Omega #128: Ketika IM Berubah Menjadi Platform Game

Jaman sekarang siapa sih yang tidak menggunakan IM? Hampir dari semua pengguna Smart Phone pasti menggunakan IM! Nah, dalam IM tersebut, biasanya terdapat game-game yang membuatmu terus tergantung dengan IM yang menjadi pilihanmu. Bagaimana kisahnya sehingga IM bisa menjadi platform game?

Omega #128: Ketika IM Berubah Menjadi Platform Game

Omega #128: Ketika IM Berubah Menjadi Platform Game

Marakanya Instant Messenger atau IM membuat para pengembang IM harus pintar dalam membuat IM mereka unik dan tetap digunakan oleh para penggunanya. Dengan Whats App sebagai salah satu IM dengan pengguna terbanyak di dunia dan masih sangat sering digunakan karena simpel dan tidak memakan banyak space membuat para IM lain berpikir kreatif. LINE misalnya, menggebrak dunia IM dengan merilis beberapa game yang terbilang sangat laris, seperti LINE Pop dan Cookie Run. Hal ini kemudian menjadi salah satu tren yang diikuti oleh para IM lainnya seperti KakaoTalk dan WeChat untuk terus membuat pengguna mereka tidak bisa lepas dari IM-IM tersebut. Game-game ini akhirnya menjadikan para IM ini sebuah "platform game" yang mengembangkan diri secara pesat. Apakah cara ini efektif? Dan Bagaimana dengan kerja sama antara developer Indonesia dengan oportunitas semacam ini? Semua bisa kamu baca lengkap di Omega edisi kali ini!

Omega #128: Ketika IM Berubah Menjadi Platform Game

Tidak kalah serunya adalah pembahasan tentang game-game keren untuk kamu dari bulan Juni yang bisa kamu mainkan sekarang juga! Semuanya adalah game lokal yang asli dibuat oleh anak-anak Indonesia! Ada juga game tentang salah satu capres di dalamnya lho.

Omega #128: Ketika IM Berubah Menjadi Platform Game

Selain itu, Omega kali ini juga membahas tentang perjalanan game online 2D di Indonesia, mulai dari jaman Ragnarok Online yang sudah berdiri lebih dari 10 tahun, hingga game 2D terbaru yang diusung oleh Lyto, yakni MapleStory. Game-game seperti Nexian yang sangat lawas juga tidak ketinggalan kami bahas!

Bagi kamu penggemar game mobile baik itu Android maupun iOS, Omega kali ini juga membahas segudang game-game baru yang bisa kamu baca review serta tips dan trik-nya sebelum kamu memutuskan untuk mengunduhnya, diantaranya adalah Love Live! School Idol Festival, Worms 3, Dragon Quest III, dan masih banyak lagi.

Omega juga membahas mengenai game-game Steam baru yang tidak kalah serunya dengan game-game terdahulu seperto Transistor, Muffin Knight, Among the Sleep, dan Monochromia!

Gimana? Seru banget kan Omega kali ini? Yuk segera dapatkan Omega di toko buku kesayanganmu, atau kamu juga bisa membelinya untuk kamu baca secara digital di Wayang Force. Kamu juga bisa melakukan pemesanan langsung melalui Pak Deni di ke 031 – 8202285, atau SMS / WhatsApp di nomor 08993370404, dan PIN BB di 746B904C.

Kamu juga bisa membeli bundle dari Zigma dan Omega dengan harga yang lebih murah lho!

Facebook: https://www.facebook.com/zigma.omega

Twitter: @ZigmaOmega

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU