Game Teenage Mutant Ninja Turtle Baru Menyusul Filmnya

Platinum Games dan Activision bekerja sama mengembangkan Teenage Mutant Ninja Turtle Baru, fokus permainan co-op serta hadirkan Bebop dan Rockstedy.

Game Teenage Mutant Ninja Turtle Baru Menyusul Filmnya

Game Teenage Mutant Ninja Turtle Baru Menyusul Filmnya

Platinum Games mengembangkan game Teenage Mutant Ninja Turtle baru, perkenalkan Leonardo sebagai playable karakter pertama di trailernya.

[read_more link="http://www.duniaku.net/2015/12/10/trailer-teenage-mutant-ninja-turtles-2/" title="Trailer Teenage Mutant Ninja Turtles 2 – Sangat Bernuansa Michael Bay"]

Sejak akhir Desember 2015 lalu, telah bocor bahwa Platinum Games dan Activision bekerjasama untuk membuat game Teenage Mutant Ninja Turtle baru. Bocorannya adalah sebuah artwork para kura-kura ninja yang cukup keren meski digambarkan kearah kartun. Game Teenage Mutant Ninja Turtle baru berjudul lengkap Teenage Mutant Ninja Turtle: Mutan in Manhattan. Akan segera dirilis untuk platform PlayStation 4, XBox One, PlayStation 3, XBox 360, dan juga PC. Baru-baru ini, Platinum Games juga membocorkan lebih detil gameplay game Teenage Mutant Ninja Turtle baru ini melalui trailer perdananya yang menampilkan salah satu karakter playable-nya yaitu Leonardo. Lebih lengkapnya bisa kamu lihat trailer dibawah ini.

Leonardo adalah anggota TMNT bermasker biru dan bersenjatakan dua pedang. Dalam trailer Teenage Mutant Ninja Turtle: Mutan in Manhattan diatas terlihat bahwa Leonardo memiliki gaya permainan menyerang yang cukup unik dan gesit. Ia bisa menyerang dua musuh sekaligus dari atas menggunakan serangan aerial drop. Lalu, dengan menggunakan serangan dash, Leo mampu menyerang musuh dari kejauhan. Jika dikeroyok, Leo mampu dengan gesitnya melakukan rolling sambil melancarkan kombo-kombo serangan tebasan pedangnya. Salah satu kombo serangan yang diperlihatkan, Leo menendang bagian bawah musuh, lalu melakukan rolling kearah berlawanan dan menebas musuh lain menggunakan dua pedang, lalu berbelok dan melakukan serangan ke udara yang mementalkan tiga musuh lain sekaligus. Dan penutup kombonya, Leo yang berada di udara melakukan aerial drop, menghasilkan hentakan keras yang membuat seluruh musuh yang ada di sekitarnya terhempas. Selain itu, fitur pertarungan Teenage Mutant Ninja Turtle baru ini juga menampilkan sistem "stop motion." Terlihat ketika Leo menggunakan kemampuan khususnya, seluruh musuh yang berada di sekitarnya akan terhenti dan layar menjadi hitam-putih. Saat itulah kamu bisa menghabisi musuh tanpa harus takut mereka akan menyerang balik.

Game Teenage Mutant Ninja Turtle Baru Menyusul Filmnya

Activision juga menjelaskan Teenage Mutant Ninja Turtle baru ini memungkinkan pemain untuk mengontorl salah satu kura-kura ninja, bertarung bersama saudaranya menyusuri selokan, jalan bawah tanah, serta kota yang merupakan representasi dari New York City. Tentu saja para TMNT bekerja sama untuk menghancurkan organisasi jahat Foot by Foot yang dipimpin oleh Shredder dan Krang.

Game Teenage Mutant Ninja Turtle Baru Menyusul Filmnya

Menyambut hype film Teenage Mutant Ninja Turtle 2, game ini juga menampilkan dua musuh bebuyutan para kura-kura ninja yaitu Bebop si manusia babi dan Rocksteady si manusia badak. Selain itu game Teenage Mutant Ninja Turtle baru ini akan menyediakan fitur multiplayer co-op secara online hingga empat pemain. Untuk ceritanya sendiri dikembangkan oleh kreator dari Teenage Mutant Ninja Turtle yaitu Tom Waltz. Dipastikan game ini sangat kental dengan nuansa TMNT klasik. Rencananya game ini akan dirilis pada musim panas tahun 2016 di Amerika Serikat.

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU