Buktikan Senioritasnya, Monkey D. Garp Tampak Mudah Menghajar Luffy di Sini

Meskipun sudah tua, kekatan Garp si penyandang nama D terbukti masih sangat kuat. Bahkan dia bisa menghajar Luffy dengan mudahnya di sini!

Buktikan Senioritasnya, Monkey D. Garp Tampak Mudah Menghajar Luffy di Sini

[gallery columns="2" size="large" ids="283623,283622" orderby="rand"]

Setelah dirilis akhir Mei 2016 lalu untuk PlayStation 4 dan Xbox One, serta berlanjut kemudian pada 2 September untuk PC Windows melalui Steam, Bandai Namco tidak lupa mendukung para pemain One Piece: Burning Blood. Beberapa konten download disediakan pasca perilisan game ini. Bahkan versi PC-nya juga langsung menawarkan pembelian konten DLC Pack 2, yang sebelumnya hanya bisa diakses kalian yang sudah memainkannya di PlayStation 4 dan Xbox One.

[read_more id="265608"]

Konten unduhan kedua ini berisi karakter playable tambahan seperti Rob Lucci (yang mengenakan kostum CP0 mewahnya dari One Picee Film: Gold, serta kostum untuk karakter lainnya yang diadaptasi dari kostum One Piece: Film Gold. Yang mendapatkannya seperti Koala, Sabo, dan Sakazuki. DLC Pack 1 sendiri sudah dirilis 4 Agustus 2016 lalu, dan memberi kalian kesempatan melihat aksi dan kemampuan Guild Tesoro melawan para karakter One Piece: Film Gold lainnya, seperti Monkey D. Luffy, Nami, dan Nico Robin.

[read_more id="248053"]

Sesuai namanya, kedua konten unduhan di atas disiapkan untuk mempromosikan penayangan One Piece Film: Gold. Untuk Pack 1, kalian mendapatkan Gildo Tesoro sebagai karakter playable, 3 kostum baru yang masing-masing untuk Luffy, Nami dan Robin sesuai dengan pakaian mereka selama berada di dalam kasino Tesoro di Film Gold, dan juga HUD yang bisa dikustom. Gold Movie Pack 1 juga bisa kalian dapatkan melalui Wanted Pack 2, Gold Pack (paket unduhan paling “kaya” karena memasukkan semiua konten DLC yang telah dirilis dalam game), serta Gold Edition (yang ditawarkan untuk gamer PC seharga Rp900,000, berisi gamenya, dan juga Gold Pack).

Isi Gold Edition antara lain sebagai berikut:

  • 4 karakter baru: Lucci, Caesar, Garp, Tesoro (mereka ini menjadi karakter yang paling banyak diminta penggemarnya)
  • 9 versi alternatif dari karakter: Ace, Shanks, Trafalgar Law, Sabo, Doflamingo, Zoro, Golden Luffy, Afro Luffy, Kung Fu Luffy
  • 15 kostum: Platinum Luffy, Film Gold Luffy, Film Gold Nami, Film Gold Robin, Film Gold Koala, Film Gold Akainu, Film Gold Sabo, Swuimsuit Nami, Swuimsuit Robin, Swimsuit Hancock, Swuimsuit Perona, Swuimsuit Koala, Whitebeard muda, Trafalgar Law bertelanjang dada, dan Bon Clay yang mengkloning Nami
  • 6 HUD kustom

[read_more id="248070"]

Akhir November 2016 kemarin, Bandai Namco memastikan kapan Monkey D. Garp dan Caesar Clown yang menjadi bagian Gold Pack 3 bakal dirilis sebagai konten berbayar, sekaligus digratiskan bagi pemilik Wanted Pack 2, Gold Pack, serta Gold Edition. Mereka berdua terbuka mulai 22 Desember mendatang.

[read_more id="249353"]

Berikut video trailer terbarunya yang dirilis kemarin, yang memperlihatkan setangguh apa kekuatan salah satu perwira Angkatan Laut terkuat ini, bahkan dia bisa menghajar Luffy dengan mudahnya:

One Piece: Burning Blood - Gold Pack 3 - Monkey D. Garp

[gallery td_select_gallery_slide="slide" ids="283631,283630,283629,283628,283627,283625,283624,283621,283620,283619,283618,283617,283616,283615,283614,283613"]

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU