Langka! Ini 6 Raja Bijaksana dari Dunia Fiksi! Siapa Saja Ya?

Mencengangkan! Nomor 6 akan membuatmu bingung! (sekali-kali pakai caption ini boleh lah ya)

Langka! Ini 6 Raja Bijaksana dari Dunia Fiksi! Siapa Saja Ya?

Untuk membangkitkan konflik yang menarik, biasanya kisah fantasi akan menampilkan tiga jenis penguasa: korup dan justru merepotkan para pahlawan, tidak berdaya untuk menangani masalah di kerajaannya, atau bijaksana dan sangat membantu tokoh utama.

Para raja bijaksana ini biasanya menjadi tumpuan bagi negeri mereka. Selama ada mereka, kerajaan akan berjalan dengan optimal dan kejahatan minimal dapat ditanggulangi.

Masalahnya, raja bijaksana seperti ini justru jarang yang berumur panjang!

Siapa saja mereka? Mari kita lihat!

Langka! Ini 6 Raja Bijaksana dari Dunia Fiksi! Siapa Saja Ya?

Dari dunia One Piece, Nefertari Cobra masih merupakan salah satu raja bijaksana dari judul yang satu itu.

Dia mungkin sering bersikap konyol. Namun bila situasi menghendaki dia serius, maka dia akan serius.

Salah satu ciri khas Cobra adalah dia sangat merakyat. Dia tak keberatan putrinya bersahabat dengan rakyat jelata seperti Kohza. Kalau ada rakyat yang melaporkan masalah, seperti kekeringan, dia tak ragu mengorbankan hartanya sendiri untuk membantu.

Bahkan saat negerinya sempat dilanda konflik revolusi pun Cobra tetap peduli kepada rakyatnya. Untung sebelum dia digulingkan dengan tragis, Luffy dan Vivi dapat mengatasi konspirasi Crocodile!

Sekarang, mari OPLovers sekalian berdoa agar Cobra juga dapat lolos dari Reverie Council. Terakhir terlihat, dia sudah tampak sakit saat dalam perjalanan ke Reverie. Itu bukan pertanda baik, karena ada gelagat antara Monkey D. Dragon atau Kaido akan mencoba menyerang acara tersebut.

Langka! Ini 6 Raja Bijaksana dari Dunia Fiksi! Siapa Saja Ya?

Raja bijaksana yang satu ini berasal dari game Undertale. Asgore adalah monster baik hati yang sangat memedulikan rakyatnya. Sebagian monster bahkan mengenal dia sebagai sosok yang konyol!

Namun raja yang satu ini terpaksa membunuh anak-anak manusia yang tersesat di kerajaannya agar ia bisa menghancurkan pembatas antara dunia monster dengan dunia manusia.

Karena tokoh utama game Undertale adalah manusia, pasti kamu harus membunuh Asgore saat pertama kali harus berhadapan dengannya. Dia bahkan menghapus pilihan untuk mengampuninya.

Namun kalau kamu memainkan gamenya lagi dan bisa membuat pertarungan melawan Asgore dihindari, kamu akan mendapati kalau dia memang benar-benar raja baik hati yang terjebak dalam situasi sulit.

Langka! Ini 6 Raja Bijaksana dari Dunia Fiksi! Siapa Saja Ya?

Raja bijaksana yang satu ini bisa kamu lihat sepak terjangnya di buku maupun film Lords of the Ring.

Pertama kali terlihat di The Two Towers, Theoden tampak seperti raja yang tua, tak berdaya, dan sepenuhnya berada dalam kendali penasihatnya, Grima Wormtongue.

Lalu Gandalf membebaskan Theoden dari pengaruh Saruman dan apa yang dilakukan raja ini? Umurnya sudah 71 tahun saat Two Towers, namun dia tetap memimpin langsung pasukannya hingga ia menemui ajal di Return of the King.

Selama itu ia sudah terlibat dalam sejumlah pertempuran epik yang di atas kertas sulit dimenangkan, seperti Pertempuran Helms Deep.

Kamu merasa bisa menjadi pemimpin pertempuran seperti Raja Theoden? Coba deh mainkan Lords Mobile!

Langka! Ini 6 Raja Bijaksana dari Dunia Fiksi! Siapa Saja Ya?

Lords Mobile adalah game strategi yang bisa kamu mainkan di HP-mu. Ada 3 jenis pasukan yang bisa membawamu meraih kemenangan yakni Infantry, Ranged dan Cavalry.

Setiap pasukan memiliki ciri dan kekuatan masing-masing.

Infantry adalah pasukan tentara darat bertombak, Ranged adalah tentara berpanah, dan Cavalry adalah pasukan berkuda. (Seperti andalan pasukan Rohan tentunya). Ketiganya memiliki keunggulan, dan juga kelemahan masing-masing sehingga mampu kuat melawan salah satu lawan, sekaligus ringkih atas pasukan lainnya, seperti melakukan suit!

Gimana maksudnya? Infantry kuat melawan Cavalry, Cavalry kuat menghadapi Ranged, dan Ranged kuat menghadapi Infantry. Hal ini membuat kalian wajib memiliki strategi khusus untuk mengalahkan musuh kalian!

Jangan sampai salah memilih pasukan untuk menghadapi pasukan lawan yaa! Jadilah pemimpin pasukan yang cerdas!

Kebetulan, Lords Mobile juga sedang bagi-bagi pulsa jutaan Rupiah setiap harinya, dan grand prize iPhone X, laptop gaming, dan liburan ke Jepang! Mau ikutan? Ini caranya:

  1. Masuk ke tautan ini.
  2. Pilih TUKAR, kemudian masukkan IGG ID kamu beserta kode promo DUNIAKULM.
  3. Kembali ke halaman sebelumnya, pilih RAIH HADIAHMU, kemudian masukkan data yang diminta.

Untuk informasi lebih lanjut, kamu bisa mengunjungi halaman Facebook resmi Lords Mobile Indonesia.

Ini link download Lords Mobile versi Android: Lords Mobile Android

Ini link download Lords Mobile versi iOS: Lords Mobile iOS

Enam raja bijaksana lain dari dunia fiksi dapat kamu cek di halaman kedua!

Langka! Ini 6 Raja Bijaksana dari Dunia Fiksi! Siapa Saja Ya?

Mufasa dan Scar dari Lion King adalah contoh dari raja sangat baik dan sangat buruk yang disajikan di satu film.

Mufasa bukan vegetarian. Dari kata-katanya soal Lingkaran Kehidupan, dia pastinya sudah memangsa hewan herbivora untuk bisa hidup. Meski begitu seluruh makhluk di savana sangat menghormatinya!

Satu hewan memang harus memangsa yang lain. Namun Mufasa tampaknya berhasil mengatur sistem yang baik di kerajaannya, hingga savananya terlihat begitu indah di awal film.

Apa yang terjadi kalau raja yang tidak baik mengambil posisinya? Lihat saja Scar. Savana yang tadinya begitu indah tiba-tiba jadi padang tandus begitu ia menjadi raja. Begitu digantikan oleh Simba lagi, savana pun pulih.

Langka! Ini 6 Raja Bijaksana dari Dunia Fiksi! Siapa Saja Ya?

Kalau mau ngomongin raja bijaksana dari dunia fiksi sih, T'Challa jelas tak bisa dilupakan ya.

Mau di film mau di komik, T'Challa selalu bisa mewarisi kekuasaan Wakanda dan memanfaatkannya dengan bijak.

Di versi film, T'Challa bahkan bisa menjadi raja yang revolusioner dengan memutuskan untuk membawa Wakanda lebih aktif di dunia nyata.

Langka! Ini 6 Raja Bijaksana dari Dunia Fiksi! Siapa Saja Ya?

...ini gimana ya.

Di satu sisi, Griffith adalah penjahat dari Berserk. Dia sudah mengorbankan seluruh pasukannya sendiri (yang saat itu sudah repot-repot mempertaruhkan nyawa menyelamatkannya!) agar dia bisa meraih kekuatan dewata.

Tapi setelah dia memanfaatkan kekuatan dari Kaisar Ganishka PLUS pedang super dari Skull Knight, Griffith dapat menciptakan Falconia; satu-satunya kota paling aman di dunia Berserk saat ini.

Di Falconia, semua penduduknya dapat hidup dengan aman. Bahkan Apostle (monster) dan manusia pun bisa hidup berdampingan.

Jadi di satu sisi Griffith mungkin penjahat, tapi di sisi lain jelas dia juga bisa dibilang sebagai raja baik untuk teritori Falconia.


Itulah enam raja bijaksana di dunia fiksi. Gimana menurutmu? Sampaikan di kolom komentar!

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU