Attack on Titan Humanity in Chains Keluar Jepang, Sejenak Lupakan Live Action-nya!

Begitu niatnya dukungan Nintendo mempromosikan Attack on Titan, animenya bisa ditonton gratis melalui 3DS eShop lho!

Attack on Titan Humanity in Chains Keluar Jepang, Sejenak Lupakan Live Action-nya!

Attack on Titan Humanity in Chains Keluar Jepang, Sejenak Lupakan Live Action-nya!

Game pertama Attack on Titan, Shingeki no Kyojin: Jinrui Saigo no Tsubasa dirilis untuk 3DS akhir tahun 2013 lalu di Jepang, dan sejauh ini belum mendapatkan kepastian translasinya (baca: Attack on Titan: The Last Wings of Mankind). Namun versi upgrade-nya, Shingeki no Kyojin: Jinrui Saigo no Tsubasa CHAIN, atau Attack on Titan: The Last Wings of Mankind CHAIN sudah dirilis 4 Desember 2014 lalu di Jepang untuk 3DS.

Attack on Titan Humanity in Chains Keluar Jepang, Sejenak Lupakan Live Action-nya!

Berlanjut selama Nintendo Direct 1 April 2015 kemarin, Ninendo mengumumkan jika Atlus bakal berperan sebagai publisher untuk game Spike Chunsoft Attack on Titan: The Last Wings of Mankind CHAIN, membawanya ke Amerika Utara dan Eropa eksklusif hanya melalui 3DS eShop bulan Mei 2015 mendatang. Belum diketahui kapan tanggal pasti untuk Attack on Titan Humanity in Chains (judul resmi versi translasinya) tersebut. Dan untuk menyiapkan kalian akan hadirnya game ini, dua episode pertama anime Attack on Titan bisa dilihat gratis melalui Nintendo eShop hingga 30 Juni mendatang.

Attack on Titan Humanity in Chains Keluar Jepang, Sejenak Lupakan Live Action-nya!

Keseluruhan sebenarnya game yang sama dengan Shingeki no Kyojin: Jinrui Saigo no Tsubasa, hanya saja ada penambahan opsi permainan koperatip melalui koneksi internet Wi-Fi untuk empat pemain, stage baru, Mission Mode, senjata dan karakter baru, skill dan art mereka, serta lebih dari 20 suara baru untuk karakter baru dan yang lama. Selain itu, Titan dalam game upgrade ini juga memiliki tingkah laku yang baru, dan developer Spike Chunsoft juga memperbaiki bagian motion 3D Maneuver Gear, tingkat kesulitan, serta banyak aspeknya.

Attack on Titan Humanity in Chains Keluar Jepang, Sejenak Lupakan Live Action-nya!

Kalian nantinya juga bisa memainkan game ini ini melalui mode local dan online four-player co-op, sekaligus juga mendukung kontrol baru New 3DS C-Stick (dan juga Circle Pad Pro). Melalui mode story-nya, kalian bisa menjumpai karakter dari serial versi anime dan manga-nya, kostum, senjata, suara, kustomisasi, dan juga audio Jepang masih dipertahankan, namun kini dengan subtitle Inggris.

[read_more link="http://www.duniaku.net/2014/11/27/inilah-karakter-baru-dalam-attack-on-titan-the-last-wings-of-mankind-chain/" title="Karakter Baru Dalam The Last Wings of Mankind CHAIN"]

Attack on Titan Humanity in Chains Keluar Jepang, Sejenak Lupakan Live Action-nya!

Sebagai game Attack on Titan pertama yang berhasil keluar Jepang, dalam Attack on Titan Humanity in Chains ini kalian kembali merasakan nuansa versi anime dan manga, dimana kalian harus mempertahankan tiga Wall dari serangan Titan sebagai anggota dari kelompok elit Scout Regiment yang menggunakan Omni-Directional Mobility Gear and Blades. Perlengkapan tersebut memberikan mobilitas yang tinggi pada mereka selama melawan Titan. Karakter familiar seperti Eren Jaeger, Mikasa Ackermann dan yang lainnya bakal bisa dipilih di sini, sekaligus tambahan baru di tengah Scout Regiment. Mereka semua bebas dikustomisasi kostumnya, senjata dan juga suaranya.

Attack on Titan Humanity in Chains Keluar Jepang, Sejenak Lupakan Live Action-nya! Attack on Titan Humanity in Chains Keluar Jepang, Sejenak Lupakan Live Action-nya!

Nintendo 3DS - Attack on Titan Humanity in Chains Teaser Trailer

[youtube_embed id="gUuuU5SiKOc"]

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU