Lihat Kerennya Behemoth Battlefield 1, Kendaraan Perang yang Paling Anti Mainstream

Jika kendaraan perang seperti jet tempur atau jetpack sudah terlalu mainstream di game perang modern, di sini kalian bisa memilih menunggang kuda, kereta api, atau bahkan, balon udara berukuran raksasa!

Lihat Kerennya Behemoth Battlefield 1, Kendaraan Perang yang Paling Anti Mainstream

Lihat Kerennya Behemoth Battlefield 1, Kendaraan Perang yang Paling Anti Mainstream

[read_more id="251357"]

Rivalitas Activision dan Electronic Arts melalui serial first-person shooter Call of Duty dengan Battlefield kembali berlanjut. Setelah Activision mengawali dengan mengkonfirmasikan Lihat Kerennya Behemoth Battlefield 1, Kendaraan Perang yang Paling Anti Mainstream

[read_more id="251410"]

Sedangkan pergantian cuaca yang dinamis juga mempengaruhi permainan dengan cara yang berbeda. Berperang di peta yang sama dengan kondisi cuaca terang, diselimuti kabut, atau di bawah guyuran hujan bakal membuat daya pandang dan pendengaran para prajurit menurun. Hal itu memaksa kalian untuk beradaptasi dengan lingungan.

Keudian untuk multiplayer, EA mengenalkan cara permainan baru. Dalam Battlefield 1 kalian memainkan serangkaian peperangan yang saling terhubung. Setiap aksi yang kalian lakukan di satu sesi peperangan bakal mempengaruhi apa yang akan terjadi selanjutnya.

Lihat Kerennya Behemoth Battlefield 1, Kendaraan Perang yang Paling Anti Mainstream

Dan ya, kalian melihatnya juga pada video trailer di atas, balon udara Zepelin yang merupakan kendaraan perang terbesar dalam game ini. Ya, ukurannnya memang sanat masif, bisa kalian lihat sendiri perbandingannya dengan pesawat udara yang terbang di sekelilingnya pada video di atas. Disebut Behemoth, kendaraan perang ini bisa kalian kendalikan, ada beberapa pilihannya, dan dari udara kalian bahkan bebas menembaki musuh untuk menembus pertahanan mereka untuk membantu kalian yang terdesak dan mengubah keadaan.

Lihat Kerennya Behemoth Battlefield 1, Kendaraan Perang yang Paling Anti Mainstream

[read_more id="251370"]

Epik? Yah, sepertinya Behemoth Battlefield 1 ini terasa epik, meskipun dalam sejarah aslinya Zepelin ini seharusnya terbang cukup tinggi sehingga tidak mampu dijangkau senjata anti air, seperti yang diperlihatkan di atas, begitu mudanya Behemoth ditumbangkan ke tanah. Selain Behemoth, masih ada kendaraan yang termasuk bukan favorit dalam tipikal game FPS perang modern, seperti Armored Train, Air Ship, Battleship dan bahkan, menunggang kuda, yang semuanya bisa kalian gunakan untuk mendominasi medang perang di tanah, air dan udara.

Lihat Kerennya Behemoth Battlefield 1, Kendaraan Perang yang Paling Anti Mainstream

Game ke-14 dari serial Battlefield setelah Battlefield Hardline yang dirilis Maret 2015 lalu ini bakal hadir tidak lama lagi, 21 Oktober 2016 mendatang, atau dua minggu sebelum CoD Infinite Warfare. Jelas ini mengindikasikan EA ingin "mengganggu" penjualan CoD terbaru tersebut dengan melangkah lebih awal, dan amunisi yang lebih tepat, mengingat Battlefield 1 justru mengembalikan setting perangnya ke medan Perang Dunia I. Sesuatu yang sepertinya diharapkan fan CoD, dan ternyata justru diwujudkan oleh EA. EA juga bakal menggelar sesi open beta pertengahan tahun ini, yang sayangnya belum diungkapkan kapan tanggalnya.

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU