Pemeran Hawkman untuk Legends of Tomorrow Telah Ditentukan!

Hawkgirl sudah dipastikan akan menjadi salah satu anggota inti Legends of Tomorrow. Sekarang, Hawkman pun diumumkan untuk tampil di seri ini juga!

Pemeran Hawkman untuk Legends of Tomorrow Telah Ditentukan!

Pemeran Hawkman - Legends of TomorrowSaat trailer Legends of Tomorrow dirilis, salah satu karakter yang ditampilkan akan menjadi anggota tim adalah Hawkgirl. Dengan keberadaan Hawkgirl, sempat ada fans yang bertanya apakah Hawkman akan tampil juga di serial ini. Ternyata, jawabannya adalah iya. Bahkan pemeran Hawkman pun telah ditentukan!

Aktor yang terpilih untuk menjadi pemeran Hawkman adalah aktor Jerman, Falk Hentschel. Sebelumnya, Falk sempat tampil di film-film seperti White House Down, Transcendence, dan Knight and Day. Ini juga bukan pertama kali ia akan tampil di serial superhero, karena sebelumnya ia tercatat pernah tampil juga di serial populer Marvel, Agent of S.H.I.E.L.D. Di sana dia tampil sebagai Marcus Scarlotti, tentara bayaran yang sangat berbahaya.

Pemeran Hawkman - Falk Hantschel[read_more link="https://static.duniaku.net/2015/05/Trailer-Legends-of-Tomorrow.jpg">Trailer-Legends-of-TomorrowKendra Saunders, diperankan oleh Ciarra Renee, juga sebelumnya sudah sempat tampil sebagai cameo di episode terakhir season 1 The Flash.

Pemeran Hawkman - HawkgirlDikatakan kalau Legends of Tomorrow tidak akan menjadi ajang penampilan perdana Hawkman. Dia akan terlebih dahulu ditampilkan di episode crossover Flash dan Arrow, yang sejauh ini memang selalu mengangkat plot dan perjuangan epik. Baru setelah diperkenalkan di sana, ia akan tampil di Legends of Tomorrow, seharusnya untuk membantu Hawkgirl dan rekan-rekannya menghadapi Vandal Savage.

Legends of Tomorrow direncanakan akan rilis tahun depan. Serial ini akan menampilkan karakter-karakter yang sebelumnya telah muncul di Flash dan Arrow, seperti Firestorm, Atom, Captain Cold, Heatwave. Mereka akan menghadapi ancaman dari Vandal Savage, salah satu antagonis terbesar DC Comics. Flash dan Arrow pun direncanakan akan muncul, setidaknya sebagai cameo untuk satu-dua episode crossover.

Kita lihat saja bagaimana para hero dan anti-hero ini akan bekerja sama saat serialnya rilis nanti. Untuk sekarang, kamu bisa melihat kembali trailer perdana Legends of Tomorrow untuk mendapat gambaran mengenai wujud serialnya.

[youtube_embed id="4MubNoWQiSc"]

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU