Dwayne Johnson Tak Akan Muncul di Fast and Furious 9 karena Vin Diesel!?

Yak, mari kita kembali lagi ke sinetron siang "Sahabatku Bukan Sahabatku"!

Dwayne Johnson Tak Akan Muncul di Fast and Furious 9 karena Vin Diesel!?

Ada apa dengan franchise The Fast & The Furious? Sepeninggal mendiang Paul Walker yang wafat pada tahun 2013 lalu karena kecelakaan mobil, kelihatannya absennya beliau sebagai penyatu seri ini berdampak pada kurang akurnya beberapa pemain di dalamnya antara satu sama lain.

Baru-baru ini, aktor Dwayne Johnson yang mendapatkan giliran untuk membuka mulutnya mengenai perseteruannya dengan salah satu aktor penting di seri Fast & Furious.

Perseteruan tersebut mulai muncul ke permukaan publik setelah dirinya menyindir aktor anonim tersebut sebagai seorang "candy asses" di postingan Instagram, tak lama kemudian terungkap bahwa aktor tersebut tak lain adalah Vin Diesel. Selain Diesel, Dwayne Johnson juga ikut mengutarakan kekecewaannya terhadap sikap lawan-lawan mainnya, terutama para aktor pria yang ia anggap angkuh.

Dwayne Johnson Tak Akan Muncul di Fast and Furious 9 karena Vin Diesel!?

Post Instagram yang ia buat kala sedang syuting film The Fast & The Furious itu memang sudah dihapus, namun sisa-sisa dari perseteruan tersebut masih terbawa hingga sekarang, kala Johnson mengungkapkan bahwa dirinya nyaris tidak pernah berakting di dalam satu adegan dengan Diesel, seperti yang ia ungkap dalam sebuah featured article di Rolling Stones.

Fans yang jeli mungkin bakal sadar bahwa hampir tidak ada adegan di mana kedua aktor berada di dalam satu layar, melainkan di-edit sedemikian rupa agar mereka berdua tampak sedang berhadapan meskipun syuting di waktu yang berbeda. Dwayne Johnson membenarkan hal itu, dengan mengatakan bahwa "Kami tak pernah tampil dalam satu adegan pun.".

"Aku sadar bahwa kami memiliki perbedaan pendapat yang mendalam mengenai filosofi dalam pendekatan kami untuk membuat film dan berkolaborasi." Ujar Dwayne Johnson dalam featured article itu. "Butuh beberapa waktu bagiku untuk memaklumi hal itu, tapi aku bersyukur kami sudah cukup gamblang untuk membicarakannya. Entah apakah kami akan bekerja sama lagi atau tidak.".

Kala ditanya apakah ia akan membintangi Fast 9, Johnson menjawab bahwa dirinya masih belum yakin, karena ia masih fokus untuk menyelesaikan produksi film Hobbs & Shawspin-off seri balap-balapan liar ini yang akan berfokus pada karakter Hobbs-nya Dwayne Johnson dan karakter Shaw yang diperankan oleh Jason Statham.

"Sekarang asih masih berkonsentrasi untuk membuat spin-off tersebut sebaik mungkin. Tapi aku berharap yang terbaik untuknya (Diesel), dan aku tidak lagi merasa dengki karena kami sudah membicarakan hal tersebut dengan gamblang. Eh, sebaiknya kau hapus saja bagian 'tak lagi merasa dengki', langsung saja ke bagian kegamblangan kami." Tutup Dwayne Johnson setelah selesai mendiskusikan konfliknya dengan Vin Diesel.


Bagaimana menurut kalian? Apakah ini contoh ke-tidak profesionalnya seorang aktor? Atau apakah wajar-wajar saja kalau konflik seperti ini terjadi di dunia hiburan? Bagikan artikel ini dan berikan tanggapanmu di bagian komentar!

Diedit oleh Fachrul Razi

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU