Wow! Ternyata Selain CD dan Light Stick, S.M. Entertainment Juga Menjual Menchandise "Anti Mainstream" Ini lo!

Tak hanya CD dan lightstick, SM juga punya banyak merchandise "anti mainsteam". Berikut adalah kumpulan merchandise SM Entertainment yang "tak lazim".

Wow! Ternyata Selain CD dan Light Stick, S.M. Entertainment Juga Menjual Menchandise "Anti Mainstream" Ini lo!

Wow! Ternyata Selain CD dan Light Stick, S.M. Entertainment Juga Menjual Menchandise Anti Mainstream Ini lo!

Jika biasanya merchandise idol K-pop yang dijual hanyalah berupa CD, photobook, serta lightstick, lain halnya dengan SM Entertainment. Selain suvernir mainstream di atas, agensi merah jambu ini juga menjual aneka merchandise yang "tak lazim" lainnya.

Ehmm, kira-kira apa saja ya merchandise SM Entertainment yang "tak lazim"?

[page_break no="1" title="Tisu Basah"]

Wow! Ternyata Selain CD dan Light Stick, S.M. Entertainment Juga Menjual Menchandise Anti Mainstream Ini lo!

Barang se-simple tisu basah pun ada juga lho yang berlabel resmi SM Entertainment. Bekerja sama dengan perusahaan tisu basah Clevos, SM merilis official tissue basah mereka dengan menggaet grup-grup idola naungannya yaitu TVXQ, SHINee dan EXO.

Satu paketnya terdiri dari 6 bungkus di mana masing-masing berisikan 74 lembar tisu basah. Selain itu pembeli akan mendapatkan bonus berupa photo card random dari member TVXQ, SHINee dan EXO.

[page_break no="2" title="Makanan"]

Wow! Ternyata Selain CD dan Light Stick, S.M. Entertainment Juga Menjual Menchandise Anti Mainstream Ini lo! Sumber: Allkpop[/caption]

Selain tisu basah, SM juga menjual merchandise berupa makanan seperti sereal, pop corn, kacang, permen, coklat, hingga minuman kaleng. Untuk produk makanan tersebut, SM menggunakan berbagai artisnya sebagai produk makanannya.

[page_break no="3" title="Paper Toy"]

Wow! Ternyata Selain CD dan Light Stick, S.M. Entertainment Juga Menjual Menchandise Anti Mainstream Ini lo!

Bagi kalian yang merupakan penggemar SM stan dan hobi membuat kerajinan tangan, merchandise SM Entertainment ini sangat cocok untukmu.

Mulai dari boy band senior SM seperti TVXQ hingga yang terbaru yaitu NCT semuanya personelnya hadir dengan versi paper toy masing-masing.

Meskipun membutuhkan sedikit ketelatenan, namun membuat paper toy produksi SM ini terbilang cukup mudah, mengingat adanya panduan yang disedian di masing-masing produknya.

[page_break no="4" title="Kacamata hitam"]

Wow! Ternyata Selain CD dan Light Stick, S.M. Entertainment Juga Menjual Menchandise Anti Mainstream Ini lo! Sumber: Twitter[/caption]

Sama seperti tisu basah, merchandise berupa kacamata hitam merk Oeil ini merupakan hasil kolaborasi SM dengan Lotte Departement Store.

Yang menarik selain model standar, ada beberapa produk yang didesain menggunakan tema grup SM seperti SHINee, TVXQ, EXO, dan NCT yang dibandrol dengan harga 118.000 won atau sekitar 1,5 juta rupiah.

Untuk kedepannya, SM pun berencana untuk merilis kacamata hitam yang didesain langsung oleh artis-artis naungannya. Para SM stan, siapkan tabungan kalian mulai dari sekarang ya!

[page_break no="5" title="Payung"]

Wow! Ternyata Selain CD dan Light Stick, S.M. Entertainment Juga Menjual Menchandise Anti Mainstream Ini lo! Sumber: Koreaboo[/caption]

Merchandise SM Entertainment ini tampaknya cocok banget dipakai saat ini, mengingat sebagian besar wilayah Indonesia tengah dilanda musim hujan.

Untuk merchandise ini, SM hanya mengeluarkan versi boy band EXO yang terbagi menjadi 2 versi.

Payung versi pertama adalah hasil kolaborasi SM dengan mini market 7-Eleven. Untuk versi ini mereka mengeluarkan 2 desain yang berbeda yakni yang bertuliskan "We Are One" dan satunya lagi dengan logo-logo EXO di kedelapan sisi payung.

Keduanya diproduksi dengan warna yang sama yaitu hitam. Untuk payung versi ini dibandrol dengan harga 18 ribu won atau sekitar 230 ribu rupiah.

Sedangkan versi kedua adalah official merchandise dari SUM Market. Versi ini jauh lebih cute dan beragam dibanding versi pertama.

Untuk payung versi kedua ini, pembeli disodorkan 9 desain dengan 9 personel EXO versi melody fairy di masing-masing payungnya. Tak hanya itu, payung dari setiap member pun di desain dengan warna-warna yang berbeda.

Wow! Ternyata Selain CD dan Light Stick, S.M. Entertainment Juga Menjual Menchandise Anti Mainstream Ini lo!

[page_break no="6" title="Asesoris"]

Wow! Ternyata Selain CD dan Light Stick, S.M. Entertainment Juga Menjual Menchandise Anti Mainstream Ini lo! Sumber: YesAsia[/caption]

Kalau asesoris unofficial mungkin sudah banyak beredar di pasaran, namun ternyata ada juga lho aksesoris official keluaran SM berupa cincin dan kalung versi EXO.

Cincin ini diproduksi dengan 3 warna berbeda yaitu rose gold, matte black, dan hematite. Cincin ini pun dikemas dengan kotak hitam yang elegan serta disetiap pembeliannya kalian akan mendapatkan photo card EXO.

Sedangkan untuk kalungnya, hadir dengan 9 versi berbeda dengan nama masing-masing member yang terukir pada liontinnya. Batu pada kalung tersebut juga hadir dengan warna-warna untuk setiap versinya.

[page_break no="7" title="Sandal"]

Wow! Ternyata Selain CD dan Light Stick, S.M. Entertainment Juga Menjual Menchandise Anti Mainstream Ini lo!

Bekerja sama dengan eMart, SM meluncurkan sandal edisi EXO yang terdiri dari 4 pilihan warna yang berbeda.

EXO-L tertarikah kalian untuk membeli sandal ini dan memakainya saat ke konser EXO?

[read_more id="345333"]


Masih ada lagi lho 4 merchandise SM Entertainment unik lainnya plus 2 bonus di halaman berikutnya! Yuk buruan ditengok!

[page_break no="8" title="Action Figure"]

Wow! Ternyata Selain CD dan Light Stick, S.M. Entertainment Juga Menjual Menchandise Anti Mainstream Ini lo! Sumber: eBay[/caption]

Tak hanya tokoh anime yang punya action figure, artis-artis SM pun juga punya. Action figure SM dibuat dengan detail yang sesuai dengan wajah dan bentuk tubuh para idola serta hadir dengan berbagai ukuran yang berbeda.

Tak hanya itu, khusus untuk member EXO, hadir juga action figure berupa versi chibi mereka, lengkap dengan mic dan light stick EXO serta sebuah photo card.

[page_break no="9" title="Bluetooth Speaker"]

Merchandise SM Entertainment yang satu ini recommended banget terutama kalian yang hobi dengerin lagu atau nonton drama maupun film.

Selain suaranya yang jernih, bentuk dari Bluetooth speaker ini juga unyu banget. Namun sayang, SM hanya mengeluarkan versi chibi personel EXO untuk merchandise ini.

[page_break no="10" title="Lampu LED"]

Satu lagi merchandise special EXO yang unik namun berguna banget. Berkolaborasi dengan eMart kembali, SM meluncurkan EXO LED STAND.

Lampu LED EXO ini didesain dengan warna putih diseluruh bagiannya dan logo EXO di bagian atas lampu.

Selain itu, lampu ini mempunyai berbagai tingkat pencahayaan yang kalian bisa atur sendiri. Tak hanya itu, dibagian bawah lampu, terdapat logo EXO yang didesain mirip dengan light stick official-nya dan mampu mengeluarkan cahaya dengan aneka warna.

[page_break no="11" title="Alat Tulis"]

Wow! Ternyata Selain CD dan Light Stick, S.M. Entertainment Juga Menjual Menchandise Anti Mainstream Ini lo!

Alat tulis yang dijual SM di sini tak terbatas hanya pensil dan bolpoin. Mulai dari memo pad, buku tulis, hingga lakban dengan berbagai ukuran pun juga dijual oleh SM.

[page_break no="" title="BONUS! EXO Melody Fairy dan Happy Lotto Box"]

EXO Melody Fairy dan Happy Lotto Box adalah merchandise yang special didedikasikan untuk EXO-L dan terdiri dari 9 versi yang berbeda.

Untuk EXO Melody Fairy di dalamnya berisikan berbagai jenis barang, mulai dari cangkir, bolpoin, memo, hingga photo card. Di belakang kotaknya juga ada tanda tangan seluruh member EXO.

Wow! Ternyata Selain CD dan Light Stick, S.M. Entertainment Juga Menjual Menchandise Anti Mainstream Ini lo! Sumber: Kpoptown[/caption]

Sedangkan untuk Happy Lotto Box, di dalamnya berisikan poker chip dengan wajah member EXO di atasnya, bolpoin dengan logo EXO pada era "Lucky"> One", memo, sticker, photo card, dan buku tulis.

[page_break no="" title="BONUS! Kamar Hotel ElyXiOn"]

Wow! Ternyata Selain CD dan Light Stick, S.M. Entertainment Juga Menjual Menchandise Anti Mainstream Ini lo! Sumber: https://go-kaikai.com[/caption]

Pada tangga 24 hingga 26 November kemarin, konser tunggal EXO yang bertajuk "ElyXiOn" resmi dimulai. Pada konser tersebut, tak hanya EXO-L Korea saja yang datang, namun EXO-L dari berbagai negara juga berbondong-bondong menghadiri konser idolanya itu.

Untuk itu SM pun telah menyiapkan akomodasi untuk para EXO-L internasional yang mendaftar di "SM Global Package". Dengan membeli paket ini, penggemar bisa mendapatkan penginapan, tiket konser, bahkan membawa pulang berbagai merchandise yang ada dalam kamar hotel.

Inilah list merchandise yang boleh dibawa pulang oleh para EXO-L yang menginap di kamar hotel itu.

Wow! Ternyata Selain CD dan Light Stick, S.M. Entertainment Juga Menjual Menchandise Anti Mainstream Ini lo!

Dan inilah beberapa merchandise dan tiket konser yang masuk dalam list di atas.

Wow! Ternyata Selain CD dan Light Stick, S.M. Entertainment Juga Menjual Menchandise Anti Mainstream Ini lo! Sumber: https://go-kaikai.com[/caption] Wow! Ternyata Selain CD dan Light Stick, S.M. Entertainment Juga Menjual Menchandise Anti Mainstream Ini lo! Sumber: https://go-kaikai.com[/caption] Wow! Ternyata Selain CD dan Light Stick, S.M. Entertainment Juga Menjual Menchandise Anti Mainstream Ini lo! Sumber: https://go-kaikai.com[/caption]

Namun kabarnya untuk mendaftar "SM Global Package" ini, penggemar harus merogoh kocek dalam-dalam. Pasalnya paket ini dibandrol mulai dari 7 juta hingga 37 juta rupiah!

[read_more id="351328"]


Nah itu tadi 11 merchandise SM Entertainment yang "anti mainstream" plus 2 Bonus. Dari barang-barang di atas, mana nih yang paling ingin kalian bawa pulang?

Diedit oleh Doni Jaelani

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU