Inilah Informasi Dragon Ball FighterZ yang Telah Terungkap!

Biarpun belum banyak informasi yang diketahui dari game Dragon Ball FighterZ, tetapi ada beberapa poin penting dari trailernya yang sudah diketahui, seperti hal-hal ini. ---------------- Konferensi komunitas Game terbesar di Indonesia! Coba berbagai macam game dan dapatkan doorprize di GAME PRIME 2017, Balai Kartini, Jakarta, 29-30 Juli 2017. Info: http://www.gameprime.asia

Inilah Informasi Dragon Ball FighterZ yang Telah Terungkap!

Inilah Informasi Dragon Ball FighterZ yang Telah Terungkap!

Kemunculan game Dragon Ball FighterZ sukses membawa kembali hype dari para penggemar seri Dragon Ball. Lalu apa saja hal-hal yang sudah diketahui dari game ini?

Melalui ajang E3, game terbaru dari seri Dragon Ball yaitu Dragon Ball FighterZ telah memperlihatkan trailer pertama sekaligus video promosi dari gameplay-nya.

Berbeda dengan game Dragon Ball beberapa tahun terakhir yang terkenal dengan visual 3D-nya seperti Dragon Ball Budokai Tenkaichi maupun Dragon Ball Xenoverse, game Dragon Ball FighterZ kembali membawa grafis 2.5D untuk gaya permainannya.

[read_more id="316626"]

Hal ini dipengaruhi oleh pengembang gamenya, yaitu Arc System Works yang sudah lebih dahulu merilis game-game fighting bergrafis 2.5D seperti Guilty Gear dan Blazblue. Meskipun memiliki grafis 2.5D, bukan berarti keseruan bermain menjadi berkurang, justru semakin membuat para penggemar tidak sabar untuk memainkannya.

Memang belum ada informasi terkait fitur di dalam game yang sudah diberitakan, tetapi dari video trailer dan gameplay-nya, kita bisa melihat beberapa poin penting yang nantinya akan muncul di dalam game, seperti karakter, arena dan lain-lain. Berikut adalah hal-hal yang telah terungkap dari Dragon Ball FighterZ.

[duniaku_baca_juga]

Karakter yang Ada

Inilah Informasi Dragon Ball FighterZ yang Telah Terungkap!

Di dalam trailer dan promosi gameplay-nya, bisa dibilang karakter yang diperlihatkan masih sangat sedikit, hanya enam karakter saja yaitu:

  • Goku (bisa berubah jadi Super Saiyan dan Super Saiyan 3)
  • Vegeta (bisa berubah jadi Super Saiyan)
  • Gohan (bisa berubah jadi Super Saiyan 2)
  • Majin Buu
  • Perfect Cell
  • Frieza (bisa berubah jadi Goldren Frieza)

Tetapi mengingat game ini adalah pertarungan 3 melawan 3, tentunya pihak pengembang akan menyiapkan banyak karakter sebagai variasi saat bermain nanti. Kemungkinan nama-nama karakter terkenal seperti Android 18, Krilin, Beerus dan lain-lain akan diperlihatkan dan bisa dimainkan nantinya.

Arena yang Disediakan

Inilah Informasi Dragon Ball FighterZ yang Telah Terungkap!

Tidak berbeda jauh dengan karakter, arena yang diperlihatkan pun tidak terlalu banyak. Bahkan yang ditunjukan di dalam video promosi gameplay-nya saja hanya dua yaitu Budokai Tenkaichi dan Namek.

Namun jika kamu lebih fokus saat menonton video trailer, maka kamu bisa melihat beberapa arena lain seperti luar angkasa, Cell Games Arena, dan dataran gersang yang sepertinya adalah Gizard Wasteland, lokasi di mana Goku melawan Vegeta.

Cell Game Arena

Inilah Informasi Dragon Ball FighterZ yang Telah Terungkap!

Luar Angkasa

Inilah Informasi Dragon Ball FighterZ yang Telah Terungkap!

Gizard Wasteland

Inilah Informasi Dragon Ball FighterZ yang Telah Terungkap!

Semua tempat sepertinya akan memiliki transisi tersendiri yaitu saat para karakter menggunakan serangan kuat sehingga arenanya ikut menjadi hancur dan terlihat berbeda. Di gameplay ditunjukan oleh serangan Vegeta di Namek.

[duniaku_adsense]

Kontrol dan Kombinasi Serangan

Seperti game fighting pada umumnya, tentu saja Dragon Ball FighterZ juga memiliki berbagai macam combo serangan. Tombol dari serangan-serangan itu bisa kamu lihat di bawah ini.

PlayStation 4

Inilah Informasi Dragon Ball FighterZ yang Telah Terungkap!

Xbox One X

Inilah Informasi Dragon Ball FighterZ yang Telah Terungkap!

  • Super Dash : Sebuah gerakan yang bisa kamu gunakan untuk mendekati lawan sambil menghindari Ki Blasts.
  • Dragon Rush : Dekati musuh dan akan melancarkan serangan yang tidak bisa ditahan.
  • Z Assist : Memanggil support untuk memberikan serangan.
  • Z Change : Mengganti karakter dengan karakter support.
  • Ki Charge : tekan tombol bawah untuk mengisi energi Ki.
  • Sparking Blast : Meningkatkan kekuatan untuk waktu yang terbatas, dan juga mengisi nyawa.
  • Vanish : Teleport atau menghilang ke arah belakang lawan, menggunakan satu bar energi.
  • Ultimate Z Change : Menyerang dengan kekuatan super dengan support.


 

Itulah hal-hal yang harus kamu ketahui dari game Dragon Ball FighterZ. Game ini akan rilis pada awal tahun 2018 untuk console PlayStation 4 dan Xbox One X.

Sumber : ShonenGames

Konferensi komunitas Game terbesar di Indonesia! Coba berbagai macam game dan dapatkan doorprize di GAME PRIME 2017, Balai Kartini, Jakarta, 29-30 Juli 2017. Info >>> http://www.gameprime.asia

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU