One Piece Rehat, Eiichiro Oda Gelar Pesta VIP!

Sepertinya wajar jika Eiichiro Oda sedikit berlibur dari rutinitasnya untuk satu minggu saja. Ternyata cara yang dipilihnya untuk melepas penat adalah...

One Piece Rehat, Eiichiro Oda Gelar Pesta VIP!

One Piece Rehat, Eiichiro Oda Gelar Pesta VIP!

Eiichiro Oda, sebagai mangaka, punya judul andalan One Piece yang setiap chapternya begitu ditunggu oleh para pembacanya dengan antusiasme tinggi. Sepertinya wajar jika ia sedikit berlibur dari rutinitasnya untuk satu minggu saja. Ternyata cara yang dipilihnya untuk melepas penat dan menikmati hasil jerih payahnya adalah dengan mengumpulkan teman serta kenalannya dalam sebuah pesta besar.

Kehidupan pribadi Oda bukanlah hal yang sering terekspos. Sebagian besar penggemarnya, bahkan media, tentu hanya tahu kesibukannya berkutat pada pekerjaannya membuat manga dan waktu untuk keluarga. Eiichiro Oda menikahi Chiaki Inaba pada tahun 2004 silam, setelah 2 tahun sebelumnya bertemu di Shonen Jump Festival 2002. Saat itu, Chiaki adalah seorang model yang bercosplay sebagai Nami. Pernikahan mereka dikaruniai seorang puteri begitu berselang 2 tahun berumah tangga.

One Piece Rehat, Eiichiro Oda Gelar Pesta VIP!

Begitu minimnya pemberitaan tentang Oda, pesta VIP yang diadakan minggu lalu pun terungkap berkat cuitan para tamu yang hadir. Dengan jamuan takoyaki dan minum-minuman, lebih dari 100 orang diundang bersenang-senang. Hmm, tidak sepenuhnya salah kalau kamu mengira akan ada banyak bajak laut di antaranya!

Tamu-Tamu Spesial Eiichiro Oda

Pesta yang sangat spesial ini mengundang banyak relasi populer Eiichiro Oda. Di antaranya ada sejumlah pengisi suara alias seiyuu yang memang berperan sebagai karakter-karakter di anime One Piece. Siapa saja mereka? Baca sampai habis!

Mayumi Tanaka

One Piece Rehat, Eiichiro Oda Gelar Pesta VIP! Mayumi Tanaka (tengah)[/caption]

Pesta tak bisa dimulai kalau kapten belum muncul. Ini dia wanita di balik suara renyah sang kapten bajak laut Topi Jerami, Luffy. Yup, wanita! Bukan hal yang aneh memang, melihat banyak karakter anime pria lain yang juga dihidupkan oleh para aktris suara handal. Mayumi sendiri sudah mengisi suara Luffy sejak tahun 1999!

Toshio Furukawa

One Piece Rehat, Eiichiro Oda Gelar Pesta VIP! Toshio Furukawa (tengah)[/caption]

Berperan sebagai Portgas D. Ace di One Piece, Toshio juga punya peran andalan lain di sejumlah anime terkenal. Di antaranya adalah sebagai Piccolo (Dragon Ball) dan Aturo Moroboshi (Urusei Yatsura). Mau bersulang dengannya?

Kotono Mitsuishi, Toru Furuya

One Piece Rehat, Eiichiro Oda Gelar Pesta VIP! Kotono Mitsuishi, Toru Furuya[/caption]

Pengisi suara Boa Hancock (Kotono) dan Sabo (Toru) ini ternyata dulunya berpasangan di anime lain. Mereka adalah Usagi Tsukino dan Mamoru Chiba! Lewat foto ini, chemistry keduanya masih terlihat jelas.

Naoto Takenaka

One Piece Rehat, Eiichiro Oda Gelar Pesta VIP! Naoto Takenaka (kanan)[/caption]

Nah, pria yang satu ini adalah veteran di dunia seni peran Jepang. Selain aktingnya di Nodame Cantabile dan Gunshi Kanbei, Naoto Takenaka juga pernah beberapa kali menyutradarai film. Di bidang akting suara, ia sudah sering terlibat menyulih suara di film-film Hollywood yang tayang di Jepang. Perannya di One Piece? Shiki the Golden Lion!

Di luar para aktor suara yang tertera di atas, ternyata ada seorang artis J-pop yang juga menjadi undangan pesta Eiichiro Oda.

One Piece Rehat, Eiichiro Oda Gelar Pesta VIP! Kyari Pamyu Pamyu & produser, Yasutaka Nakata (Capsule)[/caption]

Kyari Pamyu Pamyu! Di foto ini, dia tampak sedang mencoba sabuk pegulat professional, Minoru Suzuki. Apa menurutmu dia diundang untuk nyanyi?

Saking banyaknya pesohor yang berkumpul di pesta Eiichiro Oda ini, reaksi netizen Jepang kebanyakan kaget dan terkagum-kagum. Berikut yang terekam di situs 2ch.

“Cuma mangaka nomor 1 di Jepang yang bisa mengadakan pesta seperti ini! Benar-benar seperti mimpi!”

“Legendaris! Harinya para Dewa.”

“Aku bahkan tak tahu kalau di Jepang ada rumah yang cukup untuk 100 orang…”

Bagaimana opinimu? Suarakan di kolom komentar, ya!

Sumber

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU