Pembahasan Vandaria Saga Red Deimos Episode 10: Nero yang Ditinggalkan

Komik Vandaria Saga Red Deimos episode 10 sudah rilis. Di sini, ternyata Nero bukan satu-satunya pengguna Armor M-II, apa dia akan ditinggalkan Justina?

Pembahasan Vandaria Saga Red Deimos Episode 10: Nero yang Ditinggalkan

Pembahasan Vandaria Saga Red Deimos Episode 10: Nero yang Ditinggalkan

Vandaria Saga Red Deimos episode 10, belum sempat Nero bertarung dengan Nyx, tiba-tiba datang seseorang yang memisahkan. Tentunya, dia bukan orang sembarangan. siapakah orang tersebut?

Episode terbaru dari Vandaria Saga Red Deimos telah dirilis! Di episode ini, terjadi pertarungan antara pengguna Armor Deimos. Bahkan lebih dari 1! Kamu bisa membaca episode kesepuluh melalui link di bawah ini:

Vandaria Saga: Red Deimos Episode 10

Jika kamu belum membaca komik Vandaria Saga: Red Deimos, kamu bisa mulai membacanya di aplikasi Ciayo Comics di smartphone kalian, ataupun melalui website resminya di Ciayo.com. Tentunya gratis ya.

[read_more id="331945"]

Seperti biasa, penulis mengingatkan bahwa pembahasan ini tentunya bersifat spoiler. Jadi untuk kamu yang tidak ingin kenikmatan membacamu terganggu, maka penulis sarankan untuk membaca terlebih dahulu Vandaria Saga: Red Deimos episode 10.

Mari kita mulai pembahasan Vandaria Saga: Red Deimos episode 10.

[page_break no="1" title="Tak Hanya Nero dan Velius"]

Pembahasan Vandaria Saga Red Deimos Episode 10: Nero yang Ditinggalkan

Maksudnya di sini adalah, tak hanya Nero dan Velius yang memiliki Armor Deimos. Tepat setelah pertarungan antara Nero melawan Velius di episode sebelumnya, Nyx datang untuk menghentikan serangan terakhir dari Nero ke Velius. Hal ini memicu pertengkaran antara Nero dan Nyx.

Di episode ini, belum sempat Nero dan Nyx bertarung, namun muncul seseorang yang menghentikan mereka. Ternyata, orang tersebut adalah Armor M-II yang mirip dengan milik Nero, namun pengguna yang berbeda.

Di sini, Nero mulai sadar bahwa rencana Justina untuk membuat pasukan dengan Armor benar-benar akan terjadi. Saat Nero ingin melawan pengguna Armor M-II itu, ternyata masih ada 3 orang lain dengan Armor yang sama.

Pertarungan yang tak seimbang pun terjadi. Namun, di setelah pertarungan selesai dengan kekalahan Nero, hal mengejutkan terjadi. Velius yangs ebelumnya tak sadarkan diri, kini kembali bangun dan menghajar pengguna Armor tersebut, memberikan kesempatan bagi Nero untuk lari dan menghadap langsung Justina. Sayangnya, Nyx lebih cepat bertindak.

[duniaku_baca_juga]

[page_break no="2" title="Nero yang Ditinggalkan"]

Pembahasan Vandaria Saga Red Deimos Episode 10: Nero yang Ditinggalkan

Nyx sampai ke tempat Justina, jauh lebih cepat dibanding Nero. Nyx memperingatkan Justina bahwa Nero dan Velius mengacau, mereka akan ke sini. Justina pun memerintahkan mereka untuk segera pergi dari persembunyian itu, meskipun Nyx sempat menolak.

Di akhir, fukhoy-Ri menunjukan gerak-gerik yang aneh. Dia seakan ingin menyakiti Justina menggunakan tongkat yang terdapat Kristal Mana di ujungnya. Apakah yang akan dilakukan Fukhoy-Ri?


Itulah pembahasan episode 10 dari. Mungkinkah Velius dan Nero akhirnya bekerja sama untuk sementara demi mengalahkan Justina? Kita tunggu kelanjutannya di episode mendatang.

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU