#TGS2014 Berkendara di Final Fantasy VII G-Bike Ditemani Materia, Senjata, dan Karakter Baru!

Jadi para tokoh Final Fantasy VII yang lain juga ikut berboncangan juga tidak?

#TGS2014 Berkendara di Final Fantasy VII G-Bike Ditemani Materia, Senjata, dan Karakter Baru!

#TGS2014 Berkendara di Final Fantasy VII G-Bike Ditemani Materia, Senjata, dan Karakter Baru!

Final Fantasy VII G-Bike memang dipastikan mendapatkan Tifa sebagai support nantinya (baca: #TGS2014 Serasinya Cloud dan Tifa Duet Dalam Final Fantasy VII G-Bike ). Lalu apakah mungkin karakter-karakter lain, misalnya saja dari Final Fantasy VII Advent Children yang juga memiliki kendaraan-kendaraan keren bisa menjadi cameo di game ini? Atau mungkin ada jenis kendaraan mobil, yah meskipun judulnya G-Bike. (baca: #TGS2014 Boyband Final Fantasy Serbu Internet Dengan Meme Setir-Setiran ) Imajinasi saya kemana-mana. Pertanyaan saya ini semua terjawab melalui video singkat dari arena TGS 2014 mengenai fitur-fitur di dalam game endless runner terbaru ini.

[youtube id="IoitFRPU6Ak"]

Jadi CyberConnect2 mengembangkan game yang tentu jauh berbeda dengan mini-game pendahulunya. (baca: Trailer Final Fantasy VII G-Bike, Kebut G-Bike di Smartphone-mu!) G-Bike akan mempersembahkan fitur-fitur baru khusus untuk game ini. Kalau kalian tertarik mengikuti video TGS diatas, bisa langsung menuju ke menit 18:00 untuk langsung melihat apa-apa yang akan hadir di game ini.

#TGS2014 Berkendara di Final Fantasy VII G-Bike Ditemani Materia, Senjata, dan Karakter Baru!

Saat berkendara sambil bertarung, kalian akan menggunakan materia untuk mengeluarkan serangan magis. Ada timer terletak di pojok bawah kiri, sedangkan di atas kanan layar terdapat Limit Break Gauge, dimana bisa digunakan saat telah terisi penuh. Fitur ini menurut sang pengembang didesain untuk memberikan sensasi bermain kembali Final Fantasy VII lama kepada para pengguna smartphone. Selain itu fitur semacam summon, musuh, dan teman seperti Tifa, menjadi tambahan tersendiri yang menemani dua fitur tersebut. Square Enix berencana menambahkan karakter lainnya juga. Tifa dalam trailer-nya sendiri merupakan jenis serangan ekstra setelah Cloud melakukan Limit Break. Jadi kemungkinan karakter lain akan hadir demikian, hanya menjadi bonus serangan saja.

#TGS2014 Berkendara di Final Fantasy VII G-Bike Ditemani Materia, Senjata, dan Karakter Baru!

Lompat ke menit 21:57 untuk melihat salah satu jenis misi di game ini. Disini diperlihatkan keharusan kalian mengalahkan 20 monster Bomb sebelum waktunya habis. Cloud bisa dikendalikan menggunakan layar touchscreen ataupun dengan memiringkan ke kiri atau ke kanan smartphone kalian, seperti halnya bermain kebanyakan game-game endless runner semacam ini.

#TGS2014 Berkendara di Final Fantasy VII G-Bike Ditemani Materia, Senjata, dan Karakter Baru!

Saat menyerangnya pun dibuat sedemikian rupa agar pemain tidak lepas fokus dari motornya. Saat monster sudah dalam jarak yang dekat, otomatis Cloud akan melakukan serangan. Senjata yang digunakan juga bisa diberi Materia, sama seperti game lamanya. Senjata juga menentukan Limit Break yang dipakai. Selain kustomisasi senjata dan materia, kalian juga akan menemui kustomisasi di sisi motor dan pakaian yang dikenakan Cloud. Tampaknya objek-objek ini kemungkinan besar menjadi komponen in-app purchase di game ini.

Duniaku Network adalah media partner #TokyoGameShow untuk Indonesia.

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU