Spesial untuk merayakan hari bahagianya Song Song Couple, Duniaku.net telah menyiapkan sejumlah informasi dan kisah perjalanan cinta Song Song Couple
5
Sumber: Aminoapps
Setelah berulang kali dibantah, akhirnya Song Song Couple melalui agensi mereka masing-masing menyatakan bahwa keduanya akan menikah pada tanggal 31 Oktober 2017.
Meski disambut bahagia oleh para penggemar, kabar tersebut tak lepas dari gosip. Beberapa pihak menuding bahwa rencana pernikahan tersebut diumumkan lantaran Song Hye Kyo tengah berbadan dua. Namun pihak Song Hye Kyo langsung membantah rumor tersebut.
6
Sumber: Twitter
Menurut seorang sumber, Joong Ki melamar Hye Kyo saat keduanya berlibur ke Jepang pada akhir 2016 lalu. Dia juga mengatakan Song Hye Kyo sempat menangis terharu saat dilamar oleh pujaan hatinya itu.
Kebersamaan Song Song Couple di Jepang
Kebersamaan Song Song Couple di Jepang. Sumber: Hellokpop
Sayangnya, tak ada keterangan lebih rinci bagaimana lamaran ini dilakukan. Dia pun tak yakin apakah Song Joong Ki memberikan cincin pada Song Hye Kyo di hari itu.
7
Sumber: http://www.ibtimes.sg
Sejak akhir 2016, kabar pasangan Song Song bertunangan makin kencang berembus. Sebuah laporan menyebutkan, Song Joong Ki dan Song Hye Kyo tidak ingin membicarakan masalah ini. Mereka hendak menikah secara tertutup dan hanya dihadiri orang-orang terdekat saja. Menanggapi rumor tersebut, agensi keduanya memilih untuk tidak berkomentar apa pun.
Akhirnya setelah bungkam beberapa waktu, Song Joong Ki menulis surat untuk meminta restu kepada para fans-nya. Dengan begitu, secara tak langsung Song Joong Ki mengamini dia telah bertunangan dengan Song Hye Kyo.
“Di awal 2017, kami telah berjanji untuk menghabiskan sisa hidup kami bersama,” tulis Song Joong Ki di suratnya. #aww so sweet!
8
Sumber: https://celebrity.okezone.com
Setelah penuh lika-liku dan bantahan, akhirnya kisah perjalanan cinta Song Song Couple akan berakhir di pelaminan.
Pada hari ini, 31 Oktober 2017 pukul 16.00 waktu setempat, pemeran Yoo Si Jin dan Kang Mo Yeon dalam drama DOTS itu akan resmi mengikat janji suci mereka di Hotel The Shilla Seoul. Acara tersebut akan dilangsungkan secara tertutup dan dihadiri hanya oleh keluarga serta kerabat dekat keduanya.
Duniaku.net telah menyiapkan sejumlah keistimewaan dan fakta Song Hye Kyo yang sampai membuat sang Kapten Yoo Si Jin bertekuk lutut. Penasaran?
Itu tadi rangkuman kisah perjalanan cinta Song Song Couple. Udah pada ngerelain oppa eonie ini menikah belum?
Diedit oleh Fachrul Razi