Ternyata Thanos Pernah Ditangkap Polisi Sebelum Menjadi Penjahat Kosmis! Kok Bisa?

Wah Avengers ga ada apa-apanya nih dibanding polisi Bumi! Kena razia kali dia, ya?

Ternyata Thanos Pernah Ditangkap Polisi Sebelum Menjadi Penjahat Kosmis! Kok Bisa?

Loh kok Thanos ditangkap polisi Bumi? Seorang Mad Titan yang di film Avengers: Infinity War nanti akan memporak porandakan Bumi? Kok bisa?

Hal ini benar terjadi pada bulan Maret tahun 1979 di dalam komik Spidey Super Stories. Bagaimana ceritanya sampai Thanos bisa tertangkap oleh polisi Bumi?

Di sini, Thanos mengincar sesuatu yang bernama Cosmic Cube. Lalu, apa itu Cosmic Cube? Cosmic Cube adalah sebuah benda yang sangat kuat, karena Cosmic Cube mampu mengendalikan ruangan dan juga memiliki energi yang besar.

Ternyata Thanos Pernah Ditangkap Polisi Sebelum Menjadi Penjahat Kosmis! Kok Bisa?

Dalam usahanya ini, Thanos menggunakan helikopter norak yang di bagian ekornya terdapat nama "Thanos". Namun, dia dihadang oleh Spider-Man, Black Cat, dan seorang anak dengan papan skateboard, ya, seorang anak kecil.

Secara ajaib, bukan Thanos atau Black Cat yang menemukan Cosmic Cube, justru si anak kecil tadi yang menemukannya. Dia menggunakan Cosmic Cube untuk memunculkan es krim. Thanos melihat anak tersebut, dan sangat iri.

Akhirnya Thanos mengejar anak tersebut, sampai ke tempat Peter dan Marry Jane yang sedang berkencan. Lucunya, di sini M.J sempat memarahi Thanos, dan berkata "Cari lawan yang sebanding, Thanos!"

Ternyata Thanos Pernah Ditangkap Polisi Sebelum Menjadi Penjahat Kosmis! Kok Bisa?

Pertarungan antara Spider-Man, dan Black Cat, melawan Thanos terjadi dengan sangat.. Absurd sekali. Thanos memegang Cosmic Cube, dia bisa membuat entitas yang sangat berbahaya, atau mungkin langsung menghancurkan Bumi, namun yang dia lakukan adalah, menciptakan seekor anjing untuk menakut-nakuti Black Cat.

Spidey datang dan membantu, namun Thanos cukup "cerdik" dan membuat gempa bumi kecil-kecilan. Spidey dan Black Cat terjatuh, namun bodohnya, Thanos juga terkena efek dari gempa ini, dan secara tidak sengaja melempar Cosmic Cube.

Ternyata Thanos Pernah Ditangkap Polisi Sebelum Menjadi Penjahat Kosmis! Kok Bisa?

Terjadi perebutan Cosmic Cube, namun yang mendapatkannya adalah si anak dengan papan seluncur tadi. Anak ini benar-benar jenius tak seperti Thanos karena dia menggunakan Cosmic Cube untuk mengikat Thanos. Akhirnya tubuh Thanos terikat oleh rumput yang tiba-tiba memanjang, dan dia berhasil dikalahkan.

Setelahnya, polisi datang, lalu Thanos ditangkap polisi dan dijebloskan ke penjara. Spidey, Black Cat, dan si anak papan seluncur menyelamatkan dunia! Tunggu dulu, apakah ini cerita resmi dengan Thanos asli?

Ternyata Thanos Pernah Ditangkap Polisi Sebelum Menjadi Penjahat Kosmis! Kok Bisa?

Beruntung bagi kamu penggemar Thanos, karena ini bukan cerita di Earth-616, melainkan di Earth-57780, yang berarti Thanos ini hanya bagian Multiverse dari jajaran dunia Marvel. Thanos asli di Earth-616 tentu sangat berbahaya, seperti yang akan kita saksikan di bulan April nanti.

Bagaimana menurutmu? Apakah Thanos terlihat keren dengan helikopter miliknya? Tulis pendapatmu di kolom komentar dan bagikan ke teman-temanmu yang menyukai Thanos, ya.

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU