Bermain FPS dan Tower Defense Sekaligus di Iron Cat

Game mobile hasil perpaduan First Person Shooter dan juga Tower Defense berjudul Iron Cat ini sangat cocok menemani harimu.

Bermain FPS dan Tower Defense Sekaligus di Iron Cat

Iron CatIron Cat

Developer: Nine Key Technology

Genre: Shooter

Download:

[outbound_link text="Android" link="https://play.google.com/store/apps/details?id=com.ninekey.ironcat"]

Game mobile perpaduan FPS dan juga Tower Defense berjudul Iron Cat ini sangat cocok menemani harimu.

Salah satu developer asal Indonesia Nine Key Technology akhirnya merilis game Shooter perdana mereka berjudul Iron Cat. Menceritakan tentang planet para kucing yang disebut Planet Miaow. Planet tersebut sebelumnya damai, namun berubah ketika para alien jahat datang menginvasi untuk mencuri sumber daya di planet para kucing tersebut. Para kucing akhirnya membentuk pasukan yang dijuluki Cat Army, bertugas untuk menghancurkan seluruh alien yang datang menyerang. Iron Cat menggabungkan dua unsur yaitu First Person Shooter (FPS) dan juga Tower Defense. Yap, hal ini terlihat dari gameplay-nya sendiri. Sesuai dengan judulnya kamu akan bermain sebagai prajurit kucing yang harus menembaki pasukan alien-alien (dalam mode FPS) yang datang mendekati planet Miaow. Elemen Tower Defense-nya sendiri adalah pada misinya yaitu kamu harus menjaga agar para alien tidak mendarat di planetmu.

Bermain FPS dan Tower Defense Sekaligus di Iron CatSistem permainan Iron Cat dibagi menjadi beberapa Stage. Setiap Stage-nya kamu harus berusaha agar menghabisi semua alien yang akan datang menginvasi bumi dalam wave terbatas. Tentu saja karaktermu akan memiliki Healt Point (HP) yang bisa kamu lihat diatas layar. Jika kamu berhasil menahan serangan alien selama wave yang disediakan, maka kamu akan memenangkan Stage tersebut. Selain itu seperti tipikal game mobile ber-Stage lainnya, permainanmu akan dinilai dengan bintang. Semakin baik penyelesaianmu terhadap suatu stage, maka semakin banyak bintang yang akan kamu peroleh (maksimal 3).

Bermain FPS dan Tower Defense Sekaligus di Iron CatKamu bisa membawa 2 senjata sekaligus dalam bermain Iron Cat, nantinya kamu bisa men-swape senjatamu hanya dengan menekan tombol virtual yang ada di kanan bawah layar. Tentunya akan ada banyak senjata yang bisa kamu buka di game ini. Selain itu kamu juga bisa meng-upgrade senjata yang kamu miliki agar lebih kuat dari sebelumnya. Setiap senjata memiliki tiga status utama: Attack yang menunjukan berapa besar serangan yang dapat kamu hasilkan, ASPD yang menunjukan kecepatan tembakan, juga Bullet Number yang menunjukan peluru yang bisa dibawa. Selain itu di Iron Cat ini ada juga Pet yang bisa kamu bawa, mereka juga akan memiliki status Attack dan ASPD.

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU