Komposer Legendaris Megaman Siap Ikut Ramaikan GDG 2014!

Satu lagi alasan kuat untuk menghadiri GDG 2014!

Komposer Legendaris Megaman Siap Ikut Ramaikan GDG 2014!

Komposer Legendaris Megaman Siap Ikut Ramaikan GDG 2014!

Panitia Game Developer Gathering (GDG) 2014 memberikan gebrakan baru. Kali ini, mereka mengkonfirmasikan satu tamu istimewa yang ikut meramaikan GDG 2014, yaitu seorang komposer legendaris dari Jepang Manami Matsumae. Ya, wanita berusia 49 tahun yang dikenal lewat karyanya dalam beberapa seri Megaman ini siap mengisi sesi dalam GDG 2014!

Komposer Legendaris Megaman Siap Ikut Ramaikan GDG 2014!

Bagi para penggemar Manami Matsumae, ini waktu yang tepat bagimu untuk bertatap muka secara langsung dengannya. Selain jumpa penggemar, Manami juga akan mengisi sebuah sesi pertunjukan untuk menampilkan kebolehannya dalam membuat musik untuk game. Manami sendiri saat ini tengah disibukkan dengan beberapa proyek, seperti Mighty No.9 dan juga game terbaru buatan Touchten yang sukses dalam penggalangan dana di Kickstarter, Target Acquired (baca: 4 Hal Luar Biasa dari Game Terbaru Touchten, Target Acquired!)

[youtube id="QbfryWRCTNY"]

[youtube id="YdB1EWfAWCU"]

Manami sendiri sudah cukup lama berkecimpung di dunia game. Diawali dengan karyanya dalam Megaman tahun 1987, beberapa musik game papan atas lahir dari tangannya. Sebut saja seperti Jade Cocoon 2, Shovel Knight, Megaman 10, hingga dua game yang sukses di Kickstarter, Mighty No.9 dan Target Acquired tadi. Tentunya kehadiran Manami di Indonesia ini bisa kamu manfaatkan untuk menimba ilmu bagaimana membuat musik game yang baik.

[youtube id="A63GOAwfteQ"]

Target Acquired Main Theme

GDG 2014 akan digelar di Kampus Universitas Multimedia Nusantara, Jl. Scientia Boulevard, Summarecon Gading Serpong, Tangerang pada tanggal 6 Desember 2014 mendatang. Bagi kamu yang belum tahu, GDG adalah sebuah acara tahunan non profit yang kali ini diselenggarakan oleh Asosiasi Game Indonesia (AGI) bekerja sama dengan Duniaku.net dan Direktorat Pemberdayaan Industri Informatika dari Kemenkominfo. Tujuannya adalah untuk menghubungkan mahasiswa, developer game, investor, publisher dan media dalam sebuah platform untuk saling sharing mengenai pengalaman mereka selama berkecimpung di industri game.

Sudah siap untuk bertemu langsung dan menimba ilmu dari komposer legendaris ini di GDG 2014?

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU