Nikmati Game Stealth Keren Bertema Jepang Kuno di Shadow Tactics: Blades of the Shogun

Shadow Tactics: Blade of the Shogun berhasil membangkitkan kembali game RTS dengan bumbu stealth yang sudah lama hilang di dunia game PC!

Nikmati Game Stealth Keren Bertema Jepang Kuno di Shadow Tactics: Blades of the Shogun

Nikmati Game Stealth Keren Bertema Jepang Kuno di Shadow Tactics: Blades of the Shogun

Shadow Tactics: Blade of the Shogun

Genre: Real-Time Strategy, Stealth

Developer: Mimimi Production

Publisher: Daedalic Entertainmenttion

Harga: Rp242.999

  • [outbound_link text="Download Shadow Tactics: Blade of the Shogun (Steam)" link="http://store.steampowered.com/app/418240/"]

Shadow Tactics: Blade of the Shogun berhasil membangkitkan kembali game RTS dengan bumbu stealth yang sudah lama hilang di dunia game PC!

Game RTS (Real Time Strategy) dengan elemen stealth sebagai fitur utamanya memang sudah jarang sekali ditemui saat ini. Namun pengembang game indie asal Jerman berhasil membangkitkannya kembali dengan merilis game PC baru berjudul Shadow Tactics: Blade of the Shogun. Game ini sendiri ber-setting di Jepang pada era Edo, dimana para samurai dan ninja saling berselisih satu sama lain.

Pemain sendiri akan mengendalikan sebuah tim yang berisi lima spesialis pembunuh yang mampu berjalan di bayangan di antara banyak musuh. Menjelajah kastel, biara di gunung bersalju, hingga tempat kamp tersembunyi di hutan. Mencari celah untuk bisa menghabisi para penjaga, sebelum ada yang sadar keberadaan anggota timmu.

Nikmati Game Stealth Keren Bertema Jepang Kuno di Shadow Tactics: Blades of the Shogun

Dalam permainannya sendiri, Shadow Tactics berfokus pada kerjasama tim. Mereka berlima memiliki sifat dan kemampuan yang berbeda-beda. Meskipun demikian, perbedaan itu justru membuat mereka dapat menyelesaikan berbagai misi dengan baik. Hal ini dikarenakan pertemanan dan kepercayaan mereka yang tinggi antar sesama anggota. Salah satu dari kelima anggota itu bernama Hayato, yang juga dikenal sebagai pemimpin tim pembunuh tersebut. Ia merupakan ninja yang sangat gesit dalam beraksi, mampu membunuh musuh di dalam kesenyapan tanpa meninggalkan jejak, menggunakan pedang dan shuriken.

Nikmati Game Stealth Keren Bertema Jepang Kuno di Shadow Tactics: Blades of the Shogun

Selain Hayato, ada beberapa karakter lain yang bisa kamu kontrol. Pertama adalah Samurai Mugen yang memiliki tubuh besar. Kemampuan tinggi dan keahlian berpedangnya membuat Mugen mampu membunuh banyak mangsa dalam sekali pertarungan, tetapi ia kurang fleksibel dalam bergerak. Ada juga Aiko, penguasa kamuflase yang mengelabuhi musuh dengan kecantikannya sebagai Geisha. Lalu ada Yuki, gadis yang pintar mengecoh musuh dan ahli membuat jebakan. Terakhir adalah Takuma sang jago tembak misterius, menggunakan sniper riffle yang melumpuhkan musuh dari jarak jauh.

Nikmati Game Stealth Keren Bertema Jepang Kuno di Shadow Tactics: Blades of the Shogun

Shadow Tactics juga memungkinkanmu untuk memanfaatkan lingkungan sekitar untuk melakukan aksimu. Kamu bisa memanfaatkan atap-atap juga semak-semak untuk bersembunyi dari musuh. Kamu juga bisa menggunakan batu besar untuk menindih pasukan musuh. Game ini benar-benar memiliki detail stealth yang keren, kamu juga bisa mengukur sudut pandang musuh untuk bergerak tanpa mereka ketahui. Juga terdapat fitur untuk melakukan beragam aksi dalam satu waktu, memungkinkanmu untuk menghabisi banyak musuh dalam waktu bersamaan.

Nikmati Game Stealth Keren Bertema Jepang Kuno di Shadow Tactics: Blades of the Shogun

Jika musuh mengetahui keberadaanmu, mereka akan mengundang banyak pasukan untuk mencarimu. Banyak aspek yang membuat musuh curiga keberadaanmu, seperti mendengar suara, melihat karaktermu, hingga menemukan mayat temannya. Kamu bisa menghilangkan jejak dengan menyembunyikan mayat penjaga di semak-semak. Itulah mengapa kamu harus beraksi secepat mungkin sebelum mereka mengundang lebih banyak pasukan bersenjata untuk mengejarmu.

Diedit oleh Arya W. Wibowo

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU