama seperti Citron, Pokémon yang akan dia gunakan saat bertarung di Gym masih belum jelas. Jika dilihat dari tampilannya yang liar dan kuat, sepertinya dia akan menggunakan Pokémon  tipe Rock dan/atau Ground.

Professor Platanu

Profesor Pokémon di region Kalos ini bernama Professor Patanu. Sama seperti profesor-profesor di serial Pokémon sebelumnya, dia akan memberikanmu satu dari tiga Pokémon awal (Chespin, Fennekin, atau Froakie) di awal permainan. Dia memiliki rambut hitam yang mirip dengan rumput laut dan mengenakan kaos biru di balik jas labnya. Dia juga akan menantangmu dalam pertandingan Pokémon.

Team Flare

Satu dari organisasi musuh baru yang muncul di Pokémon X & Y, dan menjadi dalang di balik beragam kejadian di region Kalos. Anggotanya mengenakan terusan berwarna merah terang dengan kacamata berwarna senada. Tujuan mereka adalah mencari uang sebanyak mungkin.

Enam Pokemon, Profesor Pokemon, dan Organisasi Musuh yang Baru di Pokemon X & Y! Professor Platanu beserta ketiga Pokemon awal, dan juga sistem PSS (Player Search System)[/caption]

Player Search System

Berikut adalah beberapa fitur baru yang termasuk dalam fitur Player Search System di Pokémon X & Y.

Miracle Trade: Melakukan trading Pokémon dengan pemain lain di seluruh dunia.

Global Trade Station: Melakukan trading Pokémon melalui global network.

Happy Sign: Menginformasikan mengenai perasaanmu dan kejadian-kejadian terbaru yang kamu alami ke pemain lain.

O-Power: Menerima kekuatan yang bisa berguna dalam petualanganmu.

Holocaster: Menerima berita-berita resmi seperti update turnamen.

Enam Pokemon, Profesor Pokemon, dan Organisasi Musuh yang Baru di Pokemon X & Y! Plamo (plastic model) mini Pokémon yang menghadirkan kedua Pokémon legendaris, yakni Yveltal dan Xerneas[/caption]

Nintendo akan merilis Pokémon X & Y untuk 3DS secara simultan di seluruh belahan dunia pada 12 Oktober 2013.

[ Sumber : Gematsu, Siliconera ]

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU