10 Fakta Menarik GameStart Asia 2016!

Banyak game baru, ratusan cosplayer, hingga Indonesia yang berjaya di beberapa kompetisi. Semoga tahun depan event-nya lebih meriah lagi!

10 Fakta Menarik GameStart Asia 2016!

10 Fakta Menarik GameStart Asia 2016!

Sudah lebih dari seminggu berlalu sejak GameStart Asia 2016 digelar di Suntec Convention Center, Singapura tanggal 7 sampai 9 Oktober 2016 lalu. Namun sampai saat ini gaungnya masih cukup terasa. Apalagi menurut pernyataan pihak penyelenggara, tahun ini merupakan tahun dimana 10 Fakta Menarik GameStart Asia 2016!

Seperti yang sudah kami sebutkan di awal, GameStart Asia 2016 mencatatkan jumlah pengunjung terbanyak. Tahun lalu, jumlah pengunjung tercatat mencapai 17 ribu orang, dan tahun ini kabarnya ada lebih dari 20 ribu gamer yang selama tiga hari memadati arena konvensi.

Bukan hanya dari segi pengunjung, dari segi konten pun GameStart Asia semakin banyak dari tahun ke tahun. Dari 21 exhibitor tahun 2015 lalu, tahun ini tercatat ada sekitar 68 booth yang turut serta, termasuk Xbox yang tahun ini untuk pertama kalinya ikut serta. Semoga jumlah ini semakin banyak tahun depan!

[page_break no="2" title="Deretan Game Baru untuk Dicicipi"]

10 Fakta Menarik GameStart Asia 2016!

Layaknya TGS atau E3, GameStart Asia 2016 juga diwarnai dengan demo game-game baru yang belum rilis di pasaran. Ada beberapa game yang menjadi highlight, seperti Tekken 7 untuk konsol di booth Bandai Namco serta Gears of War 4 dan Final Fantasy XV di booth Xbox. Tentu saja ini menajdi magnet tersendiri, dan di hari Sabtu dan Minggu game-game ini hampir tidak pernah sepi dari antrian.

Oiya, PlayStation VR yang tahun lalu memulai debutnya di Asia Tenggara lewat GameStart Asia 2015 juga hadir di booth Bandai Namco, tepatnya lewat Rise of the Tomb Raider: Blood Ties VR. Sayangnya, karena antriannya yang tidak kunjung surut hingga hari ketiga, Duniaku gagal untuk ikut mencicipinya :(

[page_break no="3" title="Daily Quest dan Lucky Draw!"]

10 Fakta Menarik GameStart Asia 2016!

Dua hal yang sangat menarik bagi pemburu barang gratisan. Quest menjadi satu pengalaman tersendiri di GameStart Asia. Singkatnya, setiap hari pengunjung mendapatkan satu kartu Quest yang harus mereka selesaikan. Layaknya MMORPG, untuk menyelesaikan Quest ini, kamu harus mengunjungi "NPC" yang tersebar di beberapa booth. Nah, NPC ini akan memberikan stempel di kartu Quest-mu jika kamu sudah menyelesaikan tugas dari mereka, seperti berfoto di booth dan mendaftar di game tertentu.

Setelah semua Quest-mu selesai, pengunjung tinggal menuju ke booth terakhir (booth milik Armaggeddon) dan menukarkan kartu Quest yang dimiliki dengan satu kali kesempatan gacha. Isi gacha-nya lucu-lucu lho! Penulis yang sempat mengikuti keseruan Quest ini berhasil mendapatkan satu klip kertas dari besi dengan tema Battlefield Hardline.

Oiya, setelah menyelesaikan Quest kamu juga mendapatkan satu kesempatan untuk mengikuti Lucky Draw. Lucky Draw menjanjikan hadiah yang lebih mewah dan diundi setiap hari. Mulai dari hardisk, kursi game, hingga monitor bisa dibawa pulang pengunjung yang beruntung!

[page_break no="4" title="Atmosfer e-Sports yang Sangat Kental"]

10 Fakta Menarik GameStart Asia 2016!

Turnamen e-Sports menjadi salah satu menu utama selama tiga hari penyelenggaraan GameStart Asia 2016. Dari turnamen perdana Gears of War 4 yang diselenggarakan di hari pertama, hingga final South East Asia Major 2016 semuanya dibanjiri gamer yang mendukung jagoan masing-masing. Bahkan booth PlayStation pun khusus digunakan untuk menghelat turnamen e-Sports, yang menyebabkan demo-demo game mereka "pindah" ke booth Toys or Game.

Antusiasme pengunjung terhadap turnamen e-Sports juga sangat gila. Setiap pertandingan hampir tidak pernah sepi penonton!

[page_break no="5" title="Kontingen Indonesia Berjaya!"]

10 Fakta Menarik GameStart Asia 2016! Adrian "Meat", Jawara Tekken 7 dari Indonesia[/caption]

Meskipun digelar bukan di rumah sendiri, namun gamer dan cosplayer Indonesia ikut berjaya di GameStart Asia 2016. Pertama ada Adrian "Meat", gamer Tekken yang berhasil menjadi jawara turnamen Tekken 7 se-Asia Tenggara, dan bakal menjadi wakil Asia Tenggara di pentas dunia. Lalu ada juga cosplayer dari Indonesia, Daniel Adi Putera yang ber-cosplay menjadi Junkrat (Overwatch) berhasil menyabet gelar Best in Show di kompetisi Game On! Cosplay Runway.

10 Fakta Menarik GameStart Asia 2016! Daniel Adi Putera dengan Cosplay Junkrat-nya[/caption]

Psst, tim Duniaku juga jadi salah satu juara lho, tepatnya di turnamen perdana Gears of War 4 yang digelar di hari pertama. Bemain satu tim dengan dua jurnalis asal Vietnam, Duniaku sukses memenangkan pertandingan Team Deathmatch Gears of War 4 yang digelar Xbox. Lumayan.. Hehe

[page_break no="6" title="Diskonan yang Menggiurkan"]

10 Fakta Menarik GameStart Asia 2016!

Diskonan tidak luput dari kemeriahan GameStart Asia 2016. Bahkan, diskonan semakin "menggila" di hari terakhir. Salah satu yang paling diingat (dan yang bikin tim Duniaku terus memikirkannya) adalah diskon Xbox One yang hanya dibanderol dengan harga SGD399 atau Rp3,8 juta saja! Dengan harga segitu, kamu mendapatkan 1 unit Xbox One, satu kontroler (+bonus lagi 1 kontroler tambahan) dan juga berbagai bonus menarik lainnya. Jika dibeli di luar GameStart Asia 2016, harga paket Xbox One ini mencapai SGD603 atau sekitar Rp6 juta lho! Diskonnya hampir setengah harga!

Ada juga diskon untuk PS4, namun besarannya tidak sebesar diskon untuk Xbox One. Lalu, ada juga beberapa game PS4 yang tergolong lama (seperti FIFA 15) yang dibanderol dengan harga hanya SGD10 atau sekitar Rp90 ribuan saja!

[page_break no="7" title="Overwatch di Mana-mana"]

10 Fakta Menarik GameStart Asia 2016!

Overwatch (dan Touken Ranbu) tampaknya benar-benar lagi nge-hits di Singapura. Turnamen e-Sports Overwatch dibanjiri banyak penonton dan pendukung masing-masing tim. Tidak terhitung juga cosplayer yang ber-cosplay menjadi salah satu karakter Overwatch. Bahkan, cosplayer yang memenangkan kompetisi cosplay pun adalah cosplay karakter Overwatch. Selama 3 hari penyelenggaraan GameStart Asia 2016 benar-benar serasa seperti pestanya Overwatch...

[page_break no="8" title="Antusiasme Gamer"]

10 Fakta Menarik GameStart Asia 2016! Antrian sebelum masuk arena konvensi[/caption]

Gamer di Singapura (dan Asia Tenggara pada umumnya) sangat antusias dalam menyambut GameStart Asia 2016 ini. Antrian panjang di pintu masuk (bahkan berjam-jam sebelum pintu masuknya dibuka) tampak terlihat di hari kedua dan ketiga. Alasannya? Akan kami kemukakan di fakta nomor 10!

Bukan hanya di pintu masuk, antrian juga terlihat di demo-demo game unggulan, yang membuat kamu harus antri minimal 30 menit untuk mendapatkan kesempatan bermain. Padahal, untuk memainkan satu game beberapa booth hanya membatasi selama 10 menit saja. Antusiasme juga terlihat saat pertandingan e-Sports, dimana pengunjung saling meneriakkan jagoan mereka.

Benar-benar harinya gamer!

[page_break no="9" title="Aroma Nostalgia"]

10 Fakta Menarik GameStart Asia 2016!

Bagi yang tumbuh di era 80an atau 90an mungkin rindu dengan bermain arcade alias dingdong. GameStart Asia 2016 memuaskan kerinduan tersebut lewat kehadiran booth NAJArcade yang hampir tidak pernah sepi pengunjung. Bukan hanya dingdong ukuran besar, beberapa game klasik pun dibuatkan dingdong "mini" yang membuat aroma nostalgia semakin kental.

Bukan cuma dingdong, kamu juga bisa bermain konsol-konsol klasik lho! Mulai dari SNES, NES hingga GameBoy bisa kamu mainkan secara gratis! Tanpa perlu khawatir kabelnya ditarik-tarik abangnya kalau waktu bermainnya sudah habis (yang paham kalimat ini, berarti kita seumuran. Hehehe)

[page_break no="10" title="Banyak Merchandise Gratisan!"]

10 Fakta Menarik GameStart Asia 2016!

Yang membuat banyak pengunjung antri berjam-jam sebelum masuk ke arena konvensi adalah merchandise random gratisan ini! Yap, panitia GameStart Asia 2016 menyediakan 300 goodie bag dengan berbagai merchandise random untuk 300 pengunjung pertama setiap harinya. Isinya bukan main, ada mousepad edisi spesial GameStart, keyboard dan mouse gaming, bahkan hardisk!

Tentu saja, banyak gamer yang rela antri bahkan sejak tengah malam untuk menjadi salah satu dari 300 pengunjung pertama setiap harinya dan menguji keberuntungan mendapatkan salah satu goodie bag menggiurkan ini. Salut!

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU