Ralph Baer 'The Father of Video Game' Meninggal Dunia

Rest In Peace opa :'(

Ralph Baer 'The Father of Video Game' Meninggal Dunia

Ralph Baer dan meja kerjanya[/caption]

Ralph Baer, penemu dari sistem home console pertama di dunia, meninggal di usia 92 tahun.

Baer, yang meninggal pada hari sabtu dirumahnya di Manchester, New Hampshire, menciptakan Magnavox Odyssey, video game konsol komersial pertama didunia. Sebuah penemuan yang membuatnya dikenal dengan julukan "The Father of Video Games", atau ayah dari video games.

Magnafox Odyssey, sang nenek moyang game konsol[/caption]

Konsol tersebut pertama kali didemonstrasikan pada April 1972 dan dirilis bulan Agustus pada tahun yang sama setelah perusahaan elektronik Ameria, Magnavox, membeli lisensinya. Menurut New York Times Magnavox Odyssey terjual sebanyak 130,000 selama tahun pertama perilisannya. Pada tahun 1975, penjualannya mencapai 330.000.

Magnavox Odyssey adalah konsol digital, tetapi menggunakan sirkuit analog untuk output video karena teknologi televisi saat itu, dan memiliki kontroler game analog. Sebanyak 27 game Magnavox Odyssey dirilis, termasuk Soccer, Tennis, dan Haunted House.

Pernah memainkan game-game ini?[/caption]

Pada February 2006, Baer mendapatkan penghargaan National Medal of Technology untuk kreasi inovatifnya dalam pengembangan dan komersialisasi dari video game interaktif. Presiden US saat itu, George W. Bush, sendiri yang memberikan medal penghargaan tersebut kepada Baer. Pada 2008, dia juga Game Developers Choice Pioneer awards, dan masih banyak lagi.

Baer memiliki dua anak  laki-laki, James dan Mark, seorang anak perempuan, Nancy, dan empat orang cucu. Istrinya, Dena Whinston, meninggal pada tahun 2006 lalu.

Dibawah ini adalah video testimoni dari Ralph Baer tentang sejarah awal video games dan bagaimana dia ingin terus melakukan penemuan-penemuan lainnya. Salut untuk opa Baer! :)

[youtube_embed id="7vBZmzLXBK8"]

ARTIKEL TERBARU