Tales of Berseria Dikonfirmasikan Untuk PlayStation 4 dan PlayStation 3

Emansipasi! Untuk pertama kalinya dalam sejarah serial Tales, karakter utamanya seorang wanita!

Tales of Berseria Dikonfirmasikan Untuk PlayStation 4 dan PlayStation 3

Tales of Berseria Dikonfirmasikan Untuk PlayStation 4 dan PlayStation 3

[read_more link="http://www.duniaku.net/2015/04/30/tales-of-zestiria-playstation-4/" title="Tales of Zestiria Juga Untuk PlayStation 4?"]

Akhir Februari 2015 lalu, muncul rumor yang pasti banyak ditunggu gamer PC, yang menyebutkan jika Tales of Zestiria juga tengah dikembangkan untuk PC melalui Steam. Berlanjut akhir April lalu, muncul kembali kabar lainnya, bahwa Tales of Zestiria juga akan dapatkan upgrade untuk PlayStation 4. Saat itu juru bicara Bandai Namco hanya mengatakan untuk menunggu sampai Tales of Festival 2015 berlangsung 6 Juni kemarin di Yokohama. Dan ternyata selama event kita justru mendapatkan kabar lainnya yang lebih seriu. Bandai Namco mengumumkan Tales of Berseria untuk PlayStation 4 dan PlayStation 3. 

Apa yang diungkapkan saat itu, Tales of Berseria bakal kembali ditangani desain karakternya oleh ilustrator veteran serial Tales, Matsumi Inomata, yang dibantu oleh Kosuke Fujishima. Studio animasi Ufotable, yang kalian kenal melalui Fate/Zero dan Fate/stay night: Unlimited Blade Works, serta God Eater, ditunjuk untuk menggarap cutscene animasinya. Dengan animasi baru Tales of Zestiria juga dikerjakan Ufotable, tidak heran jika untuk Tales terbaru ini mereka kembali kebagian jatah.

Tales of Berseria mungkin akan langsung memberi impresi yang berbeda dibandingkan Tales sebelumnya. Karakter utamanya, ternyata seorang wanita!

Tales of Berseria Dikonfirmasikan Untuk PlayStation 4 dan PlayStation 3

Tales of Berseria mungkin akan langsung memberi impresi yang berbeda dibandingkan Tales sebelumnya. Karakter utamanya, ternyata seorang wanita, bernama Velvet (disuarakan Rina Sato). Dan itu menjadi yang pertama kalinya dalam sejarah panjang serial RPG ini. Penampilannya mirip bangetdengan Milla dari Tales of Xillia, namun di sini Velvet digambarkan berambut hitam, bukan pirang seperti Millia. Dalam sebuah trailer yang ditampilkan selama event, Velvet dipenjara. Kemudian adegan lainnya memperlihatkan dia mengendalikan semacam kapal, adegan yang menampilkan setting bersalju, daratan berumput dan juga lautan. Hmm, ada yang berpikir Tales of Berseria ini nanti settingnya seluas tipikal RPG open-world lainnya?

Tales of Berseria Dikonfirmasikan Untuk PlayStation 4 dan PlayStation 3

Menurut press release, kalian bakal menjumpai kota yang tertutupi salju, pulau yang selalu hangat, ada juga lokasi dimana daun berguguran, dan matahari yang diperlihatkan terbenam. Begeragaman setting tersebut juga didukung dengan keragaman situasi yang bakal dirasakan karakter.

Masih sedikit detail diberikan Bandai Namco Entertainment, yang menjadi pengembang game ini (bukan tri-Crescendo yang mengembangkan Tales of Zestiria). Semoga saja RPG ini juga hadir selama E3 2015 nanti, dan kita juga sudah mengetahui apa makna "berseria" pada judulnya.

Sumber: [outbound_link text="Official Website" link="http://talesofberseria.tales-ch.jp/"]

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU