Live Action Pokemon: Film Detective Pikachu Akan Mulai Diproduksi!

Legendary Entertainment mendapatkan hak cipta untuk membuat film Detective Pikachu berdasarkan franchise Pokemon yang populer! Seperti apa ya filmnya?

Live Action Pokemon: Film Detective Pikachu Akan Mulai Diproduksi!

Live Action Pokemon: Film Detective Pikachu Akan Mulai Diproduksi!

Legendary Entertainment telah mendapatkan hak cipta untuk membuat film berdasarkan franchise Pokemon yang diberi judul Detective Pikachu pada 2016 kemarin. Nah, akhirnya film Detective Pikachu ini akan mulai diproduksi Januari 2018 besok. Seperti apa ya filmnya?

[duniaku_baca_juga]

Karena kepopuleran Pokemon Go, perusahaan Pokemon telah memulai usahanya untuk membuat film berdasarkan game tersebut. Sayangnya film ini tidak akan dibuat berdasarkan animasi yang populer dengan Ash Ketchum. Live Action pertama dari Pokemon ini juga tidak direncanakan untuk menggunakan Red, karakter utama dari game originalnya.

Lalu dari mana inspirasi film Detective Pikachu ini berasal?

Film Detective Pikachu rencananya akan dibuat dengan mengikuti game berjudul mirip, Great Detective Pikachu. Game ini mengikuti petualangan seekor Pikachu yang bisa berbicara. Pikachu ini digambarkan sebagai makhluk yang cerewet dan berlagak seperti bos. Meski begitu Pikachu yang mengenakan topi ala karakter Sherlock Holmes ini tetap lucu dan imut sehingga memiliki daya tarik tersendiri.

Live Action Pokemon: Film Detective Pikachu Akan Mulai Diproduksi!

[duniaku_adsense]

Pikachu dalam game Great Detective Pikachu ini meski tak sekuat jenisnya, tapi ia bisa dibilang sangat cerdas sampai berani menyebut dirinya sebagai detektif yang hebat. Bersama Tim Goodman, manusia yang bisa mengerti ucapannya, mereka berupaya menyelesaikan berbagai kasus-kasus Pokemon bersama.

[read_more id="338460"]

Film Detective Pikachu akan diproduksi tahun depan di London. Film dari pokemon tikus listrik nan cerdas ini akan disutradarai oleh Rob Letterman (Goosebumps). Naskah cerita dari film Detective Pikachu akan melibatkan Nicole Perlman yang sebelumnya bekerja untuk Guardians of the Galaxy, bersama dengan Alex Hirsch dari Gravity Falls.

Sejauh ini belum ada berita kapan film ini akan dirilis. Begitupun soal siapa aktornya dan peran apa saja yang tersedia juga belum jelas. Namun dengan tersebarnya berita bahwa film Detective Pikachu ini akan segera diproduksi, besar kemungkinan casting film ini juga akan segera terdengar kabarnya.

Live Action Pokemon: Film Detective Pikachu Akan Mulai Diproduksi!

Sebelum berita tentang Detective Pikachu diumumkan, Max Landis sebenarnya telah memiliki rencana untuk naskah Live Action film Pokemon. Namun sayang, ide Max Landis ditolak dan Legendary Entertainment lebih memilih menggunakan film tentang Pikachu yang bekerja menyelesaikan kasus-kasus Pokemon di kotanya.

Ketika mendengar Live Action yang didasarkan dari franchise Pokemon, tentu kita akan langsung membayangkan Ash Ketchum, Misty, dan Brock diperankan oleh manusia. Legendary Entertainment ini bisa dibilang cukup nekat, tidak mengambil ide film yang langsung menceritakan inti dari Pokemon itu sendiri tapi malah membuat Pikachu yang tak sesuai dengan apa yang ada di imajinasi fans selama ini.


Live Action untuk Pokemon memang merupakan gebrakan baru dalam franchise tersebut. Tapi apakah menggunakan game Great Detective Pikachu yang popularitasnya jauh di bawah Pokemon Red & Blue atau bahkan Pokemon Go adalah keputusan tepat? Bagaimana menurut kalian? Tulis pendapatmu di kolom komentar di bawah ya!

Sumber: screenrant, diedit oleh Fachrul Razi

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU