Kreatif! PS4 Theme Keren Ini Dibuat dengan Gaya Konsol Jadul PS2

Suka dengan tampilan antarmuka PS2? Kamu bisa coba PS4 theme Legacy Dashboard ini!

Kreatif! PS4 Theme Keren Ini Dibuat dengan Gaya Konsol Jadul PS2

Sebuah PS4 theme dibuat dengan gaya opening system booting, lengkap dengan visual 3D-nya seperti konsol jadul PlayStation 2!

[duniaku_baca_juga] Seperti yang kita ketahui dasbor PlayStation 4 milik Sony memiliki antarmuka yang apik dan menunjukkan sebuah peningkatan generasi ke generasi. Namun, bagi orang-orang yang ingin bernostalgia dengan versi PlayStation 2 ada sebuah opsi untuk merubah PS4 theme menjadi antarmuka dasbor PS2 yang tentunya ditambah beberapa visual 3D yang membuatnya makin keren. [read_more id="351742"] PS4 theme yang diberi nama Legacy Dashboard Theme yang siap menghiasi latar belakang dasbor dengan ikon PS2 ini dijadwalkan rilis pada 6 Desember lewat PlayStation Store. Tentunya PS4 theme rasa PS2 ini akan di-render dengan resolusi 1080p dan berjalan pada 60 fps (frame per second), sehingga pasti cocok untuk layar LCD modern daripada TV CRT kuno. PS4 theme ini dikembangkan oleh Truant Pixel dan mereka menjanjikan pengalaman nostalgia yang membawa penggabungan antara visual ikonik dari PS2 yakni "Seven Stars" dan "Crystal Clock" dari antarmuka pengguna PS2. Seperti yang kamu bisa lihat dari demo video yang diunggah lewat target="_blank" rel="noopener">channel YouTube Truant Pixel di bawah ini, audio dasbor PlayStation 2 yang asli telah ditempa dengan kualitas tinggi, yang menghasilkan efek suara yang diekstraksi dari hardware aslinya.

Setelah opening system yang mencakup suara ikonik PS2, kamu akan melihat visual Seven Stars dan antarmuka yang diwarnai dengan campuran biru ungu dan biru tua, yang memberi kesan retro. Crystal Clock PS2 yang ikonik juga akan tampil memberikan informasi waktu saat ini yang akurat lengkap dengan pencahayaan yang dinamis dan sedikit efek yang keren. PS4 theme The Legacy Dashboard ini dibandrol dengan harga USD2.99 (sekitar Rp40 ribu). Pihak Truant Pixel mengatakan bahwa mereka menghabiskan dua tahun terakhir untuk mengembangkan prototip yang meniru dasbor PS2 dan menciptakan ulang urutan boot konsol yang mengesankan ini.

Di video tersebut, Truant Pixel juga menegaskan bahwa tema PS2 tidak bisa sepenuhnya diadaptasi ke PS4 theme, sebagai contoh mereka tidak dapat menggunakan logo PlayStation 2 karena pembatasan lisensi dan hak cipta. [read_more id="351968"] Diedit oleh Fachrul Razi

ARTIKEL TERBARU