Unik! 5 Hadiah Natal yang Terinspirasi dari Drama Korea

Ini lima hadiah natal yang terinspirasi dari drama Korea! Cobas kasih ini ke gebetan atau pacar lo!

Unik! 5 Hadiah Natal yang Terinspirasi dari Drama Korea

Unik! 5 Hadiah Natal yang Terinspirasi dari Drama Korea Sumber: DramaFever[/caption]

Natal semakin dekat nih! Apa kamu sudah punya ide untuk hadiah Natal? Mungkin K-Drama ini bisa menjadi inspirasimu!

[page_break no="1" title="Kalung Cantik"]

Unik! 5 Hadiah Natal yang Terinspirasi dari Drama Korea sumber: soompi[/caption]

Jika kita menonton K-drama dari tahun ke tahun satu hal yang mungkin menjadi pilihan terbanyak adalah perhiasan berupa kalung. Contohnya saja dalam drama Master Sun, I Hear Your Voice dan Boys Over Flower. Semua pria memberikan hadiah berupa kalung dengan alasan karena kalung itu hadiah terdekat dengan hati.

Kalau bentuknya sih disesuaikan dengan selera. Setiap K-drama memiliki simbol sendiri-sendiri untuk hadiah yang diberikan. Dalam K-drama Master Sun kalungnya berbentuk matahari, hal tersebut karena pemeran wanita bisa melihat sosok hantu. Maka dari itu dia membutuhkan jimat untuk dapat melindungi dirinya dari hantu.

[duniaku_baca_juga]

[page_break no="2" title="Boneka Lucu"]

Unik! 5 Hadiah Natal yang Terinspirasi dari Drama Korea sumber: dramabeans[/caption]

Siapa yang tidak merasa gemas dengan boneka dengan bentuk yang lucu-lucu? Dalam drama The Heirs, Minhoo memberikan hadiah boneka berbentuk burung hantu. Selain itu dalam K-drama You're Beautiful, boneka pig rabbit mendapatkan perhatian dan menjadi kado ngehits di Korea.

[read_more id="354090"]

Selain berbentuk binatang, kamu bisa memberikan hadiah boneka sesuai dengan kegemaran mereka. dalam K-drama My Girlfriend is Gumiho, Seunggi memberikan Minah hadiah boneka berbentuk paha ayam. Hal ini karena Minah sangat menyukai paha ayam.

[page_break no="3" title="Kado Homemade"]

Unik! 5 Hadiah Natal yang Terinspirasi dari Drama Korea sumber: blogger[/caption]

Kado itu ga harus merogoh kocek yang dalam kok! Cukup bermodalkan kertas, pulpen dan pengait kamu bisa memberikan kupon apa saja. Dalam K-drama Reply 1997, Shiwon saling bertukar hadiah kupon yang isinya sangat manis.

Ada kupon berkencan, ada kupon berpelukan dan masih banyak lagi. Selain bermodal sedikit, hadiah ini juga terlihat sangat manis ya!

[page_break no="4" title="Kosmetik Korea"]

Unik! 5 Hadiah Natal yang Terinspirasi dari Drama Korea sumber: dramafever[/caption]

Kalau hadiah natal satu ini sih, lebih suka diterima oleh pihak wanita meski para pria juga pasti ga akan nolak dengan hadiah ini! Yap, kosmestik Korea saat ini telah menjadi produk yang diincar oleh semua kalangan. Selain harganya yang terjangkau, juga karena hasilnya yang natural.

Selain kosmetik, skincare juga bisa menjadi ide kamu untuk memberikan kado. Seperti dalam drama Birth of Beauty, betapa bahagianya Yeseul mendapatkan hadiah kosmetik dan skincare dari Sangwook! Percayalah kosmetik dan skincare merupakan investasi untuk kulit pasangan kamu!

[page_break no="5" title="Makanan Korea"]

Unik! 5 Hadiah Natal yang Terinspirasi dari Drama Korea sumber: dramacool[/caption]

Well, bagi pecinta K-drama pasti pernah ngiler banget kan ngelihat bagaimana para aktor dan aktris menikmati makanan mereka? Makanan Korea bisa menjadi salah satu pilihan, yang paling umum adalah ramen lengkap dengan panci, sumpit serta sendok ala Korea!

Harga yang terjangkau namun tetap memberikan kebahagiaan para pecinta K-drama. Selain itu, kamu bisa menikmati ramen sambil menonton K-drama bersama di rumah. Cukup romantis juga kan?

[read_more id="352366"]

Itu dia hadiah natal rekomendasi dari Duniaku.net yang mungkin bisa menjadi inspirasi untuk kamu berikan kepada orang terkasih! Atau kamu punya ide yang lain? Share ya!

Diedit oleh Fachrul Razi

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU