Parah! Mantan Pegawai Developer Game Uncharted Mengaku Alami Pelecehan

Mantan pegawai Naughty Dog mengakui pernah mengalami pelecehan seksual dan ditawari uang tutup mulut...

Parah! Mantan Pegawai Developer Game Uncharted Mengaku Alami Pelecehan

Parah! Mantan Pegawai Developer Game Uncharted Mengaku Alami Pelecehan

Mantan karyawan Naughty Dog, David Ballard buka suara tentang pelecehan seksual yang dia alami saat bekerja di developer game yang telah mengembangkan game Uncharted dan The Last of Us. Bagaimana kronologinya?

[duniaku_baca_juga]

Minggu lalu, dalam sebuah postingan di Facebook pribadinya, Ballard menjelaskan bahwa pelecehan seksual tersebut terjadi pada akhir tahun 2015 lalu.

Setelah pelecehan tersebut, Ballard mengatakan bahwa dia kemudian mengalami gangguan mental. Setelah itu dia menjelaskan pengalaman yang dia alami kepada bagian Human Resource (HR) Sony PlayStation.

Alih-alih mendapatkan bantuan, ia malah ditawari sejumlah uang untuk berhenti bekerja dan tutup mulut, namun tawaran tersebut ditolak oleh Ballard.

Parah! Mantan Pegawai Developer Game Uncharted Mengaku Alami Pelecehan Sumber: YouTube[/caption]

Berikut adalah pernyataan lengkap dari Ballard:

"Pada akhir tahun 2015, saya mengalami pelecehan seksual di Naughty Dog oleh atasan. Lingkungan kerja saya menjadi sangat tidak mengenakan setelahnya. Pada bulan Februari 2016 saya mengalami gangguan mental saat bekerja."

"Ketika saya memberi tahu bagian HR Sony PlayStation tentang pelecehan yang saya alami, saya malah dipecat keesokan harinya. Mereka mengatakan bahwa perusahaan bergerak ke arah yang berbeda dan saya tidak lagi dibutuhkan. Mereka mencoba membungkam saya dengan menawarkan uang USD20.000 (sekitar RP269 juta) dengan syarat menandatangani sebuah surat yang menyetujui penghentian bekerja dan tidak membicarakan hal yang saya alami ke orang lain. Saya menolak tawaran mereka, dan saya sudah menganggur selama 17 bulan sejak itu."

Pernyataan Ballard ini mencuat ke publik setelah sebelumnya muncul sebuah kasus pelecehan seksual yang dilakukan oleh produser film Harvey Weinstein dan saat ini tengah dalam proses penyelidikan polisi karena beberapa tuduhan melakukan kekerasan seksual.

Di Naughty Dog, Ballard bekerja lebih dari enam tahun dan dia telah berkontribusi pada game Uncharted 2, Uncharted 3, The Last of Us dan Uncharted 4 sebagai artis spesialis environment.

Parah! Mantan Pegawai Developer Game Uncharted Mengaku Alami Pelecehan Sumber: PlayStation Store[/caption]

Selain di Facebook, Ballard juga memberikan pernyataan ke publik lewat cuitan di Twitter dan saat ini telah dibagikan ribuan kali oleh netizen.

Viralnya pengakuan ini diketahui oleh Naughty Dog dan pada 15 Oktober lalu perusahaan memberikan tanggapan melalui situs resmi mereka tentang pernyataan Ballard,

Kami baru saja membaca di media sosial bahwa mantan pegawai Naughty Dog, Dave Ballard, mengklaim bahwa dia telah mengalami pelecehan seksual pada saat bekerja di Naughty Dog. Kami belum menemukan bukti dugaan bahwa tuan Ballard dilecehkan dengan cara apapun di Naughty Dog maupun Sony Interactive Entertainment. Tidak akan tempat bagi pelaku pelecehan dan tindakan menyimpang. Kami selalu menanggapi tindakan pelecehan seksual dengan sangat serius. Kami menghargai setiap orang yang bekerja di Naughty Dog dan Sony Interactive Entertainment. Hal ini sangat penting bagi kita bahwa kita bisa menjaga lingkungan kerja yang aman dan produkti yang memungkinkan kita semua menyalurkan semangat bersama untuk membuat game.

[read_more id="314915"]

Waduh gawat juga ya? Bagaimana menurut pendapat kamu?

Diedit oleh Doni Jaelani

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU