Sebelum Ed Sheeran, Inilah 5 Musisi Luar yang Batal Manggung di Indonesia. Bikin Sakit Hati!

Bukan cuma fans Ed Sheeran, deretan musisi luar yang batal manggung di Indonesia ini juga sukses membuat penggemar kecewa.

Sebelum Ed Sheeran, Inilah 5 Musisi Luar yang Batal Manggung di Indonesia. Bikin Sakit Hati!

Sebelum Ed Sheeran, Inilah 5 Musisi Luar yang Batal Manggung di Indonesia. Bikin Sakit Hati!

Bukan cuma fans Ed Sheeran, deretan musisi luar yang batal manggung di Indonesia ini juga sukses membuat penggemar kecewa.

Konser Ed Sheeran di Indonesia dibatalkan! Insiden kecelakaan yang dialami Ed Sheeran menjadi penyebab utama dibatalkannya konser tersebut. Tak hanya Indonesia, konser Ed Sheeran di beberapa negara Asia lainnya juga bernasib serupa.

Dalam surat pernyataan maafnya, BookMyShow selaku promotor menjelaskan bahwa pembatalan konser ini dikarenakan insiden kecelakaan yang dialami sang penyanyi. Mereka juga mengaku telah berusaha untuk menjadwalkan ulang konser Ed di Indonesia.

Ed Sheeran bukan musisi luar negeri pertama yang tiba-tiba membatalkan jadwal konsernya di Indonesia. Sebelumnya, sudah banyak artis luar negeri yang gagal menghibur para fansnya di Tanah Air dengan berbagai alasan.

Nah berikut ini deretan musisi luar yang batal manggung di Indonesia.

[page_break no="1" title="Lady Gaga"]

Sebelum Ed Sheeran, Inilah 5 Musisi Luar yang Batal Manggung di Indonesia. Bikin Sakit Hati!

Rencana konser Lady Gaga di Indonesia disambut antusias oleh penggemarnya. Bahkan konser yang akan diadakan pada tahun 2013 itu digadang-gadang sebagai salah satu konser terbesar karena mengambil tempat di Stadion Gelora Bung Karno. Diprediksi 50 ribu penonton bakal hadir menyaksikan penyanyi yang dijuluki Mother Monster ini.

Namun ketika mendekati hari H, sebuah ormas Islam mengajukan protes dan melarang keras kadatangan Lady Gaga ke Indonesia. Alasannya, penyanyi "Poker Face" tersebut dikhawatirkan dapat merusak moral bangsa.

Akhirnya, karena alasan keamaan, konser Lady Gaga pun terpaksa dibatalkan.

[page_break no="2" title="The Drums"]

Sebelum Ed Sheeran, Inilah 5 Musisi Luar yang Batal Manggung di Indonesia. Bikin Sakit Hati!

Musisi luar yang batal manggung di Indonesia selanjutnya adala The Drums. Rencananya, band yang mengusung genre indie pop ini bakal tampil dalam acara Jackcloth tahun 2014. Bahkan Jonny Pierce dan Jacob Graham sudah berada di Indonesia saat itu.

Sayang, beberapa jam sebelum manggung, pihak The Drums mengumumkan di Twitter jika konser mereka batal karena alasan teknis.

[page_break no="3" title="Chris Brown"]

Sebelum Ed Sheeran, Inilah 5 Musisi Luar yang Batal Manggung di Indonesia. Bikin Sakit Hati!

Chris Brown punya sejarah panjang dalam urusan mengecewakan penggemarnya di Indonesia. Pasalnya, penyanyi kelahiran Virginia ini tercatat sudah tiga kali membatalkan konsernya di Tanah Air. Mulai dari tahun 2011, 2013, hingga yang terakhir Juli 2015.

Salah satu isu yang membuat Chris Brown gagal datang ke Indonesia pada tahun 2015 adalah alasan keamanan.

[page_break no="4" title="Maroon 5"]

Sebelum Ed Sheeran, Inilah 5 Musisi Luar yang Batal Manggung di Indonesia. Bikin Sakit Hati!

Band yang digawangi oleh Adam Levine ini juga pernah membatalkan konsernya di Indonesia. Konsernya yang direncanakan pada 23 September 2015 lalu di ICE, BSD, ini terpaksa batal karena bertepatan dengan Hari Raya Idul Adha. Padahal saat itu tiket sudah terjual habis.

"Untuk menghormati perayaan keagamaan Idul Adha dan kegiatan masyarakat yang akan mengelilingi periode ini kami akan membatalkan konser musik Maroon 5 Jakarta pada 23 September 2015 di ICE, BSD, Tangerang, Indonesia," tulis pihak promotor, Live Nation Indonesia.

[page_break no="5" title="Avenged Sevenfold"]

Sebelum Ed Sheeran, Inilah 5 Musisi Luar yang Batal Manggung di Indonesia. Bikin Sakit Hati!

Band rock yang terbentuk pada tahun 1999 ini sudah datang ke Indonesia untuk melakukan sebuah konser. Namun saat melakukan pengecekan venue, pihak band merasa jika panggung tak aman untuk penonton.

Kelalaian promotor tersebut membuat konser yang sudah disiapkan jauh-jauh hari terpaksa harus dibatalkan. Bahkan pengembalian tiket pun berjalan kacau.

[read_more id="325274"]

Nah musisi luar yang batal manggung di Indonesia mana yang paling bikin kamu sakit hati?

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU