Ikuti PUBG, Warface Tambahkan Mode Battle Royale

Dengan semakin ramainya genre battle royale, Crytek ingin dorong popularitas Warface dengan menghadirkan mode Battle Royale.

Ikuti PUBG, Warface Tambahkan Mode Battle Royale

Ikuti PUBG, Warface Tambahkan Mode Battle Royale

Semakin ramainya genre Battle Royale membuat satu pengembang menambahkan fitur tersebut ke dalam gamenya. Crytek akan tambahkan mode Battle Royale untuk game FPS gratis mereka.

[duniaku_baca_juga]PlayerUnknown's Battlegrounds saat ini menjadi game dengan genre battle royale dengan pemain terbanyak. Tidak ada yang tidak mengenal game ini, bahkan kepopulerannya sempat membawa Youtuber terkenal untuk memainkan game tersebut. Kali ini, Crytek akan tambahkan mode Battle Royale untuk Warface, game FPS gratis mereka.Game dengan genre battle royale saat ini semakin marak semenjak awal hadirnya PUBG yang fenomenal. Mengikuti jejak dari game ini, sejumlah pengembang menciptakan battle royale versi mereka sendiri, seperti Last Man Standing dan Fortnite Battle Royale yang sukses membuat pengembang PUBG kesal.[read_more id="336214"]BlueHole sebagai pengembang PUBG tentu kesal karena Fortnite Battle Royale besutan Epic Games dianggap meniru. Namun beberapa waktu telah terlewatkan, dan kasus ini tidak pernah terdengar lagi.Di lain tempat, Crytek yang mengembangkan Warface akan mempersiapkan mode battle royale untuk game ini. Warface awalnya hanya dirilis untuk pasar Cina saja, namun setelah beberapa penyesuaian game ini mulai dikembangkan oleh Crytek Seoul dan akhirnya dirilis untuk pasar Barat, terutama Amerika dan Rusia.Game ini tidak mendapatkan begitu banyak perhatian, dengan rating hanya 7/10 di Steam, game ini disebut sangat bergantung pada skema pay-to-win. Namun di lain sisi, game ini mendapatkan hasil mostly positive untuk all ratings. Tetapi hal itu tidaklah cukup untuk meningkatkan popularitas Warface.[youtube_embed id="kwkeDZjo1MI"]Untuk menggempur kembali pasar shooter, Crytek ingin menghadirkan battle royale untuk Warface. Pada saat ini, mode BR masih dalam tahap eksperimen dan akan hadir dalam waktu yang sangat singkat. Masih belum ada kabar pasti berapa banyak pemain yang akan dapat ditampung dalam satu area, Crytek sendiri tidak mau angkat bicara.Dilihat dari beberapa video yang diunggah pada versi internasional dari Warface, terlihat mode BR dibatasi hanya 16 pemain. Pada mode yang ditampilkan, pemain tidak akan terjun dari langit, sebaliknya mereka akan langsung ditempatkan di medan perang secara acak.Diedit oleh Doni Jaelani

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU